Menuju konten utama
Liga Spanyol 2019

Prediksi Rayo vs Real Madrid, Pelampiasan di Derbi Lawan Juru Kunci

Los Blancos diprediksi dapat memenangi laga derbi Madrid antara Rayo Vallecano vs Real Madrid yang digelar Senin (29/4/2019) pukul 01.45 WIB di Stadion Vallecas.

Prediksi Rayo vs Real Madrid, Pelampiasan di Derbi Lawan Juru Kunci
Pemain Real Madrid Gareth Bale, merayakan gol dengan rekan setimnya Marco Asensio setelah mencetak gol kedua tim mereka melawan Getafe saat pertandingan sepak bola La Liga Spanyol di stadion Santiago Bernabeu di Madrid, Minggu, 19 Agustus 2018 Foto AP / Andrea Comas

tirto.id - Derbi Madrid akan kembali digelar pada jornada 35 La Liga Spanyol 2018/2019. Laga antara Rayo Vallecano vs Real Madrid itu dihelat Senin (29/4/2019) pukul 01.45 WIB di Campo de Futbol de Vallecas. Diprediksi, Los Blancos dapat meraup poin penuh melawan tim juru kunci klasemen Liga Spanyol itu.

Skuat asuhan pelatih Zinedine Zidane itu baru saja mendapatkan hasil yang kurang memuaskan saat meladeni Getafe pada Jumat (26/4/2019). Menguasai jalannya laga, Madrid hanya bermain imbang 0-0 tanpa gol.

Raihan ini juga berdampak pada melebarnya selisih poin dengan Atletico Madrid yang menghuni peringkat kedua dengan menjadi enam angka. Sebelumnya mereka berjarak empat poin.

Maka, sembari berharap Atletico Madrid terpeleset dalam laga-laga berikutnya, Real Madrid harus menyapu bersih sisa pertandingan yang ada. Apalagi kali ini Rayo Vallecano sang lawan adalah tim penghuni zona degradasi. Madrid bisa menjadikan Rayo sebagai pelampiasan.

Zidane sendiri selaku juru taktik menyatakan kecewa dengan hasil kontra Getafe meskipun tim menurutnya bermain cukup bagus.

"Kami bermain dengan baik dan pantas mendapatkan hasil lebih baik. Kami memiliki peluang untuk mencetak gol, terutama di babak pertama. Saya senang dengan cara kami bermain, niat kami dan juga konsentrasi [saat jalannya laga], tetapi bukan tentang hasilnya," beber Zizou dikutip laman resmi klub pada Jumat (26/4).

Sementara kekalahan telak 5-0 atas Sevilla menjadi bekal buruk bagi Rayo Vallecano dalam menjalani pertandingan menghadapi Real Madrid. Tim yang dilatih oleh Paco Jémez itu hanya meraih 28 poin, selisih tujuh angka dengan zona aman.

Berharap menang atas Real Madrid bakal jadi hal sulit untuk Rayo. Pasalnya, bukan hanya memiliki perbedaan kualitas pemain yang sangat jauh dari tim tamu. Pasukan Paco Jemez juga hanya meraih satu kemenangan dalam 13 pertandingan terakhir di Liga Spanyol.

Perkiraan Susunan Pemain

Rayo Vallecano (4-3-3): Alberto Garcia; Luis Advincula, Alejandro Galvez, Abdoulaye Ba, Tito; Jose Pozo, Mario Suarez, Adrian Embarba; Bebe, Franco Di Santo, Alex Moreno.

Real Madrid (4-3-3): Keylor Navas; Daniel Carvajal, Raphael Varane, Nacho Fernandez, Sergio Reguilon; Federico Valverde, Casemiro, Luka Modric; Brahim Diaz, Karim Benzema, Gareth Bale

Prediksi Pertandingan

Berdasarkan data Whoscored, Real Madrid mencatatkan rata-rata tembakan pe laga tertinggi di Liga Spanyol musim ini sebesar 16,1 kali. Dengan demikian, ditambah kualitas tim yang lebih baik, Madrid akan membuat Rayo Vallecano bagai bermain "tandang" dengan dominasi mereka.

Madrid musim ini mencatatkan rerata penguasaan bola sebesar 60,3 persen berbanding 48,9 persen milik tuan rumah. Namun Los Blancos juga harus waspada dengan torehan gol Rayo Vallecano ketika bermain kandang yang mampu menghasilkan 23 gol.

Baca juga artikel terkait LIGA SPANYOL atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Olahraga
Penulis: Beni Jo
Editor: Ibnu Azis