Menuju konten utama
Johar Lin Eng

Johar Lin Eng

Pebisnis Indonesia

Tempat & Tanggal Lahir

Semarang, Jawa Tengah, Indonesia, 8 September 1963

Karir

  • Pebisnis Indonesia

Detail Tokoh

Johar Lin Eng merupakan anggota Komite Eksekutif atau Exco PSSI yang lahir di Semarang, Jawa Tengah, 8 September 1963. Sebelum berkecimpung di dunia persepakbolaan daerah dan nasional, dia pernah bekerja sebagai karyawan swasta.

Johar pernah menjabat sebagai Ketua Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI Jawa Tengah. Dia menduduki posisi ini selama dua periode, 2013--2017 dan 2017--2021. Dia sempat menduduki bangku anggota Komite kompetisi. Namun, pada 2016, dia mengundurkan diri atas desakan anggota Asprov Jawa Tengah.

Ketika PSSI diketuai oleh Edy Rahmayadi, Johar terpilih menjadi salah satu anggota Exco PSSI. Selain itu, Johar juga menjabat sebagai Ketua Komite Futsal dan Ketua Komite Sepakbola. Johar juga ditunjuk oleh Edy Rahmadi sebagai Plt. Ketua Asprov PSSI di Kepulauan Riau dan Aceh.

Namun, Johar ditangkap setelah disebut-sebut sebagai salah satu mafia pengatur skor di kompetisi Liga 3. Dia ditangkap pada 28 Desember 2018 di Bandara Halim Perdana Kusuma, Jakarta.

Tokoh Lainnya

Joko Widodo

Joko Widodo

Presiden RI
Hidayat Nur Wahid

Hidayat Nur Wahid

Wakil Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat
Zulkifli Hasan

Zulkifli Hasan

Ketua MPR RI
Ganjar Pranowo

Ganjar Pranowo

Gubernur Provinsi Jawa Tengah
Agus Harimurti Yudhoyono

Agus Harimurti Yudhoyono

Staff TNI Angkatan Darat
Sandiaga Salahuddin Uno

Sandiaga Salahuddin Uno

Menteri Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif
Bambang Soesatyo

Bambang Soesatyo

Anggota Anggota DPR RI Fraksi Partai Golkar
Budi Karya Sumadi

Budi Karya Sumadi

Menteri Perhubungan
Prabowo Subianto Djojohadikusumo

Prabowo Subianto Djojohadikusumo

Menteri Kementerian Pertahanan
Erick Thohir

Erick Thohir

Menteri Kementrian BUMN