Menuju konten utama
Copa del Rey 2019/2020

Prediksi Granada vs Valencia: Gengsi La Liga di Copa del Rey

Pertandingan antara dua klub La Liga Spanyol yakni Granada vs Valencia akan tersaji dalam babak perempat final alias 8 besar Copa del Rey 2019/2020. 

Prediksi Granada vs Valencia: Gengsi La Liga di Copa del Rey
Granada akan menghadapi Valencia di babak 8 besar Copa del Rey 2019/2020. Manu Fernandez/AP

tirto.id - Pertandingan antara dua klub La Liga Spanyol yakni Granada vs Valencia akan tersaji dalam babak perempat final alias 8 besar Copa del Rey 2019/2020. Laga yang diprediksi bakal berlangsung sengit lantaran sarat gengsi ini akan dihelat di Stadion Nuevo Los Cármenes pada Rabu (5/2/2020) mulai pukul 03.00 WIB.

Valencia datang ke markas Granada dengan modal bagus. Dalam 5 laga terakhir di semua ajang musim ini, Los Che hanya sekali kalah dan mengemas 4 kemenangan beruntun. Usai dihantam Mallorca dengan skor 4-1 pada 19 Januari 2020 lalu, Valencia bangkit dan tak terkalahkan hingga kini, termasuk membekuk Barcelona 2-0 dalam lanjutan La Liga dua pekan lalu.

Tren positif ini tentunya meningkatkan spirit Dani Parejo dan kawan-kawan menjelang lawatan ke Nuevo Los Cármenes dalam misi Copa del Rey. Terlebih, skuad asuhan Albert Celades juga sedang cukup gemilang di La Liga dengan menempati posisi 5 klasemen sementara hingga pekan ke-22.

Di sisi lain, tuan rumah juga sedang berbenah. Sempat disikat Sevilla dengan skor 2-0 di La Liga, Rui Silva dan kawan-kawan bangkit dengan merengkuh dua kemenangan dalam dua pertandingan terbaru, yakni menyingkirkan Badajoz di Copa del Rey, lalu menang tipis 2-1 atas Espanyol di La Liga pekan lalu.

Maka, bukan tanpa alasan jika laga nanti boleh dibilang akan berlangsung ketat. Valencia yang di atas kertas lebih diunggulkan tentunya tidak bisa menganggap remeh Granada yang bakal tampil di depan publiknya sendiri.

Prediksi Susunan Pemain

Granada: Rui Silva, Víctor Díaz, Domingos Duarte, Germán Sánchez, Carlos Neva, Maxime Gonalons, Yangel Herrera, Antonio Puertas, Carlos Fernández, Darwin Machís, Roberto Soldado | Pelatih: Diego Martinez.

Valencia: Jaume Doménech, Thierry Correia, Mouctar Diakhaby, Eliaquim Mangala, Jaume Costa, Ferrán Torres, Carlos Soler, Dani Parejo, Vicente Esquerdo, Kang-in Lee, Maximiliano | Pelatih: Albert Celades.

Baca juga artikel terkait COPA DEL REY atau tulisan lainnya dari Iswara N Raditya

tirto.id - Olahraga
Penulis: Iswara N Raditya
Editor: Fitra Firdaus