Menuju konten utama
BRI Liga 1 2021/2022

Prediksi Borneo FC vs Persija: Jadwal Liga 1 & Jam Tayang Indosiar

Prediksi Borneo FC vs Persija dari sisi head to head (H2H), performa, susunan pemain. Jadwal Liga 1 2021 tayang Indosiar, Senin (29/11) malam.

Prediksi Borneo FC vs Persija: Jadwal Liga 1 & Jam Tayang Indosiar
Pesepak bola Persija Jakarta Marko Simic (kanan) menguasai bola dikawal ketat pesepak bola Persela Lamongan Akbar (kiri) dalam lanjutan laga Liga 1 di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Jumat (24/9/2021). ANTARA FOTO/Yulius Satria Wijaya/hp.

tirto.id - Prediksi Borneo FC vs Persija Jakarta dalam jadwal Liga 1 2021/2022 pekan ini berpotensi berjalan menarik. Laga diagendakan berlangsung di Stadion Moh. Subroto, Magelang, hari Senin (29/11/2021) besok. Jalannya laga bisa disaksikan melalui siaran langsung Indosiar maupun live streaming Vidio, mulai pukul 20.45 WIB.

Borneo FC menunjukkan performa ciamik dalam beberapa pekan terakhir. Tim berjuluk Pesut Etam itu selalu memetik kemenangan dalam 3 pertandingan terkini di Liga 1. Alhasil, skuad asuhan Risto Vidakovic kini bertengger di peringkat 7 dengan koleksi 19 poin. Mereka unggul selisih gol dari Persita yang punya koleksi poin sama.

Di sisi lain, Persija Jakarta hanya berjarak 1 angka di belakang Borneo FC. Tim Macan Kemayoran saat ini mengemas 18 poin, dan duduk di tangga ke-10. Artinya, jika sanggup menundukkan Borneo dalam laga pekan ini, Persija dipastikan bakal naik tingkat di papan klasemen Liga 1.

Prediksi Borneo FC vs Persija di Liga 1 2021

Saat ini skuad Borneo FC memang telah memiliki moral bertanding yang bagus, menyusul 3 kemenangan beruntun di ajang Liga 1. Meski demikian salah satu tim besar asal Kalimantan itu tetap tak boleh memandang remeh lawan mereka pekan ini, Persija Jakarta.

Ahmad Amiruddin selaku asisten pelatih kubu Pesut Etam menyatakan siap melanjutkan performa apik selama ini, serta fokus terhadap performa tim jelang laga kontra Macan Kemayoran.

"Kondisi tim sedang dalam kondisi yang bagus. Kami punya motivasi lebih karena 3 kali kemenangan beruntun yang kami dapatkan. Tantangannya jelas lebih berat, kami harus pertahankan momentum ini," kata Amiruddin, dikutip laman resmi klub.

"Kami sama sekali tak memandang Persija sebagai tim biasa. Malah sebaliknya. Persija tetap tim yang bagus. Kami fokus untuk menyiapkan diri sendiri agar lebih bertambah kuat," sambungnya.

Di kubu seberang, Persija Jakarta masih tampil angin-anginan dalam kompetisi Liga 1 musim ini. Klub yang ditukangi Angelo Alessio itu sejatinya sempat membukukan momentum positif kala memenangkan duel kontra Persib lewat skor tipis 1-0.

Akan tetapi, performa Riko Simanjuntak dan kolega kembali jeblok usai pekan lalu tumbang juga dengan skor 0-1 di tangan Bali United. Alessio pun menyayangkan raihan yang didapat pasukannya.

"Babak pertama bermain tidak cukup baik, itu membuat kami kesulitan, dan mereka bisa mencetak gol. Sebelum babak kedua, saya sempat marah di ruang ganti, dan itu direspon baik oleh pemain, sehingga kami bermain lebih baik di babak kedua," ujar Angelo Alessio, dikutip laman resmi PT LIB.

"Pemain berani menekan, lebih agresif, percaya diri, dan sampai akhir pertandingan kami ada peluang menyamakan kedudukan melalui penalti. Namun kami gagal, sama seperti ketika melawan Barito Putera," sambung pelatih berpaspor Italia itu.

Perkiraan Susunan Pemain Borneo FC vs Persija

Borneo FC (4-3-3): Gianluca Pandeynuwu; Javlon Guseynov, Leo Guntara, Wildansyah, Rifad Marasabessy; Hendro Siswanto, Nuriddin Davronov, Sihran Amarullah; Jonathan Bustos, Terens Puhuri, Boaz Salossa. Pelatih: Risto Vidakovic

Persija Jakarta (4-2-3-1): Andritany Ardhiyasa; Marco Motta, Yann Motta, Maman Abdurahman, Tony Sucipto; Rohit Chand, Braif Fatari; Novri Setiawan, Riko Simanjuntak, Osvaldo Haay; Marko Simic. Pelatih: Angelo Alessio

Skor Head to Head Borneo FC vs Persija

Persija unggul head to head atas Borneo FC. Dari 5 kali pertemuan teranyar, Macan Kemayoran membukukan 3 kali kemenangan berbanding sekali milik lawan. Tim ibukota diprediksi mampu memetik kemenangan.

01/03/20 Persija vs Borneo 3-2

11/11/19 Persija vs Borneo 4-2

27/09/19 Borneo vs Persija 1-0

06/07/19 Borneo vs Persija 1-1

29/06/19 Persija vs Borneo 2-1

Hasil 5 Laga Terakhir Borneo FC

27/10/21 Bhayangkara vs Borneo 2-1

01/11/21 Borneo vs PSS 1-2

06/11/21 Borneo vs 0-1

18/11/21 Borneo vs Persipura 1-0

23/11/21 Persela vs Borneo 0-2

Hasil 5 Laga Terakhir Persija

26/10/21 Persija vs Persebaya 0-1

30/10/21 Persik vs Persija 2-2

05/11/21 Persija vs Barito Putera 1-1

20/11/21 Persib vs Persija 0-1

25/11/21 Persija vs Bali United 0-1

Live Streaming Borneo FC vs Persija di Indosiar

Pertandingan Borneo FC vs Persija Jakarta dalam lanjutan jadwal Liga 1 2021 akan disiarkan langsung Indosiar pada Senin (29/11/2021) malam pukul 20.45 WIB.

Laga ini juga dapat disaksikan juga melalui live streaming Vidio Premier. Untuk menyaksikan siaran Liga 1 2021 di Vidio Premier, anda dapat berlangganan paket Rp19.000 per minggu, Rp29.000 per bulan, atau Rp199.000 per tahun.

Dengan berlangganan paket Vidio Premier Anda dapat menyaksikan laga-laga dari Liga 1, Liga 2, Liga 3, serta tayangan kompetisi sepak bola Eropa seperti Serie A, LaLiga, Ligue 1, Liga Champion dan lainnya.

Link Live Streaming Borneo FC vs Persija di Indosiar

Link Live Streaming Borneo FC vs Persija di Vidio

Baca juga artikel terkait LIGA 1 2021 atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Beni Jo
Penulis: Beni Jo
Editor: Oryza Aditama