Menuju konten utama

Nonstop Sapa Pendukungnya, Rizieq Kelelahan Saat Tiba di Rumah

Rizieq Shihab kelelahan akibat perjalanan panjang dari Arab Saudi dan dilanjutkan dengan menyapa pendukungnya.

Nonstop Sapa Pendukungnya, Rizieq Kelelahan Saat Tiba di Rumah
Habib Rizieq Shihab (HRS) menyapa massa yang menjemputnya di Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Selasa (10/11/2020). ANTARA FOTO/Muhammad Iqbal/aww.

tirto.id - Imam Besar Front Pembela Islam Rizieq Shihab mengalami kelelahan usai tiba di kediamannya, Jalan Petamburan III, Jakarta Pusat. Rizieq kelelahan akibat perjalanan panjang dari Arab Saudi dan berlanjut menyapa para pendukungnya mulai dari Bandara Soekarno-Hatta hingga di rumahnya.

"Alhamdulillah hari ini Habib Rizeiq telah masuk ke dalam rumah beliau dan karena terlalu lelah dari mulai kita keluar dari dalam bandara [hingga] masuk ke dalam mobil," kata Ketua Umum Gerakan Nasional Pengawal Fatwa Ulama (GNPF-U) Yusuf Martak yang disiarkan pada Front TV, Selasa (10/11/2020).

Martak tak menyangka Rizieq bakal memilih nonstop menyapa pendukungnya ketimbang beristirahat di dalam mobil saat perjalanan dari bandara menuju rumahnya.

Ketua Umum Front Pembela Islam Shobri Lubis membenarkan pernyataan Martak. Shobri mengatakan, Rizieq mengalami kelelahan karena menyapa para pendukung yang menyambut kedatangannya dari bandara hingga kediamannya.

"Luar biasa beliau lelahnya, sampai di sini, di Slipi beliau menyapa umat lagi, sampai sini [Petamburan] mungkin sudah kehabisan tenaganya, enggak mampu untuk sehingga langsung diarahkan ke belakang, enggak mampu dibawa ke sini," kata Shobri.

Shobri meminta masyarakat mendoakan agar kesehatan Rizieq tetap terjaga. Pasalnya akan ada banyak agenda yang harus dilakoni Rizieq beberapa hari ke depan.

"Di depan saking semangatnya orasi, sudah orasi, sampai di sini gelap. Semoga Allah SWT memberikan kekuatan kepada beliau," kata Shobri.

Baca juga artikel terkait KEPULANGAN RIZIEQ SHIHAB atau tulisan lainnya dari Andrian Pratama Taher

tirto.id - Sosial budaya
Reporter: Andrian Pratama Taher
Penulis: Andrian Pratama Taher
Editor: Bayu Septianto