Menuju konten utama

PKB: Hak Pak Jokowi Dukung Capres Mana

PKB tidak ingin mendesak Presiden Joko Widodo (Jokowi) soal dukungan calon presiden (capres).

PKB: Hak Pak Jokowi Dukung Capres Mana
Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto (kiri) berjabat tangan dengan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar (kanan) usai melakukan pertemuan di Kertanegara, Jakarta, Sabtu (18/6/2022). ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja/wsj.

tirto.id - Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) tidak mau ikut campur terkait kode Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang mendukung Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto di Pilpres 2024. Ketua DPP PKB Bidang Komunikasi dan Informasi Ahmad Iman Sukri mengklaim tidak ingin mendesak Jokowi soal dukungan calon presiden (capres).

"Itu terserah Pak Jokowi, PKB enggak dalam kapasitas untuk mendesak. Hak Pak Jokowi untuk mendukung capres yang mana," kata Iman pada Sabtu (12/11/2022).

Iman menilai langkah politik Jokowi masih mudah berubah. Ada sejumlah nama capres yang besar kemungkinannya untuk didukung oleh Jokowi untuk maju di Pilpres 2024.

"Sejauh ini Pak Jokowi masih belum full ke siapa-siapa. Boleh juga ke Prabowo, boleh juga ke Pak Ganjar atau Anies," terangnya.

Lebih lanjut, dia menjelaskan walaupun saat ini Partai Gerindra dalam Koalisi Indonesia Raya namun PKB masih membuka diri dengan segala partai untuk bergabung.

"Jadi menurut saya soal dukung-dukungan itu masih proses panjang," jelasnya.

Sebelumnya, Ketua Badan Pemenangan Pemilu Jazilul Fawaid menyebut pujian Jokowi kepada Prabowo adalah kode agar Koalisi Indonesia Raya segera deklarasi.

"Karena disampaikan langsung oleh Pak Jokowi maka kode bagi kami untuk segera deklarasi," terangnya.

"Kalau kita cerdas menangkap kode tandanya kita harus segera deklarasi," jelasnya.

Baca juga artikel terkait PKB atau tulisan lainnya dari Irfan Amin

tirto.id - Politik
Reporter: Irfan Amin
Penulis: Irfan Amin
Editor: Intan Umbari Prihatin