Menuju konten utama

Live Streaming Timnas U-16 Indonesia vs Australia di Piala AFC U-16

Pertandingan Timnas U-16 Indonesia vs Australia dapat disaksikan melalui live streaming, Senin (1/10/2018) mulai pukul 15.30 WIB.

Live Streaming Timnas U-16 Indonesia vs Australia di Piala AFC U-16
Pesepak bola Indonesia U-16 Amirudin Bagus Kahfi melakukan selebrasi ketika berhasil mencetak gol ke gawang Timor Leste U-16 dalam laga penyisihan grup A Piala AFF U-16 di Gelora Delta Sidoarjo, Sidoarjo, Jawa Timur, Sabtu (4/8/2018). ANTARA FOTO/Zabur Karuru

tirto.id - Pertandingan babak perempat final Piala AFC U-16 2018 antara Timnas U-16 Indonesia vs Australia dapat disaksikan melalui live streaming. Laga kedua tim bakal dilangsungkan di Stadion Bukit Jalil, Kuala Lumpur pada Senin (1/20/2018) mulai pukul 15.30 WIB.

Semangat skuat Garuda Asia sedang membuncah jelang laga sore nanti. Bayang-bayang tampil di Piala Dunia U-17 untuk kali pertama dapat terlaksana andai anak asuh Fakhri Husaini mampu memenangkan laga. Seperti diketahui, empat tim yang lolos ke babak semifinal Piala AFC U-16 berhak ikut serta ke ajang lebih tinggi, Piala Dunia U-17.

Menghadapi Australia yang menjadi runner-up Grup D, Indonesia bakal menjadikan partai ini bak laga final. Amiruddin Bagus Kahfi dan kolega diprediksi bakal mengerahkan seluruh kemampuan terbaiknya guna mampu melaju ke babak semifinal. Sebelumnya pada babak penyisihan grup, Indonesia mampu menorehkan 5 poin hasil dari sekali menang dan dua kali imbang.

Namun, pertemuannya dengan anak asuh Trevor Morgan diprediksi takkan berjalan mudah. Catatan perjumpaan kedua tim membuktikan jika Indonesia selalu kesulitan apabila bertemu Australia. Dari empat pertemuan, Indonesia hanya mampu menang sekali, itupun lewat adu penalti. Sisanya, Indonesia tiga kali kalah. Kekalahan terakhir didapat Indonesia dengan skor cukup mencolok, 3-7.

Di pihak Australia, Noah Botic dan kolega memiliki catatan lebih baik dengan mampu tampil melaju ke babak semifinal sebanyak dua kali yakni pada 2010, dan 2014. Sementara Indonesia hanya mampu sekali tampil di semifinal. Itupun sudah cukup lama, yakni pada 1990.

Sementara itu, Jepang dan Tajikistan telah memastikan melaju ke babak semifinal. Jepang mampu mengalahkan Oman dengan skor 2-1 di babak perempat final. Sedangkan Tajikistan mampu menundukkan Korea Utara melalui adu penalti setelah di waktu normal bermain sama kuat 1-1.

Perkiraan Susunan Pemain Timnas U-16 Indonesia vs Australia

Ernando Ari Sutaryadi; Komang Teguh; Fadillah Nur Rahman; M. Yudha Febrian; Amiruddin Bagas Kaffa; David Maulana; Brylian Aldama; Andre Oktaviansyah; Sutan Zico; M. Supriadi; Amiruddin Bagus Kahfi.

Live Streaming Timnas U-16 Indonesia vs Australia Dapat Diakses Lewat Link (Tautan) Berikut:

Live Streaming Timnas U-16 Indonesia vs Australia

*catatan: perubahan jadwal dan kebijakan penayangan dapat terjadi sewaktu-waktu

Baca juga artikel terkait PIALA AFC U-16 2018 atau tulisan lainnya dari Hendi Abdurahman

tirto.id - Olahraga
Penulis: Hendi Abdurahman
Editor: Herdanang Ahmad Fauzan