Menuju konten utama

PKB Akan Respons Usulan Kiai Minta Gus Ipul Jadi Cagub Jatim

Cak Imin mengatakan nama calon tunggal yang diusulkan para kiai untuk menjadi calon gubernur Jawa Timur itu adalah Saifullah Yusuf alias Gus Ipul.

PKB Akan Respons Usulan Kiai Minta Gus Ipul Jadi Cagub Jatim
Ketua Umum DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar (tengah) menghadiri Pembukaan Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) LPP DPP PKB di Kantor DPP PKB, Jakarta, Sabtu (29/4). ANTARA FOTO/Reno Esnir.

tirto.id - Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) akan segera menggelar rapat dengan seluruh pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) menyusul beredarnya surat atas nama kiai terkait usulan Saifullah Yusuf sebagai calon Gubernur Jawa Timur (Jatim) dari PKB.

Hal itu disampaikan oleh Ketua Umum DPP PKB Muhaimin Iskandar saat silaturahmi di Pondok Pesantren Lirboyo, Kota Kediri, Jawa Timur.

"Kami harus bekerja 2x24 jam untuk memanggil cabang rapat memutuskan nama. Semoga saja segera diputus dan tidak ada voting," kata pria yang akrab disapa Cak Imin itu di Kediri, Rabu (24/5/2017).

Cak Imin mengatakan bahwa dirinya sengaja datang ke ke PP Lirboyo untuk bertemu dengan para kiai se-Matraman. Ia mengaku, dalam agenda tersebut para kiai meminta PKB dan Nahdlatul Ulama (NU) bersatu dan kompak karena menyangkut perjuangan politik pemerintah dan negara.

"Kompak bersatu padu NU dan PKB. Dalam hal Pilkada Jatim, para kiai juga memerintahkan senantiasa mempertimbangkan bersatunya seluruh warga nahdliyin," kata dia.

Ia mengatakan, mengingat mayoritas warga di Jatim adalah warga Nahdlatul Ulama (NU), untuk itu para kiai berpesan agar segera memutuskan satu nama dan segera disosialisasikan menjadi calon Gubernur Jatim tunggal dari warga NU, pesantren dan PKB.

Nama calon tunggal yang diusulkan para kiai, kata dia, Saifullah Yusuf alias Gus Ipul. Ia mengatakan akan tetap memperjuangkan usulan nama dari para kiai itu.

"Kami taat pada kiai, tapi awalnya kan memperjuangkan Pak Halim dan DPC sudah bergerak. Sebagai santri, saya sebagai ketua umum akan taat perintah kiai Lirboyo, para ulama dan saya akan melaksanakan itu," katanya.

Ia mengaku selama ini yang sudah masuk dalam bursa PKB adalah Abdul Halim Iskandar dan terakhir Saifullah Yusuf yang juga Wakil Gubernur Jatim.

Cak Imin juga akan mencoba meyakinkan cabang-cabang lainnya dan berharap agar Ketua DPW PKB Jatim, Abdul Halim Iskandar bisa berlapang dada.

Berdasarkan laporan Antara, kiai yang hadir dalam kesempatan itu berasal dari wilayah matraman. Para kiai melakukan rapat tertutup dengan Cak Imin serta sejumlah petinggi partai.

Baca juga artikel terkait PILKADA JATIM 2018 atau tulisan lainnya dari Alexander Haryanto

tirto.id - Politik
Reporter: Alexander Haryanto
Penulis: Alexander Haryanto
Editor: Alexander Haryanto