Menuju konten utama
Serie A 2021/2022

Prediksi Atalanta vs Lazio, Jadwal Liga Italia, Jam Tayang Live TV

Prediksi Atalanta vs Lazio berdasarkan rekor H2H, jadwal Liga Italia 2021, live streaming beIN Sabtu (30/10) malam jam tayang 20.00 WIB.

Prediksi Atalanta vs Lazio, Jadwal Liga Italia, Jam Tayang Live TV
Para pemain Atalanta merayakan gol. (ANTARA/AFP/Sergei Supinsky)

tirto.id - Prediksi Atalanta vs Lazio dalam jadwal pekan 11 Liga Italia 2021 berdasarkan rekor pertemuan head to head (H2H) terkini ditengarai bakal berlangsung sengit. Jalannya pertandingan Serie A 2021/2022 di Stadion Atleti Azzurri d'Italia ini dapat disaksikan via live streaming beIN Sports pada Sabtu (30/10/2021) malam jam tayang 20.00 WIB.

Sebelumnya, kedua tim sama-sama berhasil melewati pekan ke-10 dengan hasil positif. Atalanta yang bertandang ke markas Sampdoria meraih kemenangan meyakinkan dengan skor 1-3, sementara Lazio unggul tipis 1-0 dari Fiorentina.

Hal itu sekaligus membuat persaingan kedua kesebelasan di papan atas klasemen Liga Italia 2021 semakin sengit. Saat ini, La Dea -julukan Atalanta- duduk di urutan 5 klasemen dengan 18 poin. Angka tersebut diperoleh dari catatan 5 kemenangan, 3 hasil imbang, dan 2 kekalahan dalam 10 laga teranyar.

Lazio membuntuti tepat di bawah La Dea dengan jarak hanya 1 poin. Melawat ke markas Atalanta, Biancoceleste mengusung misi kemenangan demi bisa merangsek ke papan atas klasemen. Setidaknya skuad Elang Ibu Kota bakal mengupayakan finis di posisi 4 besar alias zona Liga Champions.

"Kami adalah tim yang bagus tetapi kami belum dapat menganggap diri kami sebagai tim yang hebat. Kami membutuhkan pertumbuhan dari sudut pandang mentalitas dan kontinuitas, disertai dengan kerendahan hati," kata Maurizio Sarri, pelatih Lazio.

Prediksi Atalanta vs Lazio: Jadwal Liga Italia 2021 Live TV

Dari segi serangan, Lazio sedikit lebih baik ketimbang Atalanta. Sejauh ini, Ciro Immobile dan kolega berhasil mengumpulkan 20 gol dari 10 laga yang telah dimainkan. Torehan itu membuat Lazio menjadi tim paling prolifik ke-4 di Serie A setelah Inter Milan (26), AC Milan (23), dan Napoli (22).

Uniknya, produktivitas gol Biancoceleste tersebut dihasilkan dari intensitas serangan yang tidak terlalu berlebihan. Di setiap pertandingan, skuad asuhan Maurizio Sarri rerata hanya melesakkan 11,9 tembakan. Walakin, Immobile dan kolega rerata sukses menyarangkan 2 gol per laga, sehingga membuat nilai konversi gol mereka mencapai 16 persen.

Permainan efektif racikan pelatih Sarri nampaknya bakal kembali diterapkan di laga nanti. Immobile dan kolega tidak akan gegabah melesakkan tembakan jika dirasa potensinya untuk jadi gol masih kurang.

Namun, serangan Lazio yang kurang intens kerap kali jadi senjata makan tuan. Tak jarang mereka lebih didominasi oleh penguasaan bola tim lawan. Hal itu membuat barisan pertahanan mereka ketar-ketir oleh serangan lawan. Bahkan sejauh ini, gawang mereka sudah jebol 17 kali dari 10 laga terakhir.

Sebaliknya, Atalanta sebagai calon lawannya memilih strategi yang sama sekali berbeda. Duvan Zapata dan kolega lebih memilih melakukan serangan beruntun, sebab peluang mencetak golnya secara otomatis lebih besar. Skuad asuhan Gian Piero Gasperini rerata mampu melesakkan 15 tembakan per pertandingan.

