Menuju konten utama

Prediksi Arsenal vs Burnley, The Gunners Uji Coba 3 Pemain Anyar

Jadwal Arsenal vs Burnley digelar pada Sabtu, pekan ini. Prediksi laga, tuan rumah akan memasang 3 pemain anyar mereka sejak menit awal.

Prediksi Arsenal vs Burnley, The Gunners Uji Coba 3 Pemain Anyar
Dani Ceballos pemain baru Arsenal. Instagram/Arsenal

tirto.id - Arsenal akan menjamu Burnley di Stadion Emirates, pada pekan kedua Liga Inggris 2019/2020, Sabtu (17/8/2019), pukul 18.30 WIB. Tiga pemain anyar The Gunners, yakni David Luiz, Dani Ceballos, dan Nicolas Pepe, diprediksi akan dimainkan oleh Unai Emery, sejak awal laga.

Pada pertandingan sebelumnya, Emery, hanya memasang David Luiz, sebagai starter sementara Pepe dan Ceballos, dimainkan sebagai pengganti di babak kedua. Dilansir dari laman resmi Arsenal, Unai Emery, mengisyaratkan akan menurunkan pemain terbaiknya di laga kontra Burnley, termasuk memainkan Pepe dan Ceballos.

“Nicolas Pepe, secara fisik dia perlu mendapatkan kondisi terbaiknya agar siap bermain 100 persen selama 90 menit. Saya pikir hari ini [tampil] 20 menit cukup baik untuknya. Ceballos ada di tengah karena dia datang sebelum Pepe tetapi dia mendapat cedera dan dia berhenti berlatih. Jadi, hari ini [melawan Newcastle] penting baginya dan bagi kami,” tutur Unai Emery, usai laga kontra Newcastle.

Di lain pihak, Burnley yang berhasil memulai musim dengan kemenangan 3-0 atas Southampton, akan mengandalkan duet Ashley Barnes dan Chris Wood, di lini depan. Di mana Barnes, berhasil mencetak gol untuk membantu timnya meraih kemenangan di pekan pertama.

"Aku merasa di tempat yang baik dan mudah-mudahan aku bisa memanfaatkan itu dan keluar dari tekanan [untuk mencetak] sesegera mungkin,” kata Chris Wood. “Tampaknya kami saling melakukan yang terbaik. Kami memiliki rasio [tendangan ke gawang] yang baik dan saya berharap kami bisa terus melaju [meraih kemenangan].”

Selain itu, Burnley juga dapat memainkan Jay Rodriguez, sebagai opsi di babak kedua, bila lini depan mereka mengalami kebuntuan. Kendati demikian, Arsenal tetap lebih diunggulkan untuk memenangi laga kali ini.

Prediksi Susunan Pemain

Arsenal (4-3-3): Bernd Leno; Aisley Maitland-Niles, David Luiz, Sokratis Papastathopaulos, Nacho Monreal; Matteo Guendouzi, Granit Xhaxa, Dani Ceballos; Nicolas Pepe, Alexander Lacazette, Pierre-Emerick Aubameyang.

Burnley (4-4-2): Nick Pope; Matthew Lowton, James Tarkowski, Ben Mee, Erik Pieters; Johann Gudmundsson, Jack Cork, Ashley Westwood, Dwight McNeil; Ashley Barnes, Chris Wood.

Prediksi Jalannya Pertandingan

Bermain di depan pendukung sendiri akan membuat Arsenal tampil menekan sejak awal laga. Pada pertandingan pertama melawan Newcastle, permainan The Gunners kurang meyakinkan dan banyak melakukan kesalahan sendiri.

Hal itu pun telah menjadi evaluasi sendiri bagi Unai Emery, yang kemungkinan besar akan memainkan trio penyerang andalan Aubameyang, Lacazatte, dan Pepe, sejak awal laga. Permainan umpan-umpan pendek pun diprediksi akan diperagakan oleh lini tengah Arsenal, dikombinasikan dengan kecepatan pemain sayap mereka.

Sementara itu, Sean Dyche, tak akan mengubah pendekatannya, yakni melakukan serangan balik cepat dengan bola-bola panjang yang mengarah langsung ke lini depan mereka.

Baca juga artikel terkait LIGA INGGRIS atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Permadi Suntama
Penulis: Permadi Suntama