Menuju konten utama

PT Pegadaian Beri Bunga 0 Persen untuk Pinjaman di Bawah Rp1 Juta

Program ini hanya berlaku mulai 1 Mei 2020 sampai 31 Juli 2020.

PT Pegadaian Beri Bunga 0 Persen untuk Pinjaman di Bawah Rp1 Juta
Petugas Pegadaian melayani warga yang menggadaikan barangnya di Kantor Pegadaian Merdeka Palembang, Sumsel, Senin (12/6). ANTARA FOTO/Feny Selly

tirto.id - PT Pegadaian memberlakukan bunga 0 persen untuk meringankan cicilan nasabah selama pandemi Corona atau COVID-19. Kebijakan ini diambil dalam rangka relaksasi dan restrukturisasi angsuran yang diberikan PT Pegadaian.

"Kami berkomitmen terus memberikan berbagai kemudahan bagi nasabah, terlebih lagi pada situasi yang sulit saat ini di tengah wabah Covid 19. Program pertama Gadai Peduli adalah Menetapkan bunga 0%,” ucap Direktur Utama Pegadaian Kuswiyoto dalam keterangan tertulis yang diterima reporter Tirto, Senin (27/4/2020).

Kuswiyoto menargetkan program ini bisa membantu meringankan beban 5 juta nasabah gadai. Rinciannya 3,5 juta nasabah dari eksisting dan 1,5 juta nasabah lain yang mungkin bertambah selama kebijakan bebas bunga diberikan.

Program ini hanya berlaku mulai 1 Mei 2020 sampai 31 Juli 2020. “Program ini hanya berlaku efektif untuk nasabah yang memiliki pinjaman kurang dari Rp1 juta,” ucap Kuswiyono.

Persyaratannya program ini hanya dapat dinikmati oleh satu nasabah penerima dalam satu Kartu Keluarga. Bila ada lebih dari satu peminjam dalam 1 KK, maka peminjam yang lain tidak memperoleh keringanan ini.

Untuk pembuktiannya nasabah tidak perlu membawa Kartu Keluarga saat menggadai, Pegadaian menyebutkan asal pinjaman kurang dari Rp 1 juta, akan dicek oleh sistem yang mereka miliki.

Selain memberi pembebasan bunga sementara, PT Pegadaian juga memberi penundaan jatuh tempo lelang yang semula 15 hari menjadi 30 hari. Program ini diterapkan kepada semua nasabah tanpa kecuali sehingga memberikan kesempatan mengumpulkan dana kepada nasabah untuk bisa melunasi.

Baca juga artikel terkait BUNGA PINJAMAN atau tulisan lainnya dari Vincent Fabian Thomas

tirto.id - Ekonomi
Reporter: Vincent Fabian Thomas
Penulis: Vincent Fabian Thomas
Editor: Gilang Ramadhan