Menuju konten utama
Liga Italia Serie A 2020/2021

Prediksi Fiorentina vs Cagliari, Skor H2H, Live Serie A Nanti Malam

Jadwal Serie A Liga Italia 2020/2021 antara Fiorentina vs Cagliari digelar Senin (11/01/2021) di Stadion Artemio Franchi nanti malam. 

Prediksi Fiorentina vs Cagliari, Skor H2H, Live Serie A Nanti Malam
Cagliari. ANTARA/twitter.com/CagliariCalcio

tirto.id - Jadwal Serie A Liga Italia 2020/2021 pekan 17 antara Fiorentina vs Cagliari digelar pada Senin (11/01/2021) di Stadion Artemio Franchi, pukul 00.00 WIB nanti malam. Siaran langsung laga ini dapat diakses melalui live streaming beIN. Laga ini diprediksi akan berjalan ketat mengingat kedua kubu hanya berselisih 1 poin saja.

Menduduki posisi 14 klasemen sementara, La Viola tentu memiliki kans yang besar untuk menang mengingat laga ini akan digelar di kandang sendiri. Hingga pekan ini, Franck Ribery dan kawan-kawan mengemas 3 kali kemenangan, 6 kali imbang, dan telah menerima 7 kali kekalahan.

Berjalan setengah musim, pencapaian Fiorentina saat ini sebenarnya bukan prestasi yang bagus. Musim lalu, La Viola mampu finis di posisi 10 klasemen akhir. Apabila performa anak asuh Cesarre Prandeli tidak mampu mengamankan 3 poin dalam laga dini hari nanti, maka peluang mereka untuk memperbaiki pencapaian musim lalu akan semakin berat.

Dikutip dari Football Italia, Fiorentina akan kembali diperkuat Franck Ribery yang dalam laga melawan Lazio kemarin mengalami masalah pada lutut kanannya. Hasil pemindaian menunjukkan tidak ada cedera lutut yang serius. Pemain veteran asal Perancis tersebut dinilai memberi pengaruh cukup besar bagi skuad La Viola.

Dalam 5 pertandingan terakhir di Serie A, Fiorentina hanya meraih 1 kemenangan dengan 3 kali hasil imbang dan 1 kali kalah. Hasil ini masih lebih baik dibandingkan Cagliari yang menderita 3 kali kekalahan dan 2 kali imbang dalam 5 laga terakhir.

Saat ini Cagliari yang berada di posisi 15, mengumpulkan 14 poin dari 16 laga. Skuad asuhan Eusibio Di Francesco ini baru saja menelan kekalahan 1-2 atas Benevento. Meski mampu mencetak gol lebih dulu lewan Joao Pedro (20’), namun Rossoblu tidak bisa terhindar dari kekalahan setelah Benevento mencetak 2 gol melalui Marco Sau (41’) dan Alessandro Tuia (44’).

“Ada keinginan besar dari setiap pemain untuk memberikan jawaban di lapangan, waktunya telah tiba untuk membalikkan tren positif. Kelemahan utama kami di jalur ini adalah kebobolan gol terlalu mudah,” ungkap Di Francesco.

Dalam 5 pertemuan terakhir kedua tim, Cagliari mampu memenangkan 3 laga, 1 kali bermain imbang, dan 1 kali dimenangkan oleh Fiorentina. Dengan rekor pertemuan tersebut, laga ini diprediksi akan berjalan seimbang.

Head to Head Fiorentina vs Cagliari

10/11/19 Cagliari vs Fiorentina 5-2

16/03/19 Cagliari vs Fiorentina 2-1

21/10/18 Fiorentina vs Cagliari 1-1

13/05/18 Fiorentina vs Cagliari 0-1

23/12/17 Cagliari vs Fiorentina 0-1

5 Laga Terakhir Fiorentina

06/07/20 Parma vs Fiorentina 1-2

02/07/20 Fiorentina vs Sassuolo 1-3

28/06/20 Lazio vs Fiorentina 2-1

23/06/20 Fiorentina vs Brescia 1-1

09/03/20 Udinese vs Fiorentina 0-0

5 Laga Terakhir Cagliari

06/07/20 Cagliari vs Atalanta 0-1

02/07/20 Bologna vs Cagliari 1-1

28/06/20 Cagliari vs Torino 4-2

24/06/20 SPAL vs Cagliari 0-1

21/06/20 Hellas Verona vs Cagliari 2-1

Prediksi Susunan Pemain

Fiorentina (3-5-2): Bartlomiej Dragowski; Nikola Milenkovic, German Pezzella, Igor; Martin Caceres, Sofyan Amrabat, Borja Valero, Gaetano Castrovili, Cristiano Biraghi; Dusan Vlahovic, Franck Ribery.

Cagliari (4-2-3-1): Alessio Cragno; Alessandro Tripaldelli, Luca Ceppitelli, Sebastian Walukiewicz, Gabriele Zappa; Radja Nainggolan, Razvan Marin; Riccardo Sottil, Joao Pedro, Nahitan Nandez; Giovanni Simeone

Live Streaming Fiorentina vs Cagliari

Pertandingan pekan 17 antara Fiorentina vs Cagliari dini hari nanti, dapat disaksikan melalui live streaming beIN Sports dengan cara berlangganan.

Untuk menonton laga ini penggemar sepak bola diharuskan mengikuti paket berlangganan terlebih dahulu. BeIN menawarkan paket dengan tarif Rp20.000 per pekan, Rp45.000 per bulan, dan Rp409.000 untuk satu musim penuh.

Link Live Streaming Fiorentina vs Cagliari

Baca juga artikel terkait LIGA ITALIA atau tulisan lainnya dari Rifki Ahmad Nurfauzi

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Rifki Ahmad Nurfauzi
Penulis: Rifki Ahmad Nurfauzi
Editor: Iswara N Raditya