Menuju konten utama
Dorodjatun Kuntjoro Jakti

Dorodjatun Kuntjoro Jakti

Menteri Koordinator Perekonomian Republik Indonesia (2001 - 2004)

Tempat & Tanggal Lahir

Rangkasbitung, Kabupaten Lebak, Banten, Indonesia, 25 November 1939

Karir

  • Menteri Koordinator Perekonomian Republik Indonesia (2001 - 2004)

Detail Tokoh

Dorodjatun Kuntjoro-Jakti adalah mantan Menteri Koordinator Perekonomian pada Kabinet Gotong Royong masa pemerintahan Megawati Soekarnoputri. Selain itu dia juga pernah menjabat sebagai Ketua Komite Kebijakan Sektor Keuangan (KKSK).

Dorodjatun menyelasaikan pendidikannya di Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia pada 1964. Setelah itu dia melanjutkan studinya di University of California Berkeley dengan beasiswa Ford Foundation. Dia sempat menjadi tahanan politik karena keterlibatannya dalam peristiwa Malari pada 1974. Dia dilarang bepergian ke luar negeri hingga tahun 1979 karena itu dia baru meraih gelar Ph.D pada 1980.

Pada 1998, Dorodjatun diangkat menjadi  Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh RI untuk Amerika Serikat. Selain itu dia juga pernah menjabat sebagai Komisaris Utama Bank BTPN. Menajbat sebagai Komisaris Independen pada AIA Indonesia dan PT. Hero Supermarket. Serta pernah menjabat sebagai Wakil Presiden Komisaris pada PT. Maxim Mitra Global.

Pria kelahiran Banten ini diperiksa oleh KPK pada 2 Januari 2018. Pemeriksaan tersebut terkait dengan kasus  pemberian Surat Keterangan Lunas (SKL) kepada Sjamsul Nursalim terkait pinjaman Bantuan Likuiditas Bank Indonesia (BLBI). Kasus tersebut juga menyeret Nursalim, pemegang saham pengendali Bank Dagang Negara Indonesia (BDNI), salah satu penerima kucuran dana BLBI. Dorojdjatun diperiksa karena saat terjadi kasus BLBI dia sedang menjabat sebagai Menteri Koordinator Perekonomian.

Tokoh Lainnya

Joko Widodo

Joko Widodo

Presiden RI
Zulkifli Hasan

Zulkifli Hasan

Ketua MPR RI
Hidayat Nur Wahid

Hidayat Nur Wahid

Wakil Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat
Ganjar Pranowo

Ganjar Pranowo

Gubernur Provinsi Jawa Tengah
Erick Thohir

Erick Thohir

Menteri Kementrian BUMN
Prabowo Subianto Djojohadikusumo

Prabowo Subianto Djojohadikusumo

Menteri Kementerian Pertahanan
Sandiaga Salahuddin Uno

Sandiaga Salahuddin Uno

Menteri Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif
Bambang Soesatyo

Bambang Soesatyo

Anggota Anggota DPR RI Fraksi Partai Golkar
Budi Karya Sumadi

Budi Karya Sumadi

Menteri Perhubungan
Agus Harimurti Yudhoyono

Agus Harimurti Yudhoyono

Staff TNI Angkatan Darat