Menuju konten utama

Prediksi Inggris vs Belgia: Tak Sekadar Duel Melipur Lara

Dua tim yang kalah di semifinal akan berusaha meredam sakit dengan merebut gelar juara 3.

Prediksi Inggris vs Belgia: Tak Sekadar Duel Melipur Lara
Gary Cahill berduel dengan Adnan Januzaj pada pertandingan Grup G antara Timnas Inggris vs Timnas Belgia di Kaliningrad Stadium, Kaliningrad, Rusia, Jum'at (29/06/2018). AP Photo/Hassan Ammar

tirto.id - Untuk melakukan prediksi Inggris vs Belgia dalam perebutan juara 3 yang akan dilangsungkan di Stadion Luzhniki, Moskow, pada Sabtu (14/7/2018) pukul 21.00 WIB perlu dicermati faktor selain keinginan untuk melipur lara akibat kekalahan masing-masing di semifinal.

Memang, Harry Kane sudah menegaskan bahwa kekalahan itu sangat menyakitkan, tetapi sang kapten Inggris juga menegaskan bahwa Three Lions akan bangkit lagi. Selain semangat untuk bangkit, ada motivasi lain saat menghadapi Belgia di Luzhniki nanti: pembuktian tentang siapa yang lebih baik.

Inggris dan Belgia sebelumnya telah bertemu di Grup G Piala Dunia 2018 dan dalam laga itu Belgia menang 1-0. Tetapi, kekalahan Inggris perlu diletakkan dalam konteks strategi yang lebih besar untuk mencapai semifinal atau final.

Inggris saat itu turun dengan pemain lapis keduanya walaupun masih bermain dengan gaya yang relatif sama. Kekalahan itu menyebabkan jalan menuju semifinal lebih mudah karena tidak harus berjumpa tim-tim unggulan. Sehingga, mereka hanya berjumpa Kolombia yang bisa ditaklukkan melalui adu penalti dan Swedia yang bisa dijinakkan dalam waktu normal. Secara praktis, tim itu adalah tim lain, sebuah tim yang berbeda dari tim yang diturunkan untuk menghadapi laga-laga yang lebih signifikan.

Di kubu Belgia, mungkin ada rasa percaya diri berlebihan karena pernah mengalahkan Inggris, tetapi mereka tentu tetap menyadari bahwa tim yang ditaklukkan itu adalah tim pelapis, bukan utama. Sekarang tantangannya adalah membuktikan apakah tim inti Belgia juga lebih unggul ketimbang tim inti Inggris.

Belgia kemungkinan akan tetap memainkan para pemain inti demi misi pembuktian itu. Sehingga, prediksi Inggris vs Kroasia bisa disusun dari faktor ini. Dengan tim itu, gaya permainan yang disukai Roberto Martinez bisa lebih mudah diterapkan. Belgia kemungkinan besar akan tampil menyerang dan berusaha mendominasi permainan melalui penguasaan bola.

Apalagi, dua pemain kunci Belgia sudah mengungkapkan bahwa mereka lebih suka bermain menyerang. Setelah kalah lawan Prancis, Hazard berkomentar bahwa ia lebih suka kalah dengan tim Belgia yang ofensif ketimbang Prancis yang anti-sepak bola. Courtois juga menuduh Prancis bermain negatif.

Di pihak lain, dalam 6 pertandingan sejauh ini, Inggris selalu bisa mendominasi permainan kala bertanding melawan tim yang kurang bisa mendominasi penguasaan bola (Tunisa dan Panama). Tetapi, melawan tim yang lebih pintar menguasai bola (Belgia, Kolombia, dan Kroasia), Inggris cenderung menunggu dan hasilnya kurang memuaskan (harus mengalahkan Kolombia lewat adu penalti).

Prediksi Inggris vs Belgia Piala Dunia 2018 masih akan memihak Belgia kecuali jika Inggris bisa menemukan solusi untuk mengimbangi dominasi lini tengah Belgia yang dibangun oleh Witsel-Fellaini-De Bruyne-Hazard. Kemungkinan besar, Inggris akan menyisir lapangan lebih sering, sehingga terjadi duel Young/Rose-Chadli/Carrasco dan Trippier/Munier.

Selain itu, prediksi Inggris vs Belgia juga harus memperhitungkan faktor pengalaman. Para pemain Inggris bisa dibilang masih “cupu” dalam urusan sepak bola level internasional. Tak pelak mereka terlihat sekali kesulitan mengimbangi Modric-Rakitic yang sudah bertahun malang-melintang di jagat sepak bola. Belgia juga dihuni para pemain sarat pengalaman dalam diri Hazard, Fellaini, dan Kompany.

Inggris vs Belgia masih akan menjadi laga seru.

Baca juga artikel terkait PIALA DUNIA 2018 atau tulisan lainnya dari An Ismanto

tirto.id - Olahraga
Penulis: An Ismanto
Editor: An Ismanto