Menuju konten utama

Rupiah Awal Pekan Melemah, Tertekan Agresifnya Kenaikan Bunga Fed

Rupiah melemah 51 poin atau 0,34 persen ke posisi Rp15.089 per dolar AS pada Senin (26/9/2022) pagi ini.

Rupiah Awal Pekan Melemah, Tertekan Agresifnya Kenaikan Bunga Fed
Warga menerima Bantuan Sosial Tunai di Jajaway, Antapani Kidul, Bandung, Jawa Barat, Kamis (22/7/2021). ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi/rwa.

tirto.id - Nilai tukar (kurs) rupiah yang ditransaksikan antar bank di Jakarta masih tertekan agresif lantaran kenaikan suku bunga oleh bank sentral AS The Federal Reserve (The Fed), Senin (26/9/2022). Rupiah pagi ini melemah 51 poin atau 0,34 persen ke posisi Rp15.089 per dolar AS dibandingkan posisi pada penutupan perdagangan sebelumnya Rp15.038 per dolar AS.

"Nilai tukar rupiah kemungkinan masih akan melemah hari ini terhadap dolar AS imbas dari ekspektasi kenaikan suku bunga acuan AS yang agresif tahun ini," kata pengamat pasar uang Ariston Tjendra dikutip dari Antara, Senin (26/9/2022).

The Federal Reserve baru saja menaikkan suku bunga sebesar 75 basis poin (bps) lagi pada pertemuan September ini. The Fed diproyeksikan akan menaikkan suku bunga hingga di kisaran 4,25-4,5 persen pada akhir 2022.

"Pada rapat berikutnya di November, pasar masih berekspektasi bahwa bank sentral AS masih akan menaikkan suku bunga acuannya sebesar 75 basis poin. Ancaman inflasi di AS yang masih besar memicu ekspektasi tersebut," ujar Ariston.

Lebih lanjut, dia menjelaskan sentimen pasar juga terlihat negatif dengan indeks saham Asia terlihat bergerak melemah di pembukaan pagi ini.

"Ini bisa mengindikasikan bahwa pasar sedang enggan masuk ke aset berisiko hari ini," kata Ariston.

Sementara itu, mengikuti jejak The Fed, Bank Indonesia (BI) dalam Rapat Dewan Gubernur (RDG) pada 21-22 September 2022 lalu juga memutuskan untuk menaikkan suku bunga acuan alias BI-7 Days Reverse Repo Rate (BI7DDR) sebesar 50 basis poin (bps) dari 3,75 persen menjadi 4,25 persen.

BI pun meningkatkan suku bunga deposit facility dan suku bunga lending facility masing-masing sebesar 50 bps dari tiga persen menjadi 3,5 persen dan 4,5 persen menjadi lima persen.

Lebih lanjut, Ariston memperkirakan hari ini rupiah akan bergerak di kisaran level Rp15.000 per dolar AS hingga Rp15.100 per dolar AS. Pada Jumat (23/9) lalu, rupiah ditutup melemah 15 poin atau 0,1 persen ke posisi Rp15.038 per dolar AS dibandingkan posisi pada penutupan perdagangan sebelumnya Rp15.023 per dolar AS.

Baca juga artikel terkait NILAI TUKAR RUPIAH HARI INI

tirto.id - Bisnis
Sumber: Antara
Editor: Intan Umbari Prihatin