Menuju konten utama

Prabowo-Sandi Irit Komentar Soal Aksi WO Politikus Demokrat

Prabowo dan Sandiaga Uno enggan memberikan komentar terkait aksi walk out para politikus Partai Demokrat dari arena Debat Pilpres 2019.

Prabowo-Sandi Irit Komentar Soal Aksi WO Politikus Demokrat
Pasangan nomor urut 02 Prabowo Subianto melakukan tos dengan cawapres Sandiaga Uno seusai mengikuti debat kelima Pilpres 2019 di Hotel Sultan, Jakarta, Sabtu (13/4/2019). ANTARA FOTO/Wahyu Putro A/pras.

tirto.id -

Calon presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto tak berkomentar soal sejumlah politikus Partai Demokrat yang meninggalkan arena debat kelima Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019 di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu (13/4/2019) alias walk out (WO).

"Ah kau," kata Prabowo pendek, merespons pertanyaan wartawan usai debat.

Cawapres Sandiaga Uno juga irit komentar. Ia hanya tersenyum saat ditanyakan masalah tersebut.

"Saya sampaikan nanti tunggu keterangan resmi di preskon. Saya gak ada komentar tambahan," ucapnya.

Sebelumnya, saat debat Prabowo Subianto menyalahkan presiden-presiden sebelumnya dalam hal pengelolaan ekonomi makro dan mikro.

"Jadi saya tidak menyalahkan Bapak [Jokowi], karena ini kesalahan besar, kesalahan besar presiden-presiden sebelum bapak, kita semua harus bertanggung jawab. Benar, itu pendapat saya," kata Prabowo.

Akibat pernyataan tersebut, beberapa petinggi Partai Demokrat tampak meninggalkan lokasi debat. Aksi keluar arena debat sebelum rampung, diawali oleh Wakil Ketua Partai Demokrat, Syarifuddin Hasan yang tampak meninggalkan lokasi debat dengan tak menyampaikan perkataan apapun.

Menyusul kemudian, Ketua Divisi Bidang Advokasi Partai Demokrat, Ferdinand Hutahaean pun tampak meninggalkan lokasi.

Ferdinand yang juga Juru Bicara BPN beralasan, ia keluar dari arena debat bukan karena ucapan Prabowo Subianto dalam debat yang menyindir presiden sebelum Joko Widodo.

"Sakit perut," dalih Ferdinand.

Tak hanya Ferdinand, Wakil Sekertaris Jendral Partai Demokrat, Rachland Nashidik pun tampak keluar dari arena debat. Namun Rachland mengaku dirinya hanya keluar sebentar untuk mencari makan. Padahal di dalam hotel dan Ballroom telah disediakan banyak makanan untuk para tamu undangan.

"Enggak. Mau cari makan saja," kata Rachland.

Tidak lama kemudian, Rachland rupanya mengunggah cuitan melalui akun Twitter-nya. Ia menulis, "Pak prabowo sebenarnya sedang berdebat dengan siapa? Kenapa justru Pak SBY yang diserang?"

Belum diketahui apa tepatnya pernyataan Prabowo yang menyinggung kader Partai Demokrat tersebut.

Baca juga artikel terkait DEBAT PILPRES 2019 atau tulisan lainnya dari Bayu Septianto

tirto.id - Politik
Reporter: Bayu Septianto
Penulis: Bayu Septianto
Editor: Agung DH