Menuju konten utama
Liga Inggris

Paul Pogba Ungkap Perbedaan Mu Era Mourinho & Solskjaer

Paul Pogba mengutarakan bahwa ada perbedaan gaya permainan timnya sekarang di bawah asuhan pelatih manajer Ole Gunnar Solskjaer.

Paul Pogba Ungkap Perbedaan Mu Era Mourinho & Solskjaer
Pelatih Manchester United Ole Gunnar Solskjaer. AP Photo/Sang Tan

tirto.id - Paul Pogba mengungkapkan pada Senin (31/12/2018) ada perbedaan gaya permainan timnya sekarang di bawah asuhan manajer sementara Ole Gunnar Solskjaer dibandingkan ketika masih dilatih Jose Mourinho.

Di bawah arahan pelatih baru, Manchester United sukses meraih hasil 100% kemenangan dalam tiga laganya selama delapan hari terakhir. Pogba, yang menjadi gelandang serang The Red Devils dalam tiga pertandingan itu, membuka apa yang telah berubah di bawah asuhan pelatih berkewarganegaraan Norwegia tersebut.

"Sangat berbeda. Kami (juga) memenangkan pertandingan dengan manajer lama. Jadi itu hanya gaya bermain saja yang berbeda. Kami lebih menyerang, kami menciptakan lebih banyak peluang namun kami mencoba bermain seperti itu," beber pemain berusia 25 tahun itu, dilansir Sky Sport Senin (31/12).

Menurut mantan pemain Juventus itu, sang manager menginginkan timnya bermain menyerang dan rekan-rekannya pun menjalankan instruksi sang pelatih tersebut. Itulah yang menjadi kunci permainannya saat ini.

Dari tiga laga bersama Solskjaer, pemain andalan timnas Perancis itu sukses mencatatkan empat gol dan tiga assist. Partisipasi pertamanya diukir saat bersua Cardiff di Stadion Cardiff City. Pogba menyumbangkan dua assist langsung pada laga tersebut yang berakibat terciptanya gol dari Ander Herrera dan Jesse Lingard.

Pertandingan kedua, menghadapi Huddersfield di Old Trafford, dua golnya turut mengantarkan kemenangan 3-1 tuan rumah atas tim tamu. Pada penampilan terakhir, Pogba menyumbangkan dua gol dan satu assist. Raihan ini cukup berbeda jika dibandingkan saat dirinya ditangani oleh The Special One.

Pada musim pertama bersama Mourinho, dalam situs resmi Premier League, Pogba tercatat hanya mencetak lima gol dalam 30 laga pada musim 2016/2017. Tahun berikutnya, gelandang bernomor punggung 6 itu juga sekedar menghasilkan enam gol dalam 27 laga musim 2017/2018.

Musim ini, sebelum Mourinho dipecat, pemain yang meraih gelar Piala Dunia 2018 itu tampil dalam 14 pertandingan dengan hasil baru tiga gol yang disumbangkan.

Namun, di bawah arahan manajer interim Ole Gunnar Solskjaer yang akan menangani tim hingga akhir musim, Pogba sudah mencetak empat gol hanya dalam tiga laga saja. Selain itu, tiga assist-nya juga berperan atas terciptanya gol-gol lainnya dari Si Iblis Merah dalam tiga pertandingan dibawah kendali Solskjaer.

Total, Paul Pogba sudah mencatatkan tujuh gol dalam 17 laga di musim kompetisi 2018/2019. Raihan itu merupakan rekor tertingginya selama ini sejak ia memulai debutnya untuk berlaga di Liga Inggris musim 2011/2012.

Baca juga artikel terkait LIGA INGGRIS atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Beni Jo
Penulis: Beni Jo
Editor: Fitra Firdaus