Menuju konten utama
Sinead Marie Bernadette O'Connor

Sinead Marie Bernadette O'Connor

Penyanyi Amerika Serikat

Tempat & Tanggal Lahir

County Dublin, Irlandia, 8 Desember 1966

Karir

  • Penyanyi Amerika Serikat

Detail Tokoh

Sinead Marie Bernadette O'Connor memiliki beberapa nama panggilan seperti, Magda Davitt dan Sinead O'Connor. Dia merupakan seorang penyanyi-penulis lagu dari Irlandia.

Perempuan kelahiran Dublin, Irlandia pada 8 Desember 1966 ini merilis album pertamanya yang bertajuk “The Lion and the Cobra” pada 1987. Beberapa judul lagu di album ini yang terkenal adalah “Mandinka”, "I Want Your (Hands on Me)", dan “Troy” single ini berhasil menempati posisi ke-5 di Dutch Top 40 chart.

Untuk album ke-2nya dirilis pada tahun 1990 dengan judul album “I Do Not Want What I Haven't Got”. Album ini mendapat banyak pujian dan review positif serta meraih “second best album of the year" by the NME.

Pada tahun 2003 O'Connor merilis album ganda yang berjudul “She Who Dwells in the Secret Place of the Most High Shall Abide Under the Shadow of the Almighty”, Keping pertama adalah kumpulan rare tracks yang pernah diterbitkan sebagai B-side, untuk album soundtrack, atau dengan artis lain. Keping kedua berisi rekaman konser.

O’Connor sudah sering masuk ke dalam nominasi dan berhasil memenangkan penghargaan seperti Billboard Music Awards for No.1 World Single pada tahun 1990, memenangkan Grammy Award for Best Alternative Music Performance pada tahun 1991, dan yang terbaru pada tahun 2012 dia memenangkan World Soundtrack Award for Best Original Song Written Directly for a Film.

Pada 19 Oktober 2018, penyanyi asal Irlandia ini memutuskan memutuskan untuk memeluk agama Islam. Keputusan tersebut diumumkan pelantun lagu Nothing Compares 2 U itu di akun Twitter pribadinya.

Penyanyi yang sempat dikenal lewat penampilannya yang berkepala pelontos itu juga mengumumkan nama barunya, Shuhada' Davitt. Dia mengganti nama akun Twitternya, MagdaDavitt77 dan memajang foto mengenakan hijab.

Tokoh Lainnya

Agus Harimurti Yudhoyono

Agus Harimurti Yudhoyono

Staff TNI Angkatan Darat
Sandiaga Salahuddin Uno

Sandiaga Salahuddin Uno

Menteri Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif
Prabowo Subianto Djojohadikusumo

Prabowo Subianto Djojohadikusumo

Menteri Kementerian Pertahanan
Ganjar Pranowo

Ganjar Pranowo

Gubernur Provinsi Jawa Tengah
Budi Karya Sumadi

Budi Karya Sumadi

Menteri Perhubungan
Bambang Soesatyo

Bambang Soesatyo

Anggota Anggota DPR RI Fraksi Partai Golkar
Joko Widodo

Joko Widodo

Presiden RI
Zulkifli Hasan

Zulkifli Hasan

Ketua MPR RI
Erick Thohir

Erick Thohir

Menteri Kementrian BUMN
Hidayat Nur Wahid

Hidayat Nur Wahid

Wakil Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat