Menuju konten utama
SNBT SNPMB 2023 ITS Surabaya

Peminat dan Daya Tampung ITS 2023: Jadwal SNBT, Jurusan, & Biaya

Peminat dan daya tampung ITS 2023 dapat dijadikan acuan sebelum mendaftar SNBT. Berikut jurusan, & biaya UKT Institut Teknologi Surabaya.

Peminat dan Daya Tampung ITS 2023: Jadwal SNBT, Jurusan, & Biaya
Institut tenologi Surabaya. FOTO/www.its.ac.id

tirto.id - Daya tampung jurusan dan program studi di tujuh fakultas Institut Teknologi Surabaya (ITS) telah dirilis di laman resmi terkait. Jadwal SNBT 2023 dibuka pada Maret mendatang. Biaya uang kuliah tunggal (UKT) ITS terbagi ke dalam tujuh kategori.

Seleksi Nasional Berbasis Tes (SNBT) merupakan salah satu skema seleksi masuk perguruan tinggi dengan cara mengikuti tes yang diadakan secara nasional. Sebelumnya, seleksi mahasiswa baru ini bernama SBMPTN (Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi).

Skema penerimaan mahasiswa baru berbasis tes tersebut merupakan bagian dari rangkaian Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) 2023. Pendaftarannya baru dibuka setelah jalur SNPB rampung diadakan.

Salah satu perguruan tinggi yang membuka jalur pendaftaran SNBT adalah ITS. Mengutip dari laman resminya, kampus yang berlokasi di Surabaya, Jawa Timur, ini menerapkan empat jalur seleksi, meliputi: SNBP, SNBT, Seleksi Prestasi, dan Seleksi Kemitraan & Mandiri.

Daya Tampung ITS 2023 dan Peminat

ITS membuka penerimaan mahasiswa baru melalui SNBT 2023 khusus untuk program Sarjana (S1) dan Sarjana Terapan (D4). Daya tampung ITS untuk penerimaan tahun 2023 telah dirilis.

Sebelum mendaftar, calon mahasiswa baru bisa membandingkan kuota di masing-masing program studi dengan jumlah mahasiswa yang sudah diterima pada tahun sebelumnya.

Perhitungan daya tampung dan peminat ini bisa dipakai sebagai acuan peluang bisa-tidaknya calon mahasiswa.

Dilansir laman resmi ITS, berikut program studi yang menerima mahasiswa baru melalui SNBT 2023.

1. Fakultas Sains dan Analitika Data

  • Fisika (80)
  • Matematika (80)
  • Statistika (60)
  • Kimia (80)
  • Biologi (48)
  • Sains Aktuaria (36)
  • Sains Analitik dan Instrumentasi Kimia (18)

2. Fakultas Teknologi Industri dan Rekayasa Sistem

  • Teknik Mesin (72)
  • Teknik Kimia (60)
  • Teknik Fisika (60)
  • Teknik Industri (60)
  • Teknik Material (60)
  • Teknik Pangan (12)

3. Fakultas Teknik Sipil, Perencanaan, dan Kebumian

  • Teknik Sipil (54)
  • Arsitektur (36)
  • Teknik Lingkungan (39)
  • Perencanaan Wilayah dan Kota (51)
  • Teknik Geomatika (39)
  • Teknik Geofisika (27)

4. Fakultas Teknologi Kelautan

  • Teknik Perkapalan (36)
  • Teknik Sistem Perkapalan (42)
  • Teknik Sistem Perkapalan Joint Degree (18)
  • Teknik Kelautan (36)
  • Teknik Transportasi Laut (15)
  • Teknik Lepas Pantai (12)

5. Fakultas Teknologi Elektro dan Informatika Cerdas

  • Teknik Elektro (72)
  • Teknik Biomedik (24)
  • Teknik Komputer (24)
  • Teknik Informatika (81)
  • Sistem Informasi (57)
  • Teknologi Informasi (24)
  • Teknik Telekomunikasi (24)
  • Teknologi Kedokteran (36)

6. Fakultas Desain Kreatif dan Bisnis Digital

  • Desain Produk Industri (36)
  • Desain Interior (36)
  • Desain Komunikasi Visual (48)
  • Manajemen Bisnis (36)
  • Studi Pembangunan (41)

7. Fakultas Vokasi

  • Teknologi Rekayasa Pengelolaan dan Pemeliharaan Bangunan Sipil (27)
  • Teknologi Rekayasa Konstruksi Bangunan Air (27)
  • Teknologi Rekayasa Manufaktur (27)
  • Teknologi Rekayasa Konversi Energi (27)
  • Teknologi Rekayasa Otomasi (39)
  • Teknologi Rekayasa Kimia Industri (39)
  • Teknologi Rekayasa Instrumentasi (39)
  • Statistika Bisnis (39)

Biaya UKT ITS 2023

Biaya pendidikan yang diterapkan oleh ITS berupa satu komponen biaya, yakni uang kuliah tunggal (UKT). Dilansir laman resmi ITS, UKT di ITS dibagi ke dalam tujuh kategori, yang disesuaikan dengan kemampuan ekonomi orang tua mahasiswa dan dibayarkan tiap semester.

Penentuan indeks kemampuan ekonomi orang tua ditetapkan saat daftar ulang. UKT diberlakukan untuk semua calon mahasiswa yang diterima di berbagai program studi melalui SNBT kecuali Program Studi Joint Degree.

Kategori Biaya UKT:

  • Kategori 1 = 500.000
  • Kategori 2 = 1.000.000
  • Kategori 3 = 2.500.000
  • Kategori 4 = 4.000.000
  • Kategori 5 = 5.000.000
  • Kategori 6 = 6.000.000
  • Kategori 7 = 7.500.000
  • Khusus untuk program Joint Degree Teknik Sistem Perkapalan, biaya pendidikan sebesar Rp 20.000.000 per semester.

Jadwal UTBKSNBT SNPMB 2023

Dilansir laman resmi ITS, berikut merupakan jadwal SNBT 2023:

  • Registrasi Akun SNPMB Siswa: 16 Februari – 03 Maret 2023
  • Sosialisasi UTBK SNBT: 01 Desember 2022 14 April 2023
  • Pendaftaran UTBK SNBT: 23 Maret 14 April 2023
  • Pelaksanaan UTBK Gelombang I: 08 14 Mei 2023
  • Pelaksanaan UTBK Gelombang II: 22 28 Mei 2023
  • Pengumuman Hasil SNBT: 20 Juni 2023
  • Masa Unduh Sertifikat UTBK: 26 Juni 31 Juli 2023
*) Seluruh kegiatan pada hari yang sudah ditentukan diakhiri pada pukul 15.00 WIB

Baca juga artikel terkait EDUKASI DAN AGAMA atau tulisan lainnya dari Nurul Azizah

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Nurul Azizah
Penulis: Nurul Azizah
Editor: Muhammad Fadli Nasrudin Alkof