Menuju konten utama
Jadwal Piala Liga Inggris 2021

Prediksi Liverpool vs Leicester: Jadwal 8 Besar Carabao Cup Live TV

Prediksi Liverpool vs Leicester City dalam jadwal 8 besar Carabao Cup live streaming Mola TV Kamis 23 Desember 2021 jam tayang 02.45 WIB.

Prediksi Liverpool vs Leicester: Jadwal 8 Besar Carabao Cup Live TV
Pemain Liverpool Sadio Mane melakukan selebrasi usai mencetak gol pertama ke gawang Watford pada pertandingan Liga Premier di Vicarage Road, Watford, Inggris, Sabtu (16/10/2021). ANTARA FOTO/REUTERS/David Klein/FOC/djo

tirto.id - Pertandingan Liverpool vs Leicester City dalam lanjutan jadwal 8 besar Carabao Cup dapat ditonton melalui live streaming Mola TV pada Kamis, 23 Desember 2021 pukul 02.45 WIB. Banyaknya pilar The Reds dan The Foxes bisa membuat laga di Stadion Anfield ini penuh kejutan.

Babak perempat final Piala Liga Inggris tetap berlanjut meski tercatat ada 90 pemain Premier League yang dinyatakan positif Covid-19 hingga akhir pekan lalu. Bahkan, untuk laga EPL dan EFL pada hari-hari Boxing Day, jika ada 13 pemain lapangan yang fit, ditambah seorang kiper, maka laga dinyatakan tetap bisa digelar.

Prediksi Liverpool vs Leicester: Jadwal 8 Besar Carabao Cup

Liverpool menjadi salah satu tim yang kehilangan banyak pemain kunci. Untuk laga kontra Leicester City, The Reds tidak bisa memakai Fabinho, Curtis Jones, dan Virgil Van Dijk yang positif Covid-19. Mereka disusul oleh Thiago Alcantara. Sementara itu, kapten Jordan Henderson sakit yang tidak berkaitan dengan Covid-19.

Ini belum ditambah oleh Adrian, Nathaniel Phillips, hingga Divock Origi yang cedera. Bek kiri Andy Robetson tidak dapat berlaga usai kartu merah lawan Tottenham di EPL. Artinya, dalam laga kontra Leicester City, pelatih Jurgen Klopp akan mengandalkan banyak penggawa muda.

"Saya tidak tahu tim mana yang bisa saya susun [untuk pertandingan] karena saya mesti menunggu pada pagi hari untuk memantau hasil tes [Covid-19]. Biasanya, Anda menyiapkan laga dengan gagasan siapa saja yang sudah bermain [dan siapa yang tidak untuk rotasi], tapi kami tidak bisa demikian," kata Klopp dikutip laman resmi Liverpool.

Sementara itu, Leicester City datang ke Anfield bersama mantan pelatih The Reds, Brendan Rodgers. Ini adalah laga perdana bagi The Foxes setelah menunggu 12 hari. Sebelumnya, Leicester batal menghadapi Tottenham dan Everton di ajang EPL.

Lama tidak berlaga tidak membuat pasukan Rodgers aman dari pemain yang absen. Leicester City punya masalah di lini belakang karena Wesley Fofana, Jonny Evans, dan Caglar Soyuncu tidak dapat memperkuat tim. Ini akan membuat Ryan Bertrand digeser sebagai bek tengah menemani Daniel Amartey.

Bagi Leicester dan Liverpool, Piala Liga Inggris adalah kesempatan mereka bisa memperoleh trofi musim ini. Terutama The Reds yang saat ini berstatus sebagai pemenang trofi EFL Cup terbanyak bersama Manchester City (8 kali). Sementara itu, The Foxes memang sudah 3 kali juara EFL Cup, tetapi terakhir kali mereka mengangkat trofi kompetisi ini adalah pada 1999/2000.

Dengan jatuhnya Manchester City, sang pemenang Piala Liga Inggris dalam 4 musim beruntun, ini jadi peluang bagi 8 tim tersisa. Selain Liverpool dan Leicester City, masih ada Arsenal, Sunderland, Brentford, Chelsea, Tottenham, dan West Ham United.

Dengan kondisi Liverpool yang kehilangan banyak pemain, Leicester City bisa saja menaklukkan Anfield. Ada pula faktor The Reds yang masih kelelahan usai ditahan imbang Tottenham 2-2 di EPL.

Head to Head (H2H) Liverpool vs Leicester City

Dalam 5 pertemuan terakhir, Liverpool terbukti lebih banyak menaklukkan Leicester City dengan 3 menang, 1 seri, dan 1 kalah. Namun, justru pada persuaan paling pemungkas, The Reds ditundukkan oleh The Foxes 3-1 dalam ajang EPL.

Sempat tertinggal lebih dulu oleh Mohamed Salah, Leicester menggasak tamunya di Stadion King Power lewat parade gol James Maddison, Jamie Vardy, dan Harve Barnes.

Rekor Pertemuan Liverpool vs Leicester City

13/02/21: Leicester City vs Liverpool 3-1

23/11/20: Liverpool vs Leicester City 3-0

27/12/19: Leicester City vs Liverpool 0-4

05/10/19: Liverpool vs Leicester City 2-1

31/01/19: Liverpool vs Leicester City 1-1

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Liverpool

04/12/21: Wolverhampton vs Liverpool 0-1

08/12/21: AC Milan vs Liverpool 1-2

11/12/21: Liverpool vs Aston Villa 1-0

17/12/21: Liverpool vs Newcastle 3-1

19/12/21: Tottenham vs Liverpool 2-2

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Leicester City

28/11/21: Leicester City vs Watford 4-2

02/12/21: Southampton vs Leicester City 2-2

05/12/21: Aston Villa vs Leicester City 2-1

10/12/21: Napoli vs Leicester City 3-2

12/12/21: Leicester City vs Newcastle 4-0

Prediksi Susunan Pemain Liverpool vs Leicester City

Liverpool (4-3-3): Caoimhin Kelleher; Neco Williams, Joe Gomez, Joel Matip, Konstantinos Tsimikas; Alex Oxlade-Chamberlain, Tyler Morton, Naby Keita; Kaide Gordon, Roberto Firmino, Takumi Minamino

Leicester City (4-2-3-1): Kasper Schmeichel; Marc Albrighton, Daniel Amartey, Ryan Bertrand, Luke Thomas; Youri Tielemans, Wilfred Ndidi; James Maddison, Kiernan Dewsbury-Hall, Harvey Barnes; Patson Daka

Live Streaming Liverpool vs Leicester: Jam Tayang Mola TV

Pertandingan Liverpool vs Leicester City dalam babak 8 besar Carabao Cup (Piala Liga Inggris) dapat ditonton melalui live streaming Mola TV pada Kamis, 23 Desember 2021 jam tayang 02.45 WIB.

Dalam keterangan resmi di halaman beli akses, Mola TV menyatakan pembelian paket berlangganan dan penukaran voucher Mola TV saat ini tidak tersedia. Pelanggan tetap bisa menikmati tayangan MOLA tanpa melakukan pembelian paket apa pun, cukup melakukan registrasi akun dan login.

LIVE STREAMING LIVERPOOL VS LEICESTER CITY

Baca juga artikel terkait JADWAL CARABAO CUP 2021 atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Olahraga
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Iswara N Raditya