Menuju konten utama
UCL 2021/2022

Prediksi Man United vs Young Boys & Jadwal Liga Champion Live TV

Prediksi Manchester United vs Young Boys, jadwal UCL, 2021, live streaming Vidio dan Champions TV, Kamis (9/12) pukul 03.00 WIB.

Prediksi Man United vs Young Boys & Jadwal Liga Champion Live TV
Manchester United. ANTARA FOTO/REUTERS/Alberto Lingria/wsj.

tirto.id - Prediksi Manchester United vs Young Boys dalam jadwal UEFA Champions League (UCL) 2021 bakal berlangsung ketat demi ambisi tim tamu lolos play-off Liga Europa. Jalannya pertandingan Liga Champion 2021/2022 di Stadion Old Trafford, Inggris, ini bisa disaksikan via live streaming Vidio, Kamis (9/12/2021) dini hari, pukul 03.00 WIB.

Saat ini Manchester United memimpin klasemen Grup F dengan 10 poin, disusul Villarreal (7 poin), Atalanta (6 poin), dan Young Boys (4 poin). Dengan kondisi tersebut, The Red Devils jadi satu-satunya tim dari Grup F yang sudah lolos ke babak 16 besar UCL 2021. Sementara itu, satu slot sisanya diperebutkan Villarreal dan Atalanta.

Young Boys masih punya kans finish di peringkat 3 dan merebut tiket play-off ke Liga Eropa. Syaratnya, juara bertahan Liga Swiss itu mesti menaklukkan Manchester United, sembari berharap Atalanta tumbang dari Villarreal.

Jadwal Liga Champions Pekan Ini: Prediksi MU vs Young Boys Live TV

Manchester United kini di bawah asuhan pelatih baru asal Jerman, Ralf Rangnick. Dalam debutnya pekan ini, Rangnick membawa MU menang tipis 1-0 atas Crystal Palace di kompetisi Liga Inggris.

Menariknya, eks pelatih RB Leipzig itu bikin beberapa perubahan, termasuk menerapkan formasi 4-2-2-2 saat Iblis Merah lawan Crystal Palace. Ia memberdayakan Scott Mc Tominay dan Fred di lini tengah, berbuah 1 gol yang diciptakan oleh Fred.

"Jika Anda bermain seperti yang kami mainkan hari ini berkaitan dengan intensitas dan memiliki empat pemain ofensif, sangat penting bahwa Anda memiliki pemain yang disiplin. Baik Scotty (McTominay) dan Fred sempurna untuk itu," ungkap Rangnick, selepas kemenangan debutnya, via laman resmi MU.

"Kami memiliki cukup ruang dengan Jadon [Sancho] dan Bruno [Fernandes] di posisi nomor sepuluh, termasuk fullback kami yang bermain ke depan dan meminta bola di sayap. Itulah alasan saya memutuskan bermain 4-2-2-2," imbuhnya.

Sementara di kubu lawan, Young Boys datang dengan kekalahan 1-2 dari Servette pada duel terbaru Liga Swiss. Penampilan skuad David Wagner kurang meyakinkan karena hanya meraih 2 kemenangan dalam 5 laga teraktual di semua kompetisi.

Kendati begitu, perlu dipertimbangkan bahwa Young Boys mampu menahan Atalanta 3-3 dalam laga terbaru UCL.

Skor Head to Head Manchester United vs Young Boys

Manchester United unggul head to head dengan memenangkan 2 dari 3 pertemuan keseluruhan lawan Young Boys. Kendati demikian, wakil Swiss itu bikin kejutan dalam jumpa terbaru, dengan menekuk MU 2-1 di markas sendiri.

Berikut catatan hasil pertandingan MU vs Young Boys:

14/09/21: Young Boys vs Manchester United 2-1

28/11/18: Manchester United vs Young Boys 1-0

20/09/18: Young Boys vs Manchester United 0-3

Hasil 5 Laga Terakhir Manchester United

05/12/21: Manchester United vs Crystal Palace 1-0

03/12/21: Manchester United vs Arsenal 3-2

28/11/21: Chelsea vs Manchester United 1-1

24/11/21: Villarreal vs Manchester United 0-2

20/11/21: Watford vs Manchester United 4-1

Hasil 5 Laga Terakhir Young Boys

05/12/21: Young Boys vs Servette 1-2

02/12/21: Young Boys vs FC Lugano 3-1

28/11/21: FC Zürich vs Young Boys 1-0

24/11/21: Young Boys vs Atalanta 3-3

07/11/21: GC Zürich vs Young Boys 1-1

Prediksi Susunan Pemain Manchester United vs Young Boys

Manchester United kehilangan Paul Pogba, Raphaël Varane, dan Edinson Cavani yang tengah cedera. Menarik untuk dinanti apakah Rangnick bakal menerapkan formasi serupa saat membawa MU menang atas Crystal Palace.

Sementara, Young Boys juga masih berkutat dengan badai cedera. Saat ini, 7 pemain wakil Swiss itu masih dalam pemulihan, di antaranya Jean-Pierre Nsame, Joel Monteiro, Cédric Zesiger, Esteban Petignat, David von Ballmoos dan Christian Fassnacht serta Ulisses García.

Berikut prediksi susunan pemain MU vs Young Boys:

Man United (4-2-2-2): David De Gea; Alex Telles, Harry Maguire, Victor Lindelof, Diogo Dalot; Fred, Scott McTominay, Bruno Fernandes; J. Sancho, Cristiano Ronaldo, Marcus Rashford. Pelatih: Ralf Rangnick.

Young Boys (4-4-2): Guillaume Faivre, Silvan Hefti, Sandro Lauper, Nicolas Burgy, Ulisses Garcia; Fabian Rieder, Vincent Sierro, Michel Aebischer; Moumi Ngamaleu; Meschak Elia, Jordan Siebatcheu. Pelatih: David Wagner.

Live Streaming Man United vs Young Boys di Vidio

Jika tidak ada perubahan jadwal, pertandingan MU vs Young Boys dalam matchday pemungkas Grup F UCL 2021/2022 dapat disaksikan melalui live streaming Vidio dan Champions TV.

Untuk mengakses tayangan Liga Champions 2021/2022 melalui Vidio Premier penggemar sepak bola dapat berlangganan dengan Rp19.000 per minggu, Rp29.000 per bulan, atau Rp199.000 per tahun.

Dengan berlangganan Vidio Premier, Anda dapat menyaksikan seluruh pertandingan Liga Champion 2021/2022, serta laga pilihan dari Liga Eropa, Liga Italia, Liga Spanyol, Liga Perancis, serta kompetisi sepak bola lainnya.

LINK LIVE STREAMING MU VS YOUNG BOYS

Baca juga artikel terkait LIGA CHAMPION 2021 atau tulisan lainnya dari Rofi Ali Majid

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Rofi Ali Majid
Penulis: Rofi Ali Majid
Editor: Iswara N Raditya