Menuju konten utama
Bursa Transfer Liga 1 2019

PSIS Semarang Resmi Lepas Gelandang Hapit Ibrahim

PSIS Semarang telah resmi melepas gelandang Hapit Ibrahim pada bursa transfer jelang Liga 1 2019.

PSIS Semarang Resmi Lepas Gelandang Hapit Ibrahim
Pesepak bola PSIS Semarang Havfid Ibrahim berebut bola dengan pesepak bola PSMS Medan Suhandi dalam pertandingan Gojek Liga 1 2018 di Stadion Moch Soebroto, Magelang, Jawa Tengah, Minggu (15/4/2018). ANTARA FOTO/Anis Efizudin

tirto.id - PSIS Semarang telah resmi mengumumkan pelepasan gelandang Hapit Ibrahim pada bursa transfer jelang Liga 1 2019, Kamis (10/1/2019) pagi. Hapit dilepas karena tidak masuk dalam proyeksi skuat pelatih Jafri Sastra untuk mengarungi musim kompetisi 2019.

"Satu gelandang PSIS Semarang, Hapit Ibrahim, resmi dilepas oleh Mahesa Jenar. Hapit Ibrahim tidak masuk dalam skema yang disusun oleh tim pelatih PSIS Semarang," tulis PSIS dalam pengumuman di laman resminya.

Manajer PSIS, Wahyu Winarto alias Liluk mengatakan pencoretan Hapit sudah didasari pertimbangan yang kuat. Ini tak lepas dari evaluasi tim pelatih dan manajemen yang dilakukan pada penghujung 2018 lalu.

"Ya mengacu hasil evaluasi dari tim pelatih memang Hapit Ibrahim kami lepas," ucap Liluk.

Pada musim 2018, Hapit memang tak mendapat banyak jam terbang. Ia hanya bermain sebanyak 18 kali di ajang Liga 1. Dari jumlah itu, 10 kali di antaranya bahkan Hapit berpredikat sebagai pemain pengganti.

Hapit awalnya didatangkan PSIS Semarang karena memiliki atribut lengkap. Ia bisa bermain sebagai gelandang bertahan, gelandang tengah, maupun gelandang serang. PSIS Semarang merekrutnya pada awal musim 2018 dari klub asal Palembang, Sriwijaya FC.

Lewat akun Instagram pribadi, Hapit sudah mengucapkan salam perpisahan untuk PSIS Semarang. Hanya saja, belum ada pengumuman resmi ke klub mana dirinya bakal berlabuh untuk musim kompetisi 2019.

"Terima kasih juga buat coach Jafri Sastra dan jajaran pelatih dan teman-teman semua yang saya kenal di PSIS. Terima kasih buat suporter Panser Biru dan Snex. Saya sangat senang selama satu tahun berseragam PSIS Semarang. Semoga PSIS semakin sukses dan jaya di sepak bola Indonesia." tulis Hapit.

Baca juga artikel terkait LIGA 1 2019 atau tulisan lainnya dari Herdanang Ahmad Fauzan

tirto.id - Olahraga
Penulis: Herdanang Ahmad Fauzan
Editor: Herdanang Ahmad Fauzan