Menuju konten utama
Liga Italia Serie A 2021/2022

Milan vs Venezia: Jadwal Liga Italia Malam Ini, Live TV, Skor H2H

Jadwal Liga Italia malam ini, AC Milan vs Venezia jam tayang live TV Kamis (23/9) dini hari. Prediksi laga mengacu susunan pemain & head to head (H2H).

Milan vs Venezia: Jadwal Liga Italia Malam Ini, Live TV, Skor H2H
Pelatih Inter Milan Stefano Pioli memegang bola selama pertandingan sepak bola Serie A antara Inter Milan dan Atalanta di stadion San Siro di Milan, Italia, Minggu, 12 Maret 2017. Stefano Pioli Resmi di tunjuk sebagai pelatih baru AC Milan. (AP Photo/Antonio Calanni)

tirto.id - Laga AC Milan vs Venezia dalam jadwal Liga Italia 2021/2022 pekan ke-5, akan digelar di Stadion San Siro, Milano. Pertandingan ini dapat ditonton langsung melalui tayangan live streaming beIN Sports 2, pada Kamis (23/9/2021) dini hari pukul 01.45 WIB. Prediksi laga mengarah kepada tuan rumah yang berambisi kembali ke jalur kemenangan.

AC Milan berharap dapat kembali meraup poin penuh dalam laga dini hari nanti. Rossoneri sebenarnya mengawali kompetisi Serie A musim ini dengan istimewa, selepas selalu memetik kemenangan dalam 3 pekan perdana, yakni kontra: Sampdoria, Cagliari, dan Lazio.

Namun sayangnya torehan sempurna itu terhenti pada pekan ke-4 lalu, ketika Milan bermain imbang 1-1 di markas Juventus, Allianz Stadium.

Pekan ini torehan 3 poin kembali dibidik skuad AC Milan. Peluang Rossoneri mewujudkan misinya itu cukup terbuka. Terlebih secara head to head (H2H) Milan juga punya keunggulan atas Venezia.

AC Milan dan Venezia terhitung sudah bertemu sebanyak 24 kali di ajang Serie A. Dari kesempatan tersebut Milan sukses merebut 14 kemenangan berbanding 6 untuk Venezia. Sementara sisa 4 laga lainnya berakhir imbang.

Pertemuan terakhir Milan vs Venezia terjadi dalam waktu yang sudah sangat lama, yakni pada musim 2001/2002 silam. Mengingat selepas musim itu Venezia terdegradasi lalu absen lama dari Serie A.

Milan sukses memetik kemenangan telak 1-4 dalam duel paling akhir kedua kubu yang terjadi di markas Venezia. Deretan gol Rossoneri ketika itu disumbangkan oleh Kakha Kaladze, Cosmin Contra, serta brace Javi Moreno. Adapun gol tunggal balasan Venezia dicetak oleh Filippo Maniero.

Jelang laga kontra Venezia dini hari nanti, belum ada konferensi pers dari pelatih AC Milan, Stefano Pioli. Namun laman fans Milan mengabarkan bahwa bakal ada beberapa perubahan terkait susunan pemain Rossoneri yang bakal diturunkan.

Di sektor belakang, Simon Kjaer dan Davide Calabria disebut tak bisa tampil akibat terbelit cedera. Sementara Fikayo Tomori kabarnya akan diberi waktu istirahat oleh Pioli.

Sebagai gantinya, Pierre Kalulu bisa dimainkan sebagai bek kanan. Kjaer kabarnya akan digantikan Matteo Gabbia, yang bakal berduet dengan kapten Alessio Romagnoli sebagai duet bek sentral. Sementara pos bek kiri tetap menjadi milik Theo Hernandez.

Perombakan juga diprediksi terjadi di lini tengah. Franck Kessie yang tampil buruk dalam lawatan ke Turin pekan lalu bisa digantikan oleh Ismael Bennacer. Sedang Alessandro Florenzi akan dimainkan sebagai penyerang kanan menggantikan Alexis Saelemaekers.

