Menuju konten utama
Irfan Haarys Bachdim

Irfan Haarys Bachdim

Pemain Sepak Bola Profesional

Tempat & Tanggal Lahir

Amsterdam, Belanda, 11 Agustus 1988

Karir

  • Pemain Sepak Bola Profesional

Detail Tokoh

Irfan Haarys Bachdim atau yang lebih dikenal dengan nama Irfan Bachdim adalah pemain sepak bola Indonesia keturunan Belanda yang bermain untuk klub Consadole Sapporo di Divisi Dua J. League dan timnas Indonesia. Dalam bermain, ia bisa menempati berbagai posisi seperti penyerang, gelandang maupun sayap.

Nama Irfan Bachdim melejit setelah dirinya berhasil menyumbangkan gol bagi Tim Nasional Indonesia pada piala AFF 2010. Pria bernama lengkap Irfan Haarys Bachdim ini sendiri diketahui baru saja bergabung dengan timnas dengan cara naturalisasi setelah perjalanan karir bola yang cukup panjang di Belanda.

Irfan memulai karirnya bersama Ajax, yang akhirnya ditinggalkannya pada tahun ketiga untuk bergabung dengan Hoofdklasse. Irfan menjadi top scorer walaupun dirinya berada di posisi pemain gelandang.

FC Utrecht tertarik padanya dan mengajaknya bergabung. Dia adalah pemain terbaik di FC Urtecht Junior, dan kadang bermain sebagai pemain cadangan. Sebagai pemain inti FC Urtecht, Irfan bermain pertama kali di Eredivisie pada 17 Februari 2008, sepanjang pertandingan selama 90 menit melawan VVV-Venlo.

Ketika Timnas Indonesia di bawah 23 tahun berkunjung dan berlatih di Belanda, Irfan sempat bermain beberapa kali, namun cidera satu minggu sebelum Asian Games 2006. Pada Juli 2009 dia menandatangani kontrak untuk HFC Harleem, dan akhirnya pada Maret 2010 berkesempatan menjajal bermain di Persib Bandung dan Persija Jakarta. Sayangnya, kedua tim ini menolaknya.


Dalam Piala AFF 2010, ia tergabung dalam timnas senior Indonesia di bawah pelatih Alfred Riedl. Debut pertama bersama timnas Indonesia ia awali ketika timnas menang 6-0 di laga persahabatan melawan Timor Leste, di Palembang pada 21 November 2010.

Penampilan pertamanya bersama timnas dalam turnamen resmi terjadi pada 1 Desember 2010, saat Indonesia mengalahkan Malaysia 5-1 di Gelora Bung Karno pada ajang AFF 2010. Irfan sendiri mencetak 1 gol dalam pertandingan tersebut.

 

Tokoh Lainnya

Prabowo Subianto Djojohadikusumo

Prabowo Subianto Djojohadikusumo

Menteri Kementerian Pertahanan
Joko Widodo

Joko Widodo

Presiden RI
Budi Karya Sumadi

Budi Karya Sumadi

Menteri Perhubungan
Erick Thohir

Erick Thohir

Menteri Kementrian BUMN
Bambang Soesatyo

Bambang Soesatyo

Anggota Anggota DPR RI Fraksi Partai Golkar
Sandiaga Salahuddin Uno

Sandiaga Salahuddin Uno

Menteri Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif
Zulkifli Hasan

Zulkifli Hasan

Ketua MPR RI
Ganjar Pranowo

Ganjar Pranowo

Gubernur Provinsi Jawa Tengah
Agus Harimurti Yudhoyono

Agus Harimurti Yudhoyono

Staff TNI Angkatan Darat
Hidayat Nur Wahid

Hidayat Nur Wahid

Wakil Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat