Menuju konten utama
Jadwal UECL Live TV Malam Ini

Roma vs Zorya: Jadwal Liga Konferensi Eropa Live TV, Prediksi, H2H

Prediksi Roma vs Zorya di jadwal Liga Konferensi Eropa (UECL) malam ini Jumat 26 November 2021 live streaming Champions TV 1 (Vidio) jam tayang 03.00 WIB.

Roma vs Zorya: Jadwal Liga Konferensi Eropa Live TV, Prediksi, H2H
Pelatih AS Roma Jose Mourinho bereaksi selama Serie A pada pertandingan AS Roma melawan Udinese di Stadio Olimpico, Roma, Italia, Kamis (23/9/2021). ANTARA FOTO/REUTERS/Alberto Lingria/FOC/sa.

tirto.id - Laga AS Roma vs Zorya Luhansk dalam jadwal UEFA Europa Conference League (UECL) 2021/2022 akan dimainkan di Stadion Olimpico, Roma, Jumat (26/11/2021) pukul 03.00 WIB. Laga matchday 5 Grup C tersebut dapat disaksikan melalui live streaming Vidio dan siaran langsung Champions TV 1.

Sebagai unggulan di Grup C, Roma punya ambisi jadi juara grup. Pasalnya, hanya peringkat pertama fase penyisihan grup saja yang secara otomatis lolos ke babak gugur. Jika pasukan Jose Mourinho keluar sebagai runner-up grup UECL, mereka masih harus melakoni satu fase tambahan yakni babak play-off melawan tim yang terlempar dari Europa League.

Saat ini, Roma masih berada di peringkat kedua Grup C, dalam posisi tertinggal 1 poin dari Bodo/Glimt. Selain harus mengalahkan Zorya, tim asuhan Jose Mourinho juga wajib berharap CSKA Sofia bisa seri melawan Bodo/Glimt atau mengalahkan klub asal Norwegia.

Prediksi Roma vs Zorya: Jadwal UECL Live TV Malam Ini

Kemenangan menjadi menu wajib bagi Lorenzo Pellegrini dan kawan-kawan di laga kontra Zorya. Unggul 1 poin dari wakil Ukraina di peringkat 3, jika Roma menggasak Zorya, maka otomatis Giallorossi lolos. Yang tersisa hanyalah apakah wakil Liga Italia itu lolos sebagai juara grup atau runner-up, yang bakal ditentukan pada matchday 6.

Mourinho memahami pentingnya menaklukkkan Zorya. Jika Roma sampai kalah, maka perjuangan mereka di laga keenam nanti akan semakin berat. Kekalahan atas Zorya, yang disertai kemenangan Bodo/Glimt atas CSKA Sofia, akan memastikan Roma gagal menjadi juara grup.

"Arti penting laga ini sudah sangat jelas bagi saya. Kemenangan bisa membawa kami lolos, kekalahan bisa berarti kami tersingkir, dan hasil imbang membuat semua masih mungkin terjadi. Kami harus melakukan segalanya untuk bisa memenangi laga ini," kata Mourinho.

Kubu Zorya sendiri juga mengatakan bahwa kemenangan harus dibidik meski bermain di kandang lawan. Dua kemenangan di 2 laga terakhir melawan CSKA tentu berimbas positif terhadap kepercayaan diri tim jelang laga nanti.

Bagi tim besutan Viktor Skripnik itu, lolos atau tidaknya mereka, masih akan bergantung pada tim lain. Sama seperti Roma, Zorya harus berharap CSKA bisa mengalahkan Bodo/Glimt. Namun, ada kerja ekstra yang mesti dilakukan. Wakil Ukraina itu tetap tak boleh lupa untuk terlebih dahulu memastikan kemenangan di Olimpico.

"Kami sudah merasakan betapa tangguhnya Roma di laga pertama. Tapi melihat situasi di klasemen saat ini, kami tentu bisa lebih percaya diri di pertandingan nanti. Kami harus fokus di laga nanti dan setelahnya baru melihat hasil laga lain," ucap Skripnik.

Prediksi Susunan Pemain Roma vs Zorya Luhansk

Dalam konferensi persnya, Mourinho menyebut 3 nama yang pasti bermain sejak menit awal. Mereka adalah Rui Patricio, Nicolo Zaniolo, dan Tammy Abraham. Di sisi lain, Roma dikabarkan masih tanpa Bryan Cristante dan Gonzalo Villar karena COVID-19.

Kubu Zorya sendiri memastikan bahwa Maxim Lunev tidak bisa ikut bertanding di Roma karena cedera. Nama Nikita Shevchenko pun juga masih menjalani proses rehabilitasi penyembuhan cedera.

Roma (3-4-2-1): Rui Patricio; Gianluca Mancini, Marash Kumbulla, Chris Smalling; Rick Karadorp, Stephan El Shaarawy, Jordan Veretout, Lorenzo Pellegrini; Nicolo Zaniolo, Henrikh Mkhitaryan; Tammy Abraham. Pelatih: Jose Mourinho

Zorya Luhansk (4-1-4-1): Dmytro Matsapura; Denis Favorov, Maksim Imerekov, Lovro Cvek, Igor Snurnytsin; Dmytro Khomchenovskiy; Serhiy Buletsa, Artem Gromov, Richard Owusu, Shahab Zahedi; Oleksandr Gladky. Pelatih: Viktor Skripnik

Rekor Head to Head (H2H) Roma vs Zorya Luhansk

Catatan pertemuan kedua tim baru tercipta dari laga pertama di Zaporizhzhia lalu. Saat itu Roma sukses mengalahkan Zorya 0-3 melalui gol Stephan El Shaarawy, Chris Smalling, dan Abraham.

Pertemuan Terakhir Roma vs Zorya Luhansk:

30-09-2021: Zorya Luhansk vs Roma 0-3

5 Pertandingan Terakhir Roma:

21-11-2021: Genoa vs Roma 0-2

07-11-2021: Venezia vs Roma 3-2

04-11-2021: Roma vs Bodo/Glimt 2-2

31-10-2021: Roma vs Milan 1-2

27-10-2021: Cagliari vs Roma 1-2

5 Pertandingan Terakhir Zorya Luhansk:

20-11-2021: Lviv vs Zorya Luhansk 2-1

07-11-2021: Zorya Luhansk vs Veres Rivne 3-0

04-11-2021: Zorya Luhansk vs CSKA Sofia 2-0

31-10-2021: Metalist 1925 vs Zorya Luhansk 1-6

24-10-2021: Zorya Luhansk vs Kolos Kovalivka 1-0

Live Streaming Roma vs Zorya: Jam Tayang UECL Malam Ini

Pertandingan Roma vs Zorya Luhansk dapat Anda saksikan melalui live streaming di Vidio maupun Champions TV 1 pada Jumat, 26 November 2021 jam tayang 03.00 WIB.

Untuk menonton di Vidio, Anda dapat berlangganan paket Vidio Premier Platinum terlebih dahulu dengan beberapa pilihan harga. Yakni paket 1 minggu (Rp19.000), paket 1 bulan (Rp29.000), dan paket 1 tahun (Rp199.000).

Link Live Streaming Roma vs Zorya Luhansk - Vidio/Champions TV 1

Baca juga artikel terkait UECL 2021 atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Fitra Firdaus