Menuju konten utama

Mihajlovic Dipecat, AC Milan Tunjuk Brocchi

AC Milan telah resmi memecat Sinisa Mihajlovic dari posisinya sebagai pelatih. Sebagai pengganti pria asal Serbia itu, manajemen Rossoneri menunjuk mantan pemainnya, Christian Brocchi, untuk menukangi Carlos Bacca dan kawan-kawan hingga kompetisi Liga Italia Serie A musim ini usai.

Mihajlovic Dipecat, AC Milan Tunjuk Brocchi
Sinisa Mihajlovic [Foto/ACF Fiorentina/Jonathan Moscrop]

tirto.id - AC Milan telah resmi memecat Sinisa Mihajlovic dari posisinya sebagai pelatih. Sebagai pengganti pria asal Serbia itu, manajemen Rossoneri menunjuk mantan pemainnya, Christian Brocchi, untuk menukangi Carlos Bacca dan kawan-kawan hingga kompetisi Liga Italia Serie A musim ini usai.

Mihajlovic didepak tidak lama setelah AC Milan menelan kekalahan di kandang sendiri dari Juventus beberapa waktu lalu. Meskipun mantan pemain Lazio dan Inter Milan itu mampu mengantarkan I Diavolo Rosso ke final Copa Italia 2016, namun hal tersebut dinilai belum cukup lantaran AC Milan tidak kunjung menujukkan performa meyakinkan di Serie A.

"Saya berterima kasih kepada Sinisa Mihajlovic atas usahanya, usaha yang maksimal. Namun, AC Milan harus berbuat lebih banyak. Kami harus menyelesaikan musim dengan cara terbaik untuk memenangkan Coppa Italia dan tentu saja kembali ke kompetisi Eropa," demikian kata Presiden AC Milan, Silvio Berlusconi, Selasa (12/4/2016) waktu setempat.

Berlusconi juga mengumumkan penunjukan Brocchi yang akan didaulat untuk menjabat sebagai pelatih tim senior hingga musim ini berakhir. Sebelumnya, Brocchi adalah pelatih tim primavera AC Milan.

"Brocchi adalah pilihan untuk mempersiapkan masa depan, masa depan di mana AC Milan harus kembali dengan gaya bermain dan hasil yang layak. Pada akhir musim, kami akan mengambil kesimpulan dan kami akan memaksimalkan pilihan ini demi tujuan itu," tutup Berlusconi.

Baca juga artikel terkait AC MILAN atau tulisan lainnya

Reporter: Iswara N Raditya