Menuju konten utama

Preview The Good Detective EP 2 JTBC: Lee Dae Cheol Tidak Bersalah?

Pada episode ke-2, polisi sepertinya telah menemukan jasad yang dicurigai sebagai Lee Eun Hye. 

Preview The Good Detective EP 2 JTBC: Lee Dae Cheol Tidak Bersalah?
Drama Korea The Good Detective. wikimedia commons/fair use/jtbc

tirto.id - Drama Korea (drakor) terbaru, The Good Detective episode kedua akan tayang malam ini, Selasa (7/7/2020) pukul 21.30 KST, atau 19.30 WIB di JTBC.

Pada episode sebelumya, detektif polisi Kang Do Chang menangkap seorang pria bernama Lee Dae Cheol sebagai tersangka kasus pembunuhan 5 tahun lalu. Dae Cheol sendiri adalah ayah dari seorang anak perempuan bersama Lee Eun Hye.

Bahkan, untuk memenjarakan Dae Cheol, Do Chang melakukan segala cara. Akhirnya, Dae Cheol pun dipenjara karena tuduhan pembunuhan dan ia dijatuhi hukuman mati.

Ternyata, pembunuhan tersebut tidak hanya menimpa seorang warga sipil, tetapi polisi yang sedang menyelidiki kasus tersebut juga menjadi korban pembunuhan berencana.

Itulah mengapa Do Chang sangat bersikeras memenjarakan Dae Cheol meski Dae Cheol telah menyangkal tuduhan tersebut.

Saat putusan pengadilan ia terima, Dae Cheol hanya bisa bergumam mengapa tidak ada yang percaya kepadanya.

Saat ini, Do Chang bekerja sama dengan salah seorang rekan baru di divisinya, detektif polisi Oh Jin Hyuk.

Tiba-tiba, suatu hari, seorang pria muncul di kepolisian dan mengaku ia telah membunuh seorang gadis perempuan bernama Lee Eun Hye.

Mendengar hal itu, Do Chang terkejut, sebab Eun Hye adalah anak perempuan Dae Cheol. Sebelumnya, teman Eun Hye juga melapor bahwa Eun Hye telah menghilang.

Tak hanya itu, sebelumnya, Jin Hyuk juga mendapat telepon dari seseorang yang mengatakan ia melihat mayat dibuang ke sungai.

Jin Hyuk juga mereka informasi tersebut untuk diselidiki. Polisi menduga, suara di telepon itu mirip dengan orang yang mengaku telah membunuh Eun Hye, Park Gun Ho.

Akan tetapi, Gun Ho menolak memberitahu di mana ia membuang atau menguburkan jasad Eun He.

Polisi juga menduga Gun Ho hanya mempermainkan mereka, sebab polisi masih belum yakin apa motif Gun Ho membunuh anak dari Dae Cheol tersebut.

Usut punya usut, Gun Ho ternyata adalah salah satu pekerja di lembaga permasyarakatan (lapas) tempat Dae Cheol dipenjara.

Sementara, Dae Cheol saat ini masih berada dipenjara, dan hukuman matinya akan segera berlangsung dalam waktu dekat.

Preview The Good Detective Episode 2

Dalam preview untuk episode selanjutnya, polisi sepertinya telah menemukan jasad yang dicurigai sebagai Lee Eun Hye.

Di sisi lain, seorang jurnalis dari Jeonghan Daily, Jin Seo Kyung tiba-tiba mendapat informasi bahwa Lee Dae Cheol tidak bersalah atas kasus pembunuhan 5 tahun lalu. Seo Kyung pun segera menyelidiki kasus itu lagi.

Bahkan, Seo Kyung langsung menelepon Do Chang untuk menanyakan apa ia yakin Dae Cheol adalah pelaku pembunuhan 5 tahun lalu.

Do Chang juga mulai menyelidiki ulang kasus Lee Dae Cheol, dan ia merasa bukti yang digunakan oleh kepolisian 5 tahun lalu tampaknya telah direkayasa. Bahkan, tampaknya kasus Eun Hye ini akan berbuntut kepada kasus-kasus yang lebih besar lagi.

Menurut data Nielsen Korea, The Good Detective episode perdana yang tayang tadi malam berhasil meraih rating rata-rata sebesar 3,8 persen secara nasional, serta 4,5 persen untuk wilayah metropolitan Seoul.

Jika tidak ada perubahan jadwal, The Good Detective episode 2 akan tayang malam ini pukul 21.30 KST, atau 19.30 WIB di JTBC. Drama ini juga bisa ditonton di VIU.

Baca juga artikel terkait DRAMA KOREA atau tulisan lainnya dari Maria Ulfa

tirto.id - Film
Kontributor: Maria Ulfa
Penulis: Maria Ulfa
Editor: Yandri Daniel Damaledo