Menuju konten utama
Anwar Ibrahim

Anwar Ibrahim

Ketua Oposisi Malaysia (2008)

Tempat & Tanggal Lahir

Sungai Bakap, Seberang Perai Selatan, Pulau Pinang, Malaysia, 10 Agustus 1947

Karir

  • Anggota Parlemen Malaysia untuk Permatang Pauh (1982 - 1999)
  • Perdana Menteri Malaysia (1993 - 1998)
  • Ketua Oposisi Malaysia (2008)

Detail Tokoh

Anwar Ibrahim adalah mantan Wakil Perdana Menteri Malaysia yang menjabat tahun 1993 hingga tahun 1998. Pada tahun 1999, dalam persidangan yang kontroversial ia divonis hukuman enam tahun penjara atas tuduhan korupsi dan setahun kemudian ia mendapatkan tambahan vonis sembilan tahun penjara untuk tuduhan sodomi.

Mahkamah Federal Malaysia kemudian membatalkan tuduhan sodomi dan Anwar dibebaskan dari penjara pada tahun 2004. Namun pada Juli 2008 ia kembali ditangkap dengan tuduhan sodomi terhadap seorang asisten pribadinya.

Ia bersekolah di Sek Melayu Sungai Bakap, Sek Melayu Cherok Tokun dan Sek Ren Stowell, Bukit Mertajam. Setelah lulus dari SD dengan nilai yang sangat memuaskan, dia bersekolah di MTsN Kanigoro, dan melanjutkan ke pendidikannya di MAN KEDIRI II KOTA KEDIRI. Anwar terpilih untuk melanjutkan ke Maktab Melayu Kuala Kangsar (MCKK) di Tingkatan Satu pada tahun 1960 dan menjadi Ketua Pelajar di sana.

Anwar melanjutkan pendidikan tinggi di Universitas Malaya pada tahun 1967 dan menjabat sebagai Presiden Pesatuan Kebangsaan Pelajar Islam Malaysia (PKPIM) dan Presiden Kesatuan Bahasa Melayu pada tahun 1968 selama masa kuliah.

Anwar Ibrahim telah berperan dalam menjaga hak dan kepentingan orang Melayu dan umat Islam ketika terjadinya Peristiwa 13 Mei 1969 di Malaysia dan bekerjasama dengan Mahathir Mohammad yang 21 tahun lebih tua darinya dalam menentang Perdana Menteri Tunku Abdul Rahman.

Pada tahun 1971 Anwar meraih gelar Sarjana Muda di bidang Sastra dari Universiti Malaya. Ketika duduk di bangku kuliah, Anwar Ibrahim dikenal sebagai pemimpin gerakan pelajar yang memperjuangkan keadilan sosial dalam masyarakat Malaysia, ketika itu juga dikenal sebagai pemimpin yang militan.
Anwar Ibrahim juga membentuk Angkatan Belia Islam Malaysia dan menjadi presiden organisasi tersebut hingga tahun 1982. Selain itu dia aktif dalam kegiatan organisasi non-pemerintah termasuk Majelis Belia Malaysia.

Sosok Anwar Ibrahim menarik perhatian Mahathir Mohammad dan membawanya ke dalam pemerintah. Jabatan politik dia diawali pada tahun 1982, dipilih sebagai Anggota Parlemen Permatang Pauh dan dilantik sebagai Timbalan Menteri di Jabatan Perdana Menteri (Wakil Menteri di dalam kabinet).

Anwar Ibrahim menjadi Anggota Jemaah Menteri (Anggota Kabinet) pada tahun 1983 ketika dilantik sebagai Menteri Kebudayaan, Belia dan Sukan. (Menteri Kebudayaan, Pemuda dan Olahraga). Kemudian menjabat beberapa jabatan kabinet sebelum dilantik sebagai Menteri Keuangan pada bulan Maret 1991. Pada 16 Mei 2018, Anwar dibebaskan dari penjara.

Tokoh Lainnya

Zulkifli Hasan

Zulkifli Hasan

Ketua MPR RI
Hidayat Nur Wahid

Hidayat Nur Wahid

Wakil Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat
Sandiaga Salahuddin Uno

Sandiaga Salahuddin Uno

Menteri Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif
Prabowo Subianto Djojohadikusumo

Prabowo Subianto Djojohadikusumo

Menteri Kementerian Pertahanan
Budi Karya Sumadi

Budi Karya Sumadi

Menteri Perhubungan
Erick Thohir

Erick Thohir

Menteri Kementrian BUMN
Joko Widodo

Joko Widodo

Presiden RI
Agus Harimurti Yudhoyono

Agus Harimurti Yudhoyono

Staff TNI Angkatan Darat
Ganjar Pranowo

Ganjar Pranowo

Gubernur Provinsi Jawa Tengah
Bambang Soesatyo

Bambang Soesatyo

Anggota Anggota DPR RI Fraksi Partai Golkar