Menuju konten utama

Ong Seong Wu Eks "Wanna One" Akan Bintangi Drama JTBC "18 Moment"

Drama Korea "18 Moment" akan jadi debut bagi Ong Seong Wu sebagai pemeran utama.

Ong Seong Wu Eks
Ong Seong Wu (kedua dari kiri) saat masih bersama boy group K-Pop, Wanna One. Instagram/@wannaone.official

tirto.id - Ong Seong Wu eks Wanna One akan membintangi drama Korea terbaru produksi JTBC bertajuk 18 Moment.

Melansir Soompi, Kamis (28/3/2018), mantan personel boy group K-Pop besutan Mnet ini akan menjadi tokoh utama dari drama perdananya.

Ong Seong Wu mengaku gugup ketika terpilih sebagai pemeran utama lantaran ia sebelumnya hanya cameo.

“Meskipun saya pernah muncul sebagai cameo di sebuah film pendek, namun ini adalah drama pertama yang saya bintangi. Saya gugup, tapi saya akan melakukan yang terbaik,” ujarnya dikutip Naver.

“Penulis naskah dari drama ini mengungkapkan bahwa karakter saya sangat cocok untuk Jun Woo [tokoh utama] dan saya memberikan banyak pengaruh dalam karakter yang saya mainkan,” tambahnya.

Dalam drama ini, Ong Seong Wu akan memerankan tokoh utama bernama Choi Jun Woo. Ia adalah murid pendiam dan telah terbiasa hidup sendiri sejak kecil.

Adapun drama 18 Moment menceritakan tentang kehidupan Choi Jun Woo yang terpaksa pindah ke sekolah baru.

Usai kepindahannya, Choi Jun Woo terpaksa harus berada di lingkungan "asing" yang membuatnya bertemu dengan berbagai macam orang sekaligus pengalaman baru.

Selain Ong Seong Wu, drama ini juga diperankan oleh aktris Kim Hyang Gi.

Meskipun telah mengumumkan judul, sinopsis, dan juga dua pemeran utamanya, namun hingga saat ini JTBC belum merilis pernyataan resmi terkait jadwal penayangan 18 Moment.

Baca juga artikel terkait DRAMA KOREA atau tulisan lainnya dari Syarifah Aini

tirto.id - Film
Penulis: Syarifah Aini
Editor: Ibnu Azis