Menuju konten utama

Pemrov DKI Gelar Perayaan Natal Bersama pada 11 Januari 2019

Anies menyatakan Pemprov DKI Jakarta berencana menggelar perayaan Natal bersama pada 11 Januari 2019.

Pemrov DKI Gelar Perayaan Natal Bersama pada 11 Januari 2019
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan bersama Uskup Agung Jakarta Ignatius Suharyo, Kepala Paroki Gereja Katedral Jakarta Romo Hani Rudi Hartoko, Ketua Forum Kerukunan Umat Beragama Ahmad Syafi'i Mufid dan perwakilan FKUB berfoto saling berpegangan tangan saat mengunjungi Gereja Katedral di Jakarta, Senin (24/12/2018). ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A

tirto.id - Pemprov DKI Jakarta akan menggelar perayaan Natal bersama pada 11 Januari 2019. Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengungkapkan rencana itu usai menghadiri misa malam Natal di Gereja Imanuel Jakarta, pada Senin (24/12/2018).

"Rencananya [perayaan Natal bersama] akan digelar di Ecopark, Ancol," kata Anies.

Menurut Anies, perayaan Natal bersama yang digelar oleh Pemprov DKI Jakarta tersebut rencananya akan diikuti sekitar 10 ribu umat kristiani, sesuai dengan kapasitas tempat yang tersedia. Akan tetapi, dia belum memerinci detail rencana perayaan Natal bersama tersebut.

"Nanti semua akan diumumkan secara resmi tentang rencana kegiatan itu kepada para jemaat semuanya," kata Anies.

Anies menjelaskan penyelenggaraan perayaan Natal bersama itu adalah yang pertama diadakan oleh Pemprov DKI. Konsep perayaan Natal tersebut juga akan dilanjutkan di tahun-tahun berikutnya.

"Karena tidak hanya umat dan masyarakat Kristen, tapi juga bersama pemerintah provinsi. Kita menjadi memiliki kepanitiaan yang bersama," kata Anies.

Perencanaan acara tersebut, kata Anies, diharapkan bisa menunjukkan kepada seluruh penduduk DKI Jakarta bahwa ibu kota adalah milik bersama.

"Ini menandai bahwa kita semua di Jakarta memiliki rumah yang sama, payung yang sama. Ada kesetaraan dan kesempatan bagi semua. Semoga ini membawa suasana yang lebih baik untuk Jakarta," kata dia.

Pada malam Natal hari ini, Anies tidak hanya mengunjungi Gereja Imanuel. Anies juga berkunjung ke Gereja Katedral Jakarta, Gereja Santo Andreas Kim Taegon di Pegangsaan Dua, Gereja Mawar Sharon di Pegangsaan Dua, dan Gereja Paulus di Jalan Taman Sunda Kelapa, Menteng, Jakarta Pusat.

Baca juga artikel terkait HARI RAYA NATAL 2018 atau tulisan lainnya dari Alfian Putra Abdi

tirto.id - Sosial budaya
Reporter: Alfian Putra Abdi
Penulis: Alfian Putra Abdi
Editor: Addi M Idhom