Menuju konten utama

PPP Anggap Wajar PDIP Masukkan Nama AHY Jadi Cawapres Ganjar

PPP memilih tidak mempersoalkan sama sekali nama AHY masuk dalam daftar bursa cawapres Ganjar.

PPP Anggap Wajar PDIP Masukkan Nama AHY Jadi Cawapres Ganjar
Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri (tengah) menerima dokumen dukungan dari Plt Ketua Umum PPP Mardiono (kanan) disaksikan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo (kiri) saat melakukan pertemuan di kantor DPP PDIP, Jakarta, Minggu (30/4/2023).. ANTARA FOTO/Galih Pradipta/nz

tirto.id - Juru Bicara Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Usman M Tokan merespons ihwal Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono alias AHY yang masuk dalam bursa cawapres Ganjar Pranowo. Menurut Usman, hal itu merupakan urusan rumah tangganya PDIP.

"Kami enggak mau ikut campur, cuma saja kan kita lihat semua kader-kader bangsa tokoh yang berpotensi semuanya memiliki peluang yang sama," kata Usman saat dihubungi reporter Tirto, Kamis (8/6/2023).

Usman mengatakan hal yang wajar ketika nama AHY masuk dalam bursa cawapres Ganjar, mengingat elektabilitasnya cukup baik.

"AHY juga masuk dalam bursa kita lihat hasil survei, ya, hal yang wajar saja kalau diusulkan," ucap Usman.

Usman memastikan PPP tidak mempersoalkan sama sekali nama AHY masuk dalam daftar bursa cawapres Ganjar.

"Kita enggak mempersoalkan. Barangkali itu bagian dari 10 nama, kita juga enggak tahu, buat kita yang penting adalah kader-kader bangsa yang terbaik, harusnya kita tetap bersama-sama membangun negeri ini," jelas Usman.

Bagi Usman, politik itu dinamis, sehingga segala kemungkinan masih berpeluang terjadi.

"Makanya saya bilang kan politik sangat dinamis, apa saja bisa terjadi. Sepanjang kepentingan bersama itu ada kesepahaman kenapa tidak. Kan, muaranya sama," pungkas Usman.

Sebelumnya, AHY mengatakan namanya masuk dalam bursa cawapres Ganjar memberi isyarat bahwa dirinya patut diperhitungkan dan bisa berpasangan dengan siapa pun.

Bagi AHY, demokrasi adalah ruang yang bebas, luas untuk hadirnya gagasan-gagasan. AHY mengaku selalu merasionalisasi apapun yang disimulasikan oleh para entitas politik hari ini. Di sisi lain, lanjut dia, Demokrat terus membangun komunikasi dengan siapapun termasuk partai-partai politik manapun.

"Bertemu dengan para tokoh, bertemu dengan pimpinan-pimpinan yang kami anggap juga bagus kalau selalu terbuka ruang komunikasi," ucap AHY.

Lebih lanjut, AHY mengatakan politik Indonesia harus cair, bukan politik saling membelah satu sama lain. Ia mencontohkan Amerika Serikat yang hanya menganut sistem dua partai.

Baca juga artikel terkait PEMILU 2024 atau tulisan lainnya dari Fransiskus Adryanto Pratama

tirto.id - Politik
Reporter: Fransiskus Adryanto Pratama
Penulis: Fransiskus Adryanto Pratama
Editor: Bayu Septianto