Menuju konten utama
Jadwal Liga Inggris 2020

Prediksi Brighton vs Man City: Misi De Bruyne Pecahkan Rekor Henry

Prediksi Brighton vs Man City: tim tamu seharusnya bisa unggul. Jadwal Brighton vs Man City pada Minggu dini hari, 12 Juli 2020, mulai pukul 02.00 WIB. 

Prediksi Brighton vs Man City: Misi De Bruyne Pecahkan Rekor Henry
Gabriel Jesus dari Manchester City bersama Kevin De Bruyne setelah mencetak gol ketiga timnya dalam laga sepak bola Grup C Liga Champions antara Manchester City dan FC Shakhtar Donetsk di Kharkiv, Ukraina, Rabu, 18 September 2019. Efrem Lukatsky/AP.

tirto.id - Lanjutan Premier League 2019/2020 menghadirkan laga seru antara Brighton & Hove Albion vs Manchester City di Stadion AMEX, Minggu (12/7/2020) pukul 02.00 WIB. Dalam laga ini, kubu tim tamu mengincar poin penuh untuk mengunci posisi runner up Liga Inggris musim ini.

The Citizens juga bermodal rekor tangguh atas Brighton. Anak asuh Pep Guardiola tercatat meraih enam kemenangan beruntun atas The Seagulls. Dalam laga Premier League pada musim lalu, City berhasil membawa pulang kemenangan dari Stadion AMEX dengan skor telak, 1-4.

Meski demikian, City tetap tak boleh jemawa mengingat pengalaman laga tandang mereka. Sejak Liga Inggris restart pada pertengahan Juni lalu, Kevin De Bruyne dan kawan-kawan selalu menelan kekalahan saat melakoni laga tandang di Premier League. Sebelum melawat ke AMEX, juara Liga Inggris musim lalu ini kalah saat melakoni laga tandang di kandang Chelsea dan Southampton.

Guardiola tentu tidak ingin mengulangi kesalahan serupa di markas Brighton. Kendati sudah tidak mengejar apa pun di Liga Inggris, The Citizens pastinya tidak ingin tertinggal terlampau jauh dari kampiun Premier League, Liverpool. Saat ini, City terpaut 23 poin dari The Reds.

Di lain sisi, gelandang andalan City, Kevin De Bruyne masih berpeluang menorehkan rekor individu pada musim ini. Gelandang asal Belgia itu sementara memimpin daftar pencetak assist terbanyak Premier League. Sejauh ini, De Bruyne sudah membuat 18 assist, unggul cukup jauh dari pesaing terdekatnya, Trent Alexander-Arnold yang mencetak 12 assist.

De Bruyne pun berpeluang memecahkan rekor assist terbanyak dalam satu musim yang dipegang Thierry Henry. Legenda Arsenal itu mencetak 20 assist pada Liga Inggris musim 2002-2003.

Selain menyamai rekor Henry, tambahan 2 assist saat melawan Brighton akan menggenapi jumlah keterlibatan De Bruyne dalam keberhasilan membobol gawang di Liga Inggris, jadi 100 gol. Sejak hijrah ke Etihad, eks gelandang Chelsea ini sudah mencetak 34 gol dan 64 assist atau total terlibat dalam 98 gol.

Meski demikian, De Bruyne berpotensi tidak tampil di Stadion AMEX. Sebagai juru taktik, Guardiola mungkin saja merotasi mantan pemain Vfl Wolfsburg tersebut.

Guardiola punya banyak opsi di pos gelandang serang. Selain De Bruyne, sejumlah pemain seperti David Silva, Phil Foden, Bernardo Silva dan Ilkay Gundogan dapat mengisi posisi gelandang serang di Manchester City. Guardiola tentu perlu mendistribusikan menit bermain yang memuaskan bagi para pemain utamanya.

The Citizens pun sudah menunjukkan kedalaman lini serangnya dengan lima pemain yang sanggup mencetak lebih dari 10 gol pada musim ini. Kelima pemain tersebut adalah Sergio Aguero, Raheem Sterling, Kevin De Bruyne, Gabriel Jesus, dan Riyad Mahrez.

"Itulah tim kami, semua orang bisa mencetak gol, semua pemain memiliki kualitas buat mencetak gol. Saya pun ingin membantu tim dan mencetak gol sebanyak mungkin," kata Riyad Mahrez yang selama ini kerap bermain sebagai gelandang sayap Man City, seperti dilansir laman resmi klub.

Di lain sisi, meski di atas kertas tidak diunggulkan, Brighton diprediksi akan memberi perlawanan sengit terhadap Man City. Anak asuh Graham Potter sudah berhasil memberi perlawanan serius ke Liverpool, pada Kamis (9/7/2020) lalu. Kendati kalah 1-3, The Seagulls terbukti dapat merepotkan pertahanan The Reds dalam laga itu.

Jelang menghadapi City, Graham Potter mengaku meminta anak asuhnya tetap tampil maksimal. Brighton membutuhkan poin karena secara matematis, mereka belum aman dari zona degradasi. Kini, mereka terpaut delapan poin dari zona merah.

"Kami tidak punya masalah cedera dari pertandingan lawan Liverpool, jadi saya pikir kami akan baik-baik saja. Saat ini periode sibuk sehingga kami harus bersiap sebaik mungkin, dan melakukan yang terbaik untuk mengelola tim ini," ucap Potter, dikutip dari laman resmi Brighton.

Prediksi Susunan Pemain Brighton vs Man City

Brighton (4-3-2-1): Mat Ryan; Dan Burn, Lewis Dunk, Adam Webster, Tariq Lamptey; Alexis Mac Allister, Dale Stephens, Yves Bissouma; Leandro Trossard, Aaron Mooy; Neal Maupay.

Mancehster City (4-3-3): Ederson; Benjamin Mendy, Aymeric Laporte, John Stones, Kyle Walker; Ilkay Gundogan, Rodrigo, Kevin De Bruyne; Raheem Sterling, Gabriel Jesus, Phil Foden.

Baca juga artikel terkait LIGA INGGRIS atau tulisan lainnya dari Ikhsan Abdul Hakim

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Ikhsan Abdul Hakim
Penulis: Ikhsan Abdul Hakim
Editor: Addi M Idhom