Menuju konten utama
Liga Italia

Prediksi Brescia vs AC Milan: Rondinelle Tanpa Mario Balotelli

Prediksi Brescia vs AC Milan di Liga Italia pada Sabtu (25/1/2020): tuan rumah bakal sulit mengimbangi sang lawan.

Prediksi Brescia vs AC Milan: Rondinelle Tanpa Mario Balotelli
Penyerang Brescia Mario Balotelli (kiri) mempertahankan bola dari bek Fiorentina Nikola Milenkovic pada pertandingan Liga Italia yang berlangsung di Stadion Mario Rigamonti, Brescia, Senin (21/10/2019). (ANTARA/AFP/MIGUEL MEDINA)

tirto.id - Laga pembuka giornata 21 Serie A Liga Italia 2019/2020 antara Brescia vs AC Milan bakal dimainkan pada Sabtu (25/1) pukul 02.45 WIB di Stadion Mario Rigamonti, Brescia. Rondinelle diprediksi akan kesulitan menahan AC Milan lantaran tidak diperkuat Mario Balotelli.

Balotelli absen akibat mendapat kartu merah dalam laga terakhir melawan Cagliari. Di laga tersebut, Balotelli masuk pada menit 74 menggantikan Alfredo Donnarumma, tetapi langsung diusir wasit tujuh menit berselang. Super Mario akan absen dua laga.

Laga sendiri berakhir imbang 2-2. Hasil tersebut membuat pasukan Eugenio Corini hanya mengoleksi 3 kemenangan dalam 15 laga terakhir, kalah 9 kali, serta 3 hasil seri.

Ernesto Torregrossa diyakini akan menjadi pengganti Balotelli. Dari 10 penampilannya di Serie A, penyerang berusia 27 tahun itu sudah mencetak 3 gol dan 1 assist. 2 gol di antaranya lahir saat melawan Cagliari pekan lalu.

“Dia [Torregrossa] agak kurang percaya diri. Saya selalu berusaha membuatnya terus naik. Sekarang dia telah matang dengan gagasan bermain di Serie A. Ketika Anda adalah pendatang baru, semuanya datang dengan pelbagai risiko,” ucap Corini menyoroti penampilan Torregrossa.

Selain Balotelli, Corini dapat menurunkan skuad terbaiknya di laga ini. Sementara tim tamu bakal kehilangan tiga pemain, Leo Duarte, Lucas Biglia, dan Davide Calabria. Ketiga pemain tersebut masih belum pulih dari cedera.

Stefano Pioli diyakini akan kembali memainkan skema 4-4-2 dengan duet Zlatan Ibrahimovic-Krzysztof Piatek di lini depan. Piatek mendapat kritik keras di musim ini karena baru mampu mencetak 4 gol dari 18 penampilan.

Akan tetapi, penyerang 24 tahun asal Polandia itu mengaku hanya membutuhkan waktu lebih untuk membuktikan kemampuannya. Musim lalu, Piatek mencetak 30 gol dari 42 laga bersama Genoa dan AC Milan.

“Saya melihat diri saya di kaca, melihat lebih dalam untuk mengetahui kesalahan saya. Mulanya, sebagai tim, kami tidak banyak menciptakan peluang matang dan penyerang hidup karena itu. Sekarang, kami berkembang dan hanya masalah waktu sebelum saya kembali mencetak gol, saya bisa melakukannya,” kata Piatek dilansir dari Football Italia.

Prediksi Pertandingan

Dari rekor pertemuan, AC Milan diunggulkan memetik tiga poin. Dari 5 pertemuan terakhir melawan Brescia di semua ajang, Rossoneri selalu menang. Dalam duel pertama musim ini, AC Milan menang dengan skor tipis 1-0. Total, Brescia hanya menang 1 kali dari 19 duel terakhir kontra I Diavolo Rosso di ajang Serie A (9 seri 9 kalah).

Rossoneri diyakini bakal mendominasi laga. Sebagai perbandingan, AC Milan mencatatkan rata-rata 53% penguasaan bola per laga di Serie A musim ini, sedang Brescia di angka 43%.

Diprediksi, AC milan akan mampu pulang dengan tiga poin jika melihat performa mereka yang sedang baik. Rossoneri menyapu bersih tiga laga terakhir di semua ajang dengan kemenangan, mencetak 8 gol dan meraih 2 clean sheet.

Perkiraan Susunan Pemain Inti

Brescia (4-3-1-2): Jesse Joronen; Stefano Sabelli, Andrea Cistana, Jhon Chancellor, Ales Mateju; Dimitri Bisoli, Sandro Tonali, Romulo; Nikolas Spalek; Alfredo Donnarumma, Ernesto Torregrossa. | Pelatih: Eugenio Corini.

AC Milan (4-4-2): Gianluigi Donnarumma; Andrea Conti, Simon Kjaer, Alessio Romagnoli, Theo Hernandez; Samuel Castillejo, Franck Kessie, Ismael Bennacer, Ante Rebic; Zlatan Ibrahimovic, Krzysztof Piatek. | Pelatih: Stefano Pioli.

Baca juga artikel terkait LIGA ITALIA atau tulisan lainnya dari Gilang Ramadhan

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Gilang Ramadhan
Penulis: Gilang Ramadhan
Editor: Fitra Firdaus