Menuju konten utama
Julen Lopetegui

Julen Lopetegui

Pelatih Sepakbola Real Madrid (2018)

Tempat & Tanggal Lahir

Spanyol, 26 Agustus 1966

Karir

  • Asisten Pelatih Spanyol (U17) (2003)
  • Pelatih Sepakbola Rayo Vallecano (2003)
  • Pelatih Sepakbola Real Madrid B (2008 - 2009)
  • Pelatih Sepakbola Spanyol (U19) (2012 - 2013)
  • Pelatih Sepakbola Spanyol (U20) (2010 - 2013)
  • Pelatih Sepakbola Spanyol (U21) (2012 - 2014)
  • Pelatih Sepakbola FC Porto (2014 - 2016)
  • Pelatih Sepakbola Spanyol (2016 - 2018)
  • Pelatih Sepakbola Real Madrid (2018)

Detail Tokoh

Julen Lopetegui Argote adalah mantan pemain sepakbola asal Spanyol yang berprofesi sebagai pelatih. Sejak 2016, Lopetegui dipercaya sebagai pelatih bagi Tim Nasional Spanyol.

Lopetegui memulai karier sepakbolanya dengan menajdi pemain Real Madrid Castilla pada 1985 hingga 1988. Di tahun berikutnya dia memperkuat Real Madrid. Klub lain yang pernah dibelanya yaitu Barcelona dan Rayo Vallecano.

Julen tampil dalam 149 laga di La Liga yang dia jalani selama 11 musim. Selain itu, Julen juga turut membela Spanyol dalam Piala Dunia 1994.

Karier kepelatihan Julen dimulai saat dia menangani tim Rayo Vallecano pada 2003 setelah sebelumnya dia menjabat asisten manajer di tim tersebut. Kemudian dia menangani Real Madrid B. Sempat menjadi pelatih bagi Timnas Spanyol U-21 sebelum akhirnya merapat ke Porto pada 2014 hingga 2016. Di tahun 2016, Julen dipercaya menjadi arsitek bagi Tim Nasional Spanyol.

Julen berhasil membawa Timnas Spanyol lolos Piala Dunia 2018 yang digelar di Rusia. Kepastian mereka lolos setelah mengalahkanAlbania dengan skor 3-0 pada laga Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2018 di Stadion Jose Rico Perez tanggal 6 Oktober 2017.

Namun, satu hari sebelum kick-off Piala Dunia 2018, Lopetegui dipecat dari kursi pelatih timnas Spanyol. Federasi Sepak Bola Spanyol (RFEF) mencopot Lopetegui karena dianggap telah melanggar kode etik setelah dia menandatangani kontraknya dengan Real Madrid. Posisi Lopetegui sebagai arsitek bagi Tim Matador digantikan oleh Fernando Hierro.


Sumber: Transfermarkt

Tokoh Lainnya

Prabowo Subianto Djojohadikusumo

Prabowo Subianto Djojohadikusumo

Menteri Kementerian Pertahanan
Bambang Soesatyo

Bambang Soesatyo

Anggota Anggota DPR RI Fraksi Partai Golkar
Budi Karya Sumadi

Budi Karya Sumadi

Menteri Perhubungan
Agus Harimurti Yudhoyono

Agus Harimurti Yudhoyono

Staff TNI Angkatan Darat
Zulkifli Hasan

Zulkifli Hasan

Ketua MPR RI
Hidayat Nur Wahid

Hidayat Nur Wahid

Wakil Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat
Joko Widodo

Joko Widodo

Presiden RI
Erick Thohir

Erick Thohir

Menteri Kementrian BUMN
Ganjar Pranowo

Ganjar Pranowo

Gubernur Provinsi Jawa Tengah
Sandiaga Salahuddin Uno

Sandiaga Salahuddin Uno

Menteri Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif