Menuju konten utama

Resep Ayam Bakar hingga Bumbu Nila Bakar untuk Rayakan Tahun Baru

Resep ayam bakar, nila bakar hingga sate untuk rayakan Tahun Baru 2021 bersama keluarga.

Resep Ayam Bakar hingga Bumbu Nila Bakar untuk Rayakan Tahun Baru
Ilustrasi Ayam Asap Barbeque. foto/istockphoto

tirto.id - Malam Tahun Baru 2021 bisa Anda habiskan dengan membuat masakan untuk diri sendiri maupun keluarga di tengah pandemi virus Corona.

Beragam masakan spesial seperti ayam bakar, nila bakar hingga ayam panggang bisa Anda pilih untuk makan malam sembari menyambut pergantian tahun.

Berikut beberapa resep masakan yang bisa Anda pilih untuk makam menyambut pergantian Tahun Baru 2021.

Resep ayam panggang bumbu rujak

Ayam panggang bumbu rujak bisa jadi salah satu pilihan untuk merayakan Tahun Baru 2021 bersama keluarga.

Cara membuatnya cukup mudah dan bisa dilakukan di rumah. Berikut ini hal-hal yang perlu disiapkan untuk membuat ayam panggang bumbu rujak, seperti disadur dari 100 Resep Lauk Lezat Minim Minyak Ala Sisca Soewitomo (2014).

Bahan:

  • 1 ekor ayam, dipotong-potong sesuai selera.
  • 1 sdm air jeruk nipis.
  • 1 sendok teh garam.
Bumbu dihaluskan:

  • 12 cabai merah besar.
  • 8 butir bawang merah.
  • 6 siung bawang putih.
  • 1 sendok teh terasi.
  • 6 butir kemiri sangrai.
  • 4 cm kunyit, dibakar.
Bumbu lain:

  • 4 batang serai, dimemarkan.
  • 5 lembar daun jeruk.
  • 3 cm jahe.
  • 250 ml santan.
  • 4 sdm air asam Jawa.
  • 3 sdm kecap manis
Cara pembuatan:

  • Lumuri ayam dengan air jeruk nipis dan garam. Diamkan 15 menit. Lalu dicuci, tiriskan.
  • Tumis bumbu halus bersama serai, daun jeruk, dan jahe. Masukkan ayam, masak hingga ayam berubah warna.
  • Tambah santan, air asam Jawa, dan kecap manis. Masak hingga ayam lunak dan kuah menyusut.
  • Panggang ayam, dan olesi dengan sisa bumbu.

Resep ikan gurame atau nila bakar sambal kecap

Selain olahan ayam, ikan juga menjadi salah satu menu favorit banyak orang karena dagingnya lembut dan gurih.

Selain digoreng, ikan nila maupun gurame juga bisa dipanggang dan dilengkapi dengan sambal kecap. Melansir laman Bango berikut resep nila atau gurame bakar.

Bahan

  • 800 g (2 ekor) ikan gurame atau nila, bersihkan, kerat kedua sisi
  • 2 sdt air perasan jeruk nipis
  • 1 sdt garam
  • 1 sdm air larutan asam Jawa
  • 5 sdm kecap manis
  • 3 sdm minyak, untuk menumis

Bumbu halus:

  • 6 butir bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 4 buah cabai merah keriting
  • 3 buah cabai merah besar
  • 2 buah cabai rawit merah
  • 2 cm jahe
  • 2 sdt ketumbar butir
  • 1 sdt garam

Bahan Sambal kecap, aduk rata:

  • 5 sdm kecap manis
  • 1 buah tomat, buang biji, potong dadu kecil
  • 5 buah cabai rawit merah, iris tipis
  • 5 buah cabai rawit hijau, iris tipis
  • 2 butir bawang merah, iris halus
  • ½ sdt air perasan jeruk nipis

Cara Memasak

  • Lumuri ikan gurame atau nila dengan air perasan jeruk nipis dan garam. Diamkan selama 15 menit.
  • Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga harum.
  • Masukkan air larutan asam Jawa, aduk rata. Angkat.
  • Tambahkan kecap manis, aduk rata.
  • Oles ikan dengan bumbu halus yang telah ditumis.
  • Panaskan wajan, panggang ikan sambil dioles bumbu.
  • Panggang hingga kedua sisi matang merata.
  • Sajikan dengan sambal kecap.