Sementara itu Paolo Zanetti selaku pelatih Venezia menegaskan bahwa anak asuhnya harus tetap siap bekerja keras, terlepas dari kabar rotasi pemain di kubu Milan. Venezia jelas berada dalam posisi yang tidak diunggulkan jelang laga kali ini, terutama jika melihat komposisi pemain kedua tim.

“Milan mungkin merupakan tim terbaik di Serie A saat ini. Mereka punya kedalaman skuad yang bagus dan permainan mereka juga sangat kuat. Kami juga harus berpikir bagaimana caranya memberikan masalah pada mereka di laga nanti,” tutur Zanetti.

Salah satu kunci bagi Venezia dalam laga dini hari nanti adalah memanfaatkan 15 menit pertama dengan baik. Bersama Napoli, AC Milan menjadi tim yang paling minim kebobolan dengan catatan 2 gol saja. Namun patut diketahui bahwa 2 gol yang diciptakan oleh Cagliari dan Juventus ke gawang Milan semuanya tercipta pada 15 menit awal.

Perkiraan Susunan Pemain AC Milan vs Venezia

AC Milan (4-2-3-1): Mike Maignan; Pierre Kalulu, Matteo Gabbia, Alessio Romagnoli, Theo Hernandez; Sandro Tonali, Ismael Bennacer; Brahim Diaz, Alessandro Florenzi, Rafael Leao; Ante Rebic. Pelatih: Stefano Pioli

Venezia (4-4-2): Niki Maenpaa; Pasquale Mazzocchi, Mattia Caldara, Pietro Ceccaroni, Cristian Molinaro; Antonio Vacca, Gianluca Busio, Dennis Johnsen, Domen Crnigoj; Thomas Henry, David Okoreke. Pelatih: Paolo Zanetti

Head to Head (H2H) AC Milan vs Venezia

AC Milan punya rekor pertemuan yang bagus atas Venezia. Dari total 24 kali pertemuan kedua kubu di Serie A, Milan memimpin dengan 14 kemenangan. Adapun duel paling akhir kedua tim terjadi pada Februari 2002 silam, saat itu Rossoneri menang 1-4 di markas Venezia.

Hasil 5 Pertemuan Terakhir AC Milan vs Venezia:

24-02-2002: Venezia vs Milan 1-4

14-10-2001: Milan vs Venezia 1-1

19-03-2000: Venezia vs Milan 1-0

07-11-1999: Milan vs Venezia 3-0

14-02-1999: Milan vs Venezia 2-1

Hasil 5 Pertandingan Terakhir AC Milan:

19-09-2021: Juventus vs Milan 1-1

15-09-2021: Liverpool vs Milan 3-2

12-09-2021: Milan vs Lazio 2-0

29-08-2021: Milan vs Cagliari 4-1

23-08-2021: Sampdoria vs Milan 0-1

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Venezia:

19-09-2021: Venezia vs Spezia 1-2

11-09-2021: Empoli vs Venezia 1-2

04-09-2021: Brescia vs Venezia 4-0

27-08-2021: Udinese vs Venezia 3-0

22-08-2021: Napoli vs Venezia 2-0

Live Streaming Milan vs Venezia

Pertandingan AC Milan vs Venezia dalam lanjutan jadwal Liga Italia Serie A 2021/2022 pekan ke-5, dapat disaksikan melalui live streaming di beIN Sports 2.

Penggemar sepak bola dapat mengikuti opsi berlangganan terlebih dahulu untuk menyaksikan laga tersebut, dengan pilihan paket: One Week Pass (Rp20.000), Monthly Pass (Rp45.000), One Month Pass (Rp50.000), atau Season Pass (Rp369.000).

Dengan paket tersebut pelanggan dapat menyaksikan beragam kompetisi sepakbola di beIN, seperti: Liga Italia, Liga Spanyol, Liga Perancis, FA Cup, dan MLS.

Link Live Streaming Milan vs Venezia - beIN Sports 2

Baca juga artikel terkait LIGA ITALIA 2021 atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Oryza Aditama