Menuju konten utama

Prediksi Perseru BLFC vs Persipura: Misi Bangkit Laskar Saburai

Prediksi Perseru BLFC vs Persipura 28 Oktober: misi bangkit Laskar Saburai.

Prediksi Perseru BLFC vs Persipura: Misi Bangkit Laskar Saburai
Pesepak bola Perseru Badak Lampung FC Frangki Pare Kogaya (tengah) berebut bola dengan pemain Semen Padang FC Yu Hyunkoo (bawah) pada pertandingan Liga 1 2019 di Stadion Sumpah Pemuda Lampung, Lampung, Sabtu (5/10/2019). ANTARA FOTO/Ardiansyah./hp.

tirto.id - Misi kebangkitan diusung oleh Perseru Badak Lampung ketika menjamu Persipura Jayapura di Stadion PKOR Sumpah Pemuda, Lampung, Senin (28/10/2019) pukul 15.30 WIB. Tanpa kemenangan dalam lima pertandingan terakhir tentu mengganggu pasukan Laskar Saburai dalam usahanya lolos dari ancaman degradasi.

Tim asuhan Milan Petrovic saat ini masih berada di peringkat 16 klasemen Shopee Liga 1. Berbekal 23 poin dari 24 pertandingan yang sudah dimainkan, tentu posisi mereka masih jauh dari kata aman. Terlebih performa mereka sedang tidak bagus akibat mengalami nir kemenangan dalam lima laga terakhirnya.

Imbang atas PS Tira Persikabo dan PSIS Semarang masih disusul kekalahan di kandang sendiri atas Semen Padang pada 5 Oktober lalu. Lantas dalam dua laga away beruntun terakhirnya, Badak Lampung dua kali kena hajar oleh Barito Putera dengan skor 4-1 dan dari Bali United 3-0. Praktis, terakhir kali mereka bisa menang adalah pada 19 September lalu atas Kalteng Putra.

Petrovic yakin kali ini skuatnya akan mampu menebus semua hasil buruk itu dengan kemenangan lawan Persipura. Apalagi komposisi pemain tuan rumah sudah mulai lengkap dengan kembalinya dua pemain andalan seperti Marquinhos dan Fernandinho.

“Setelah pertandingan melawan Tira Persikabo dan Kalteng Putra, kami tidak bisa bermain dengan skuat terbaik kami. Tapi nanti melawan Persipura kami punya komposisi pemain yang lebih bagus. Mereka semua akan membantu tim meraih kemenangan,” ujar Petrovic.

Akan tetapi berhadapan dengan Persipura tentu tidak semudah perkataan. Tim Mutiara Hitam sedang dalam performa yang bagus akhir-akhir ini. Pada lima pertandingan terakhirnya Persipura hanya kalah sekali yakni saat berhadapan dengan Persib Bandung. Selebihnya mereka menang atas Tira Persikabo, PSM Makasar, dan Semen Padang serta imbang kontra Arema FC.

Selain itu, satu nama yang patut diwaspadai oleh Badak Lampung pada laga nanti adalah Todd Rivaldo Ferre. Gelandang mungil ini sedang on fire karena dalam tiga pertandingan terakhir sukses mengemas empat gol. Masing-masing dua gol ke gawang Tira Persikabo serta satu gol ke gawang Arema dan Semen Padang.

“Todd Ferre adalah pemain muda yang punya prospek yang cemerlang di masa depan. Ia masih berusia muda dan butuh banyak menit bermain agar semakin matang,” puji pelatih Persipura, Jacksen F. Tiago.

Modal bagi Persipura untuk mencuri poin di Lampung terbuka cukup lebar. Pasalnya tuan rumah sendiri baru sekali menang ketika bermain di hadapan pendukungnya di musim ini.

Kondisi Tim Terkini

Badak Lampung sudah bisa menurunkan dua gelandang asing andalan mereka yakni Marquinhos dan Fernandinho. Kembalinya kedua pemain tersebut, seperti yang dikatakan Petrovic, jelas akan mengembalikan kekuatan tim tuan rumah. Absennya Aulia Hidayat karena kartu merah di laga kontra Bali United harusnya tak terlalu memberikan masalah bagi Petrovic.

Persipura pun juga bisa menurunkan skuad terbaiknya di laga ini. Hanya saja Jacksen harus pintar-pintar melakukan rotasi karena ini adalah laga tandang ketiga beruntun bagi Persipura setelah sebelumnya bermain di Malang dan Padang.

Perkiraan Susunan Pemain Perseru BLFC vs Persipura

Badak Lampung: Yoewanto Setya Beny; Kurniawan Karman, Bojan Malisic, Antony Golec, Reva Adi Utama; Akbar Tanjung, Arthur Bonai; Marquinhos; Suhandi, Hariyanto Panto, Fernandinho.

Persipura: Dede Sulaiman; Yustinus Pae, Riccardo Salampessy, Andre Ribeiro, Valentino Telaubun; Muhammad Tahir, Ibrahim Conteh, Ian Louis Kabes; Gunansar Mandowen, Todd Ferre, Boaz Solossa.

Baca juga artikel terkait LIGA 1 2019 atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Dipna Videlia Putsanra