Menuju konten utama
DFL Super Cup 2019

Prediksi Dortmund vs Bayern Munchen: Demi Trofi Pertama Musim Ini

Prediksi Bayern Munchen vs Borussia Dortmund di Piala Super Jerman (DFL Super Cup) 2019 pada Minggu (4/8/2019).

Prediksi Dortmund vs Bayern Munchen: Demi Trofi Pertama Musim Ini
Pemain Bayern, Serge Gnabry, kiri, dan Dortmund, Marco Reus menantang bola selama pertandingan sepak bola Bundesliga Jerman antara Borussia Dortmund dan Bayern Munich di Dortmund, Jerman. AP / Martin Meissner

tirto.id - Laga Borussia Dortmund vs Bayern Munchen dalam Piala Super Jerman 2019 akan digelar di Stadion Signal Iduna Park, Sabtu (4/8/2019) pukul 01.30 WIB. Kedua tim sama-sama ingin merengkuh trofi DFL Super Cup jelang dimulainya kompetisi Liga Jerman 2019/2010.

Dortmund akan bertindak sebagai tuan rumah di laga ini. Marco Reus dan kawan-kawan tak akan sudi jika sampai skuad Bayern yang berpesta di markas mereka.

Bagi BVB sendiri, laga kontra Bayern nanti akan menjadi ajang pembuktian. Musim lalu mereka sudah bisa meningkatkan level persaingan dan nyaris menjadi juara Bundesliga, Namun, harus menelan pil pahit.

Dortmund masih sanggup membawa performa bagus musim kemarin ke musim ini. Hasil-hasil bagus yang diraih selama pramusim menjadi bukti. Hal ini membuat Reus semakin yakin timnya bisa mengejutkan Bayern.

“Selama masa pramusim banyak yang kami inginkan bisa terwujud. Sekarang kami akan bermain di Piala Super Jerman yang menjadi sangat penting bagi kami. Di sana kami bisa memenangi trofi dan menjadi awalan yang bagus jelang musim baru. Kami harus bisa membuktikan pada fans bahwa kami punya ambisi besar memenangi sesuatu,” ujar sang kapten.

Di sisi lain Bayern ingin mempertahankan gelar juara Piala Super Jerman. Tahun lalu mereka sukses menghabisi Eintracht Frankurt dengan skor telak 5-0 di kandang lawan. Sementara, dalam dua edisi sebelumnya pada 2016 dan 2017, Bayern juga berhasil menjadi juara dengan dua kali beruntun mengalahkan Dortmund.

Jelang pertandingan ini persiapan Bayern pun tak kalah bagus. Hasil pramusim yang didapatkan Die Roten terhitung tak terlalu buruk. Bahkan meski mereka menjadi runner-up Audi Cup 2019 setelah dikalahkan Tottenham Hotspur.

“Saya pikir kami bermain bagus di semua laga uji coba yang dijalani. Sekarang kami punya waktu beberapa hari untuk beristirahat sambil mempersiapkan tim jelang duel di Dortmund,” kata pelatih Bayern, Niko Kovac.

Kondisi Tim Terkini

Kedua tim relatif tidak mengalami masalah besar jelang laga ini. Hanya saja di kubu Bayern, Kingsley Coman sempat mengalami cedera saat melawan Tottenham dan diragukan bisa main kontra Dortmund.

Beberapa pemain muda yang bersinar selama masa pramusim pun ada kesempatan untuk diturunkan baik oleh Lucien Favre maupun Kovac. Meski terbuka peluang tidak menampilkan 100 persen skuad utama, laga Der Klassiker ini tentu sulit dilewatkan.

Perkiraan Susunan Pemain

Bayern (4-3-3): Manuel Neuer; Joshua Kimmich, Niklas Sule, Jerome Boateng, David Alaba; Thiago Alcantara, Renato Sanches, Leon Goretzka; Thomas Muller, Serge Gnabry, Robert Lewandowski

Dortmund (4-2-3-1): Roman Burki; Achraf Hakimi, Mats Hummels, Manuel Akanji, Nico Schulz; Axel Witsel, Thomas Delaney; Julian Brandt, Jadon Sancho, Raphael Guerreiro; Marco Reus

Baca juga artikel terkait DFL SUPER CUP atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Fitra Firdaus