Menuju konten utama

Live Streaming Semifinal China Open 2018 di MNCTV Hari Ini

Tiga wakil Indonesia memperebutkan tiket final China Open 2018 hari ini.

Live Streaming Semifinal China Open 2018 di MNCTV Hari Ini
Ganda putra Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon saat mengalahkan pasangan China, Li Junhui/Liu Yuchen, 21-17, 21-18 pada final bulutangkis beregu putra Asian Games 2018 di Istora Senayan, Rabu (23/8/2018). tirto.id/Andrey Gromico

tirto.id - Kejuaraan bulu tangkis bergengsi China Open 2018 telah memasuki babak semifinal. Hari ini, Sabtu (22/9/2018), tiga wakil Indonesia akan bertarung memperebutkan tiket ke final, yang bisa disaksikan di MNCTV secara live melalui streaming.

Tiga pebulu tangkis tim Merah Putih tersebut antara lain, Anthony Sinisuka Ginting, duet Marcus Fernaldi Gideon dan Kevin Sanjaya Sukamuljo, serta pasangan Greysia Polii dan Apriyani Rahayu.

Anthony Ginting bakal menjadi pemain pertama yang berlaga di semifinal pada pukul 11.00 WIB di lapangan satu. Ia akan berhadapan dengan tunggal putra unggulan kelima, Chou Tien Chen (Taiwan). Rekor pertemuan keduanya 3-2 untuk Ginting.

Berikutnya, duet "Minions" bakal berhadapan dengan ganda putra tuan rumah, duet Han Chengkai dan Zhou Haodong. Catatan pertemuan keduanya 1-0 untuk wakil Indonesia, yang terjadi pada babak satu Kejuaraan Dunia 2018, Agustus lalu.

Terakhir, Greysia/Apriyani akan menantang unggulan kedua, ganda putri Misaki matsutomo/Ayaka Takahashi (Jepang). Rekor pertemuan keduanya 1-6 untuk Misaki/Ayaka, sementara duel terakhir terjadi di semifinal perorangan Asian Games 2018, Agustus lalu untuk keunggulan ganda Jepang.

Adapun China Open 2018 yang berlangsung di Olympic Sports Center Xincheng Gymnasium, Changzhou telah digelar sejak Selasa (18/9) sampai dengan Minggu (23/9).

Kejuaraan ini menyandang level Super 1000 yang berhadiah total satu juta dolar Amerika Serikat atau nyaris Rp15 miliar. Di edisi 2017, Indonesia meraih satu gelar di ganda putra dari Marcus/Kevin.

Apabila tak terjadi perubahan jadwal, maka semifinal China Open 2018 bisa disaksikan mulai pukul 11.00 WIB di MNCTV melalui siaran langsung atau live streaming pada tautan berikut ini:

LIVE STREAMING SEMIFINAL CHINA OPEN 2018 DI MNCTV (VIA VIDIO).

Baca juga artikel terkait CHINA OPEN 2018 atau tulisan lainnya dari Ibnu Azis

tirto.id - Olahraga
Penulis: Ibnu Azis
Editor: Ibnu Azis