Menuju konten utama

Pasien Positif COVID-19 di Wisma Atlet Bertambah, Total 334 Orang

Pasien positif COVID-19 di Wisma Atlet mencapai 334 per 9 April pagi.

Pasien Positif COVID-19 di Wisma Atlet Bertambah, Total 334 Orang
Petugas dengan alat pelindung diri berdiri di salah satu beranda di Rumah Sakit Darurat Penanganan COVID-19, Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta, Selasa (24/3/2020). ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra/aww.

tirto.id - Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan 1 Laksamana Madya Yudho Margono mengumumkan angka terbaru pasien yang dirawat di Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta, karena COVID-19. Totalnya berkurang, tapi yang dinyatakan positif bertambah.

Per Kamis (9/4/2020) pukul 8 pagi, pasien yang ditangani mencapai 522 orang, terdiri dari 334 laki-laki dan 188 perempuan. Jumlahnya lebih sedikit ketimbang sehari sebelumnya. "Pasien berkurang 5 orang," kata Yudo lewat keterangan tertulis.

Jumlah Orang Dalam Pengawasan (ODP) dan Pasien Dalam Perawatan (PDP) juga berkurang. ODP yang dirawat hari ini ada 50, berkurang 9 orang dibanding hari sebelumnya. Sementara jumlah PDP berkurang dari 150 menjadi 138.

Akan tetapi, jumlah pasien positif yang ditangani naik dari 318 orang menjadi 334 orang.

"Pasien COVID-19 bertambah 16 orang," kata Yudo.

Wisma Atlet adalah rumah sakit darurat untuk menangani pasien COVID-19 yang terus bertambah. Karena statusnya 'darurat' dan fasilitasnya lebih sedikit ketimbang rumah sakit biasa, tidak semua pasien dapat diterima di tempat ini.

Mereka yang dilayani hanya yang dikategorikan sakit ringan sampai sedang. Sementara yang berat ditangani di rumah sakit rujukan. Umur pasien pun dibatasi. Wisma Atlet hanya menerima pasien dengan usia minimal 15.

Baca juga artikel terkait COVID-19 atau tulisan lainnya dari Andrian Pratama Taher

tirto.id - Kesehatan
Reporter: Andrian Pratama Taher
Penulis: Andrian Pratama Taher
Editor: Rio Apinino