Menuju konten utama
Jadwal Friendly Serie A 2022

Prediksi Sassuolo vs Inter: Friendly 2022, Line-up, & Live Skor

Prediksi Sassuolo vs Inter dalam jadwal friendly Liga Italia 2022. Cek perkiraan line-up, head to head, dan live skor Sassuolo vs Inter.

Prediksi Sassuolo vs Inter: Friendly 2022, Line-up, & Live Skor
Pemain Inter Milan Edin Dzeko melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Venezia pada pertandingan sepak bola Serie A di San Siro, Milan, Italia, Sabtu (22/1/2022). ANTARA FOTO/REUTERS/Daniele Mascolo/AWW/djo

tirto.id - Prediksi Sassuolo vs Inter dalam friendly 2022 jadi kesempatan terakhir kedua kubu menguji skuad sebelum terjun kembali di Liga Italia 2022/2023. Live skor duel di Stadion MAPEI ini dapat dipantau pada Kamis, 29 Desember 2022, mulai pukul 23.00 WIB. Dalam line-up, I Nerazzurri berpotensi menurunkan duet Edin Džeko dan Romelu Lukaku.

Inter tercatat sudah melakoni 4 pertandingan uji coba selama jeda kompetisi. Tim besutan Simone Inzaghi ini belum terkalahkan dengan mengemas 3 kali kemenangan dan sekali imbang.

Selepas mengajar Reggina 2-0 pada penampilan paling aktual, I Nerazzurri akan bersua Sassuolo dalam partai penutup rangkaian uji coba.

Sedangkan Sassuolo sudah menjalani laga persahabatan sebanyak 2 kali. I Neroverdi belum bisa menjaga konsistensi. Usai menang 3-2 melawan Marseille, lalu tumbang 1-2 di tangan Empoli. Tim yang diarsiteki Alessio Dionisi ini bakal mengincar hasil maksimal di kandang sendiri.

Prediksi Sassuolo vs Inter Friendly Liga Italia 2022

I Nerazzurri mencatatkan torehan positif selama menggelar laga uji coba. Di lini depan, duet Edin Džeko dan Romelu Lukaku semakin padu. Pada partai melawan Reggina di Stadion Oreste Granillo, Jumat (23/12), kedua ujung tombak itu tampil sebagai penentu kemenangan.

Džeko mencetak gol telat pada menit ke-80 usai memanfaatkan assist Hakan Çalhanoğlu. Lukaku yang berdiri berdampingan sejak menit awal, turut menyumbangkan sebuah gol selang 7 menit kemudian untuk memastikan kemenangan 2-0.

Simone Inzaghi sebagai arsitek Inter diprediksi kembali menurunkan duet bomber Belgia dan Bosnia itu melawan Sassuolo. Partai uji coba ini bisa menjadi kesempatan yang pas bagi Džeko dan Lukaku untuk kembali mengasah ketajaman. Terutama Lukaku yang penampilannya di Piala Dunia 2022 tidak ideal.

"Romelu (Lukaku) perlu kembali ke kondisi prima dan dengan tugas yang sudah kami lakukan, dia pasti akan membantu tim," kata Alessandro Bastoni, salah satu palang pintu Inter, seperti dikutip laman resmi klub.

"Kami tidak sabar memulai kembali (kompetisi), pertandingan melawan Napoli akan sangat penting, kemudian Piala Super dan babak 16 besar Liga Champions," lanjutnya.

Sementara Sassuolo masih mengalami masalah di lini depan. Domenico Berardi dan kolega memang sempat mencetak 3 gol ke gawang tim Prancis, Marseille.

Akan tetapi, strategi yang dipasang Alessio Dionisi tak kuasa meladeni klub sesama peserta Serie A, Empoli. I Neroverdi hanya mampu melesakkan sebiji gol saja lewat aksi Kristian Thorstvedt hingga berujung kekalahan 1-2.

Di lini depan, Sassuolo sebenarnya memiliki Andrea Pinamonti yang sedang menjalani masa peminjaman dari Inter. Namun, ia tumpul pada penampilan terakhir.

Setidaknya, pemain yang kerap dipinjamkan ke sejumlah klub, seperti Frosinone, Genoa, Empoli, hingga sekarang memperkuat Sassuolo itu mempunyai kans untuk membuktikan ketajamannya di depan sang pemilik sah.

Prediksi Susunan Pemain Sassuolo vs Inter

Seperti duel teraktual, Sassuolo diprediksi memainkan skema 4-2-3-1 dengan memasang Andrea Pinamonti sebagai penyerang tunggal. Bomber 23 tahun ini bakal mendapatkan dukungan Domenico Berardi, Armand Lauriente, hingga Hamed Junior Traorè.

Sementara Inter bisa menurunkan pola 3-5-1-1. Edin Džeko dapat beroperasi dengan sedikit berdiri di belakang Romelu Lukaku. Sedangkan Nicolò Barella dan Hakan Çalhanoğlu bakal menyuplai bola dari lini kedua.

Sassuolo (4-2-3-1): Andrea Consigli; Rogério, Ruan, Kaan Ayhan, Jeremy Toljan; Matheus Henrique, Davide Frattesi; Armand Lauriente, Hamed Junior Traorè, Domenico Berardi; Andrea Pinamonti. Pelatih: Alessio Dionisi.

Inter (3-5-1-1): André Onana; Milan Škriniar, Francesco Acerbi, Alessandro Bastoni; Nicolò Barella, Raoul Bellanova, Henrikh Mkhitaryan, Hakan Çalhanoğlu, Federico Dimarco; Edin Džeko; Romelu Lukaku. Pelatih: Simone Inzaghi.

Skor Head to Head (H2H) Sassuolo vs Inter

Menurut skor head to head, Inter mengemas 4 kemenangan dari 5 pertemuan paling mutakhir lawan Sassuolo. Sedangkan I Neroverdi hanya memetik sekali kemenangan saja selama periode tersebut.

  • 08/10/22 Sassuolo vs Inter 1 - 2
  • 21/02/22 Inter vs Sassuolo 0 - 2
  • 03/10/21 Sassuolo vs Inter 1 - 2
  • 07/04/21 Inter vs Sassuolo 2 - 1
  • 28/11/20 Sassuolo vs Inter 0 - 3
5 Laga Terakhir Sassuolo

  • 05/11/22 Empoli vs Sassuolo 1 - 0
  • 10/11/22 Sassuolo vs Roma 1 - 1
  • 13/11/22 Bologna vs Sassuolo 3 - 0
  • 11/12/22 Marseille vs Sassuolo 2 - 3
  • 23/12/22 Empoli vs Sassuolo 2 - 1
5 Laga Terakhir Inter

  • 13/11/22 Atalanta vs Inter 2 - 3
  • 06/12/22 Gzira United vs Inter 1 - 6
  • 08/12/22 Inter vs Salzbourg 4 - 0
  • 18/12/22 Betis vs Inter 1 - 1
  • 23/12/22 Reggina vs Inter 0 - 2

Live Skor Sassuolo vs Inter Friendly Liga Italia 2022

Jika tidak ada perubahan jadwal, pertandingan Sassuolo vs Inter dalam partai uji coba diselenggarakan pada Kamis, 29 Desember 2022, mulai pukul 23.00 WIB di Stadion MAPEI.

Live skor jalannya duel tersebut bisa dipantau melalui link berikut ini:

Live Skor Sassuolo vs Inter Soccerway

Live Skor Sassuolo vs Inter Sofascore

Baca juga artikel terkait FRIENDLY atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Beni Jo
Penulis: Beni Jo
Editor: Fitra Firdaus