Selain pertarungan strategi kedua pelatih, laga nanti juga jadi adu tajam antar dua penyerang tunggal. Zapata di kubu Atalanta bakal beradu tajam dengan penyerang Lazio, Immobile. Dengan cara bermain yang berbeda, patut dinantikan siapa yang lebih dominan dan bahkan jadi pahlawan kemenangan.

Hingga saat ini, penyerang Lazio Immobile masih lebih unggul dalam hal perolehan gol. Ia bahkan memimpin tabel top skor sementara Serie A dengan perolehan 8 gol. Sementara itu, Zapata di kubu Atalanta baru mengoleksi 5 gol dari 10 laga yang dimainkan.

Prakiraan Susunan Pemain Atalanta vs Lazio

Gian Piero Gasperini selaku pelatih Atalanta ditengarai bakal mengandalkan Duvan Zapata sebagai striker tunggal. Penyerang asal Kolombia itu bakal disokong oleh 2 gelandang serang yakni Aleksei Miranchuk dan Ruslan Malinovskyi.

Di kubu Lazio, Maurizio Sarri masih percaya kepada trio penyerangnya; Felipe Anderson, Ciro Immbile, dan Pedro. Nama yang terakhir disebut membukukan satu-satunya gol kemenangan di laga kontra Fiorentina pada matchday 10 kemarin.

Atalanta (3-4-1-2): Juan Musso; Marten de Roon, Matteo Lovato, Jose Luis Palomino; Davide Zappacosta, Teun Koopmeiners, Remo Freuler, Joakim Maehle; Aleksei Miranchuk, Ruslan Malinovskyi; Duvan Zapata

Lazio (4-3-3): Pepe Reina; Adam Marusic, Luiz Felipe, Francesco Acerbi, Elseid Hysaj; Sergej Milinkovic-Savic, Lucas Leiva, Luis Alberto; Felipe Anderson, Ciro Immobile, Pedro.

Rekor Head to Head (H2H) Atalanta vs Lazio

Jika melihat 5 pertemuan terakhir, Atalanta lebih diunggulkan ketimbang Lazio. Dalam sejumlah kesempatan itu, Biancoceleste baru mampu memang 1 kemenangan, sementara La Dea telah mengantongi 3 kemenangan. Hanya 1 dari 5 pertemuan terakhir kedua kesebelasan yang berakhir dengan skor imbang.

Pertemuan Terakhir Atalanta vs Lazio

31/01/21, Atalanta 1 - 3 Lazio

27/01/21, Atalanta 3 - 2 Lazio

01/10/20, Lazio 1 - 4 Atalanta

25/06/20, Atalanta 3 - 2 Lazio

19/10/19, Lazio 3 - 3 Atalanta

Hasil 5 Laga Terakhir Atalanta

04/10/21, Atalanta 2 - 3 AC Milan

17/10/21, Empoli 1 - 4 Atalanta

21/10/21, Manchester United 3 - 2 Atalanta

24/10/21, Atalanta 1 - 1 Udinese

27/10/21, Sampdoria 1 - 3 Atalanta

Hasil 5 Laga Terakhir Lazio

03/10/21, Bologna 3 - 0 Lazio

16/10/21, Lazio 3 - 1 Inter Milan

21/10/21, Lazio 0 - 0 Marseille

24/10/21, Verona 4 - 1 Lazio

28/10/21, Lazio 1 - 0 Fiorentina

Live Streaming Atalanta vs Lazio

Jika tidak ada perubahan jadwal, pertandingan Atalanta vs Lazio dalam jadwal Liga Italia 2021/2022 pekan ke-11 dapat disaksikan melalui live streaming beIN Sports.

Penggemar sepak bola dapat berlangganan paket mingguan Rp20.000, atau paket bulanan Rp45.000 untuk mengakses siaran sepak bola di beIN Sports, seperti Liga Italia, Liga Perancis, Liga Spanyol, serta tayangan menarik lainnya.

LIVE STREAMING ATALANTA VS LAZIO - BEIN SPORTS

Baca juga artikel terkait LIGA ITALIA 2021 atau tulisan lainnya dari Muhammad Fadli Nasrudin Alkof

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Muhammad Fadli Nasrudin Alkof
Penulis: Muhammad Fadli Nasrudin Alkof
Editor: Iswara N Raditya