Resep ayam bakar hitam manis

Olahan ayam masih menjadi primadona bagi sebagian besar orang Indonesia. Harganya yang cukup terjangkau, mudah didapat serta teksturnya yang lembut menjadikan ayam mudah dioleh untuk beragam masakan.

Salah satu olahan ayam yang cukup populer adalah ayam bakar, berikut resepnya dilansir dari laman Bango

Bahan

  • 1 ekor ayam, potong 6 bagian
  • 1 sdt air jeruk nipis
  • ½ sdt garam
  • 2 lembar daun salam
  • 2 cm jahe, memarkan
  • 1 batang serai
  • 300 ml air
  • 3 sdm kecap manis

  • 1 sdt gula merah
  • ¼ sdt merica putih bubuk
  • 2 sdm minyak, untuk menumis
Bumbu, haluskan:

  • 10 butir bawang merah
  • 6 siung bawang putih
  • ½ sdm ketumbar butiran, sangrai
  • 2 butir kemiri, sangrai
Olesan, aduk rata:

  • 4 sdm kecap manis

  • 1 sdm minyak
  • 1 buah cabai merah, haluskan

Cara Memasak

  • Lumuri seluruh permukaan ayam dengan air jeruk nipis dan garam. Diamkan selama 10 menit.
  • Panaskan minyak di dalam wajan di atas api sedang. Tumis bumbu halus, daun salam, jahe, dan serai hingga harum. Masukkan ayam, aduk rata.
  • Tambahkan air, kecap manis, gula merah, dan merica. Lanjutkan memasak hingga ayam matang dan empuk. Angkat.
  • Panggang ayam di atas bara api sambil sesekali diolesi bahan olesan hingga berwarna kecokelatan dan permukaannya terkaramelisasi. Angkat.
  • Sajikan segera dengan nasi putih dan sambal kesukaan.
Resep sate ayam madu mentega

Selain dibakar dan digoreng, ayam juga bisa dioleh dengan cara dibuat sate. Sate ayam bisa menjadi salah satu menu untuk merayakan pergantian Tahun Baru 2021. Berikut resep sate ayam madu mentega seperti dilansir laman Palmia.

Bahan:

  • Daging ayam
Bumbu halus :

  • 3 sdm margarin (cairkan)
  • 160 ml madu
  • 7 buah bawang merah
  • 4 buah bawang putih
  • 3 buah cabe merah
  • 1 ruas jahe
  • 1 sdt asam jawa
  • 2/3 sdt ketumbar bubuk
  • 3/4 sdt minyak wijen
  • 5 sdm kecap manis
Bumbu kecap :

  • 300 ml kecap
  • 8 buah cabe rawit
  • 3 buah cabe merah
  • 8 buah bawang merah
Cara Membuat :

  • Potong-potong daging ayam (besaran sesuai selera) lalu tusuk
  • Haluskan semua bahan bumbu halus dengan blender (bisa juga diuleg).
  • Lalu rendam daging ayam dengan bumbu halus kurang lebih 2 jam.
  • Lalu tusuk daging ayam dengan tusukan sate
  • Oleskan margarin pada tusukan daging ayam
  • Panggang, sesekali dioleskan sisa bumbu.
  • Sajikan dengan saus kacang.

Baca juga artikel terkait RESEP atau tulisan lainnya dari Nur Hidayah Perwitasari

tirto.id - Sosial budaya
Penulis: Nur Hidayah Perwitasari
Editor: Agung DH