Menuju konten utama

Prediksi AC Milan vs Lazio, Upaya Stefano Pioli Perbaiki Klasemen

Prediksi AC Milan vs Lazio: laga akan menjadi pembuktian Stefano Pioli untuk memperbaiki peringkat AC Milan di klasemen Liga Italia.

Prediksi AC Milan vs Lazio, Upaya Stefano Pioli Perbaiki Klasemen
Pelatih AC Milan Stefano Pioli. (AP Photo/Antonio Calanni)

tirto.id - Pertandingan lanjutan pekan ke-11 Serie A Liga Italia 2019/2020 antara AC Milan vs Lazio bakal hadir pada Senin (4/11/2019) pukul 02.45 WIB di Stadion San Siro, Milan. Laga yang diprediksi berjalan ketat ini akan menjadi ajang pembuktian pelatih anyar Rossoneri, Stefano Pioli.

Dari 3 pertandingan pertama menukangi AC Milan, Pioli baru dapat menghadirkan 1 kemenangan, 1 kekalahan, serta 1 hasil imbang. Satu-satunya kemenangan tersebut didapat saat menjamu peringkat 19 klasemen, SPAL, dengan skor 1-0.

Dengan hasil tersebut, AC Milan naik ke peringkat 10 klasemen Liga Italia dengan kumpulan 13 poin dari 10 laga. Mereka berjarak 5 poin saja dari peringkat 6 alias zona kompetisi Eropa.

"Diperlukan tekad, fokus, dan kekejaman yang besar. Kita harus mencocokkan mereka pukulan demi pukulan. Mengalahkan Lazio akan menunjukkan bahwa kami membaik," kata Pioli dalam konferensi pers jelang laga.

"Hasil laga ini dapat mengubah segalanya. Lazio dapat mengalahkan siapapun ketika menurunkan skuat terbaik. Mereka adalah gabungan tim dengan kualitas dan kekuatan fisik dan kami harus merespons dengan level yang sama," imbuh mantan pelatih Fiorentina itu.

Rekor AC Milan melawan Lazio memang menjanjikan. Dari 13 pertemuan terakhir di Serie A, I Diavolo Rosso hanya kalah 2 kali, memetik 6 kemenangan, serta 5 kali bermain sama kuat.

Kemenangan tandang terakhir Lazio kontra AC Milan di ajang Serie A terjadi pada 1989 silam. Kala itu, gol tunggal kemenangan Biancoceleste hadir berkat bunuh diri dari Paolo Maldini. Semenjak hasil tersebut, Milan menang 18 kali dan bermain imbang 11 kali.

"Kami mematahkan hal yang tabu dengan memenangkan semifinalis Coppa Italia musim lalu dan berharap dapat memetik kemenangan perdana Serie A kami melawan AC Milan sejak 1989 silam," ucap pelatih Lazio, Simone Inzaghi.

Namun, performa Lazio musim ini tidak dapat dianggap enteng. Dari 6 pertandingan terakhir di semua kompetisi, anak asuh Simone Inzaghi hanya kalah 1 kali, menang 3 kali, serta 2 kali imbang. Teranyar, mereka menaklukkan Torino dengan skor 4-0.

Hasil-hasil itu membuat Aquile untuk sementara menempati peringkat 5 klasemen dengan koleksi 18 poin.

Perkiraan Susunan Pemain

AC Milan (4-3-3): Gianluigi Donnarumma; Davide Calabria, Mateo Musacchio, Alessio Romagnoli, Theo Hernandez; Lucas Paqueta, Lucas Biglia, Rade Krunic; Suso, Rafael Leao, Hakan Calhanoglu. | Pelatih: Stefano Pioli.

Lazio (3-5-2): Thomas Strakosha; Luiz Felipe, Francesco Acerbi, Bastos; Manuel Lazzari, Sergej Milinkovic-Savic, Lucas Leiva, Luis Alberto, Senad Lulic; Ciro Immobile, Joaquin Correa. | Pelatih: Simone Inzaghi.

Prediksi Pertandingan

Kedua tim dapat menurunkan skuat terbaik di duel kali ini. AC Milan harus mewaspadai Ciro Immobile yang untuk sementara menjadi top skor di liga dengan torehan 12 gol.

2 gol Immobile kontra Torino menjadikannya pemain kedua setelah Giuseppe Meazza yang mampu mencetak setidaknya 12 gol dalam 10 pekan perdana Serie A dalam 2 musim yang berbeda.

Dalam catatan penguasaan bola, AC Milan (56%) lebih unggul dibanding Lazio (50%). Tetapi Lazio lebih efektif dalam menyelesaikan peluang menjadi gol. Lazio mencatat 2.2 gol per laga dari rata-rata 16.2 tembakan per laga (13% conversion rate). Sedangkan AC Milan memiliki rata-rata 1 gol dari 14.2 shots per game.

Diprediksi, AC Milan bakal mendominasi pertandingan. Laga juga diyakini tidak banyak tercipta gol. Pasalnya, 3 dari 6 duel terakhir keduanya berakhir imbang tanpa gol. Melihat sedikit catatan yang telah dipaparkan, hasil imbang kemungkinan akan menghiasai papan skor.

Baca juga artikel terkait LIGA ITALIA atau tulisan lainnya dari Gilang Ramadhan

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Gilang Ramadhan
Penulis: Gilang Ramadhan
Editor: Agung DH