Menuju konten utama

Manga The Promised Neverland Tamat di Chapter 181: Emma Kembali

Sinopsis Manga The Promised Neverland chapter terakhir (181): petualangan anak-anak Grace Field tamat ketika Emma ditemukan kembali dalam kondisi berbeda.

Manga The Promised Neverland Tamat di Chapter 181: Emma Kembali
The Promised Neverland. wikimedia commons/penggunaan wajar/untuk poster

tirto.id - Komik The Promised Neverland chapter terakhir, 181, dengan judul "Beyond Destiny" sudah dirilis di Manga Plus Shueisha pada Minggu (14/6/2020). Dalam chapter ini, Emma yang ingatannya terhapus akhirnya bertemu kembali dengan anak-anak Grace Field House.

Komik The Promised Neverland karya Kaiu Shirai/Posuka Demizu mengisahkan petualangan Emma, Ray, Norman, dan anak-anak yatim piatu untuk keluar dari panti asuhan Grace Field House.

Awalnya, mereka hidup bahagia di Grace Field, hingga Emma dan Norman mengetahui rahasia besar: mereka dan anak yatim piatu lain dibesarkan di panti asuhan tersebut untuk dijual sebagai santapan "iblis".

Petualangan panjang Emma dan kawan-kawan pada akhirnya bukan cuma untuk kabur dari Grace Field House, tetapi sampai kei Dunia Manusia, tidak lagi berada di Dunia Iblis.

Norman, Ray, dan yang lain berhasil mewujudkan hal tersebut pada Chapter 179, "Compensation". Tetapi, ada kompensasi yang harus dibayar Emma kepada "Dia", sosok raja iblis .

Karena misi Emma adalah membawa anak-anak Grace Field keluar Dunia Iblis, "Dia" tidak meminta nyawa anak-anak itu. Sebagai ganti, ingatan Emma, hal yang tidak kalah berharga, dihapus.

Emma juga tiba di Dunia Manusia, tetapi di tempat yang berbeda dengan anak-anak Grace Field, tanpa tahu namanya sendiri.

Dalam Chapter 179 pula terungkap bahwa dunia The Promised Neverland adalah dunia pada November 2045. Dunia Manusia berbeda dari yang diketahui anak-anak Grace Field dari buku dan peta yang mereka baca di panti asuhan.

Ternyata pada 2020 hingga 2030, terjadi serangkaian kekacauan yang menimpa dunia, mulai dari bencana alam, cuaca abnormal, hingga wabah penyakit, yang berujung pada kemiskinan di mana-mana. Ini ditambah dengan Perang Dunia yang berlangsung selama 10 tahun.

Umat manusia mengalami krisis yang hanya bisa mereka atasi sendiri dengan cara menghapus batas negara. Dunia kemudian diubah menjadi satu negara tunggal. Semua orang dari belahan bumi mana pun, tidak akan dicap sebagai imigran gelap jika tiba di sebuah tempat.

Inilah yang membuat anak-anak Grace Field selamat. Ketika tiba di Dunia Manusia, mereka bertemu Mike Ratri, paman Peter Ratri sekaligus kepala proxy Klan Ratri. Anak-anak ini kemudian dibawa ke cabang Klan Ratri di Amerika Utara.

Sejak Chapter 180, anak-anak Grace Field mulai mencari Emma. Mereka yakin, Emma selamat. Dipandu Ray dan Norman, mereka mencontoh sifat Emma yang pantang menyerah, bahkan jika perlu mereka siap "membalikkan takdir". Setelah dua tahun berlalu, akhirnya pertemuan tidak terhindarkan.

Emma yang sampai di Dunia Manusia, selamat berkat pertolongan seorang pak tua berjanggut. Dua tahun berlalu, Emma sudah memiliki identitas baru. Ia pernah mengalami mimpi-mimpi tentang masa lalu yang penuh kenangan, tetapi Emma sendiri tidak dapat menjelaskan mengapa hal itu bisa terjadi.

Tepat ketika Ray, Norman, dan anak-anak Grace Field bergerak ke sebuah area, saat itu Emma juga ada di sana.

Namun, ketika satu demi satu anak Grace Field memeluk Emma, merayakan pertemuan tersebut, Emma justru kebingungan. Ia tidak tahu satu demi satu anak-anak yang menganggapnya demikian penting dalam hidup mereka, tetapi di sisi lain, Emma menangis, seperti demikian merindukan anak-anak itu.

Manga The Promised Neverland atau Yakusoku no Nebarando (kadang disingkat YakuNeba di Jepang) ditulis oleh Kaiu Shirai dengan ilustrasi oleh Posuka Demizu. Manga ini sudah diserialisasikan di Weekly Shonen Jump sejak 1 Agustus 2016.

Manga ini dapat dibaca secara gratis melalui Manga Plus, untuk tiga chapter pertama dan tiga chapter terakhir. The Promised Neverland sendiri ada di urutan ke-10 daftar manga paling banyak dibaca di Manga Plus, hingga Senin (15/6/2020) pagi sudah mendapatkan 233.521 views.

Baca juga artikel terkait ANIME atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Film
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Agung DH