Menuju konten utama
MotoGP 2021

Live Streaming MotoGP 2021 Valencia Hari Ini Siaran Langsung Trans7

Live streaming MotoGP 2021 Valencia hari ini dapat ditonton via siaran langsung Trans7, Minggu (14/11/2021) jam tayang 20.00 WIB malam.

Live Streaming MotoGP 2021 Valencia Hari Ini Siaran Langsung Trans7
Valentino Rossi akan segera pensiun dari MotoGP. ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja

tirto.id - Live streaming MotoGP 2021 Valencia hari ini dapat ditonton via siaran langsung Trans7. Balapan seri terakhir MotoGP musim 2021 ini digelar pada Minggu (14/11/2021) di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, Spanyol, mulai pukul 20.00 WIB malam nanti. GP Valencia bakal menjadi ajang aksi terakhir Valentino Rossi yang segera pensiun dari MotoGP.

Para pembalap Ducati kembali mendominasi starting grid. Berdasarkan hasil babak kualifikasi yang dihelat sehari sebelumnya, tiga rider milik Ducati akan mengawali balapan MotoGP 2021 Valencia di garis terdepan, yakni Jorge Martín, Francesco Bagnaia, dan Jack Miller.

Di urutan 4 hingga 10 berturut-turut ada Joan Mir (Suzuki), Johann Zarco (Ducati), Álex Rins (Suzuki), Brad Binder (KTM), Fabio Quartararo (Yamaha), Takaaki Nakagami (Honda), serta pembalap kawakan yang akan menampilkan aksi terakhirnya di MotoGP, Valentino Rossi (Yamaha).

Jadwal dan Prediksi MotoGP 2021 Valencia Live Trans 7

Jorge Martín sukses merebut pole position di Kualifikasi MotoGP 2021 Valencia. Pembalap Ducati dengan nomor motor 89 itu berangkat dari barisan pertama dalam seri ke-18. Menilik daftar starting grid, pembalap asal Spanyol ini mencatatkan waktu terbaik dengan angka 1 menit dan 29,936 detik.

Sepanjang musim ini, Jorge Martín tercatat sudah 4 kali meraih pole position. Sebelumnya, andalan Ducati Pramac Racing itu juga melakukannya di GP Doha, GP Styrian, GP Austria, hingga GP Valencia saat ini.

Namun demikian, ia baru sekali finis menjadi juara, yakni di GP Styrian, 8 Agustus 2021 lalu. Artinya, seri pemungkas di Sirkuit Ricardo Tormo nanti merupakan peluang kedua sekaligus terakhir bagi Jorge Martín untuk menutup gelaran 2021 dengan keluar sebagai juara lagi.

Selain Jorge Martin, dua pembalap Ducati lainnya juga mengisi barisan terdepan dalam balapan MotoGP Valencia 2021. Di urutan kedua Francesco Bagnaia dengan catatan waktu terbaik 1 menit dan 3 detik di fase kualifikasi. Nomor 3 ialah Jack Miller yang hanya selisih 0,0325 detik saja dengan Bagnaia.

Dengan menguasai grid terdepan, Ducati berpeluang besar mampu mengakhiri seri balapan pemungkas ini dengan raihan podium juara andai para pembalapnya mampu memaksimalkan kesempatan. Ada juga pembalap Ducati lainnya, Johann Zarco, yang berada di urutan 5.

Di belakang tiga riders Ducati ada duo Suzuki yang siap mengancam. Juara dunia MotoGP 2020 lalu, Joan Mir, akan mengawali lomba dari urutan ke-4. Rekan setimnya, Álex Rins, berangkat dari posisi ke-6.

Juara dunia MotoGP 2021, Fabio Quartararo, start pada urutan ke-8 alias barisan ketiga. Ia diapit oleh Brad Binder (KTM) dan Takaaki Nakagami (Honda).

Sedangkan Valentino Rossi yang sudah bersiap mengakhiri karier di MotoGP ada di urutan ke-10. Pemilik gelar juara dunia 7 kali itu sebaris dengan Franco Morbidelli (Yamaha) dan Aleix Espargaró (Aprilia).

Seri MotoGP Valencia 2021 dijadwalkan menjadi gelaran penutup untuk musim 2021. Berdasarkan hasil 17 race yang sudah digeber sebelumnya, Fabio Quartararo dipastikan meraih gelar juara dunia via torehan 267 poin.

Pembalap asal Perancis itu unggul jauh atas Francesco Bagnaia selaku runner-up dengan 227 angka. Untuk peringkat ketiga diduduki Joan Mir yang mengemas 195 poin.

Daftar Starting Grid MotoGP Valencia 2021

Berikut adalah daftar urutan starting grid dalam balapan MotoGP Valencia 2021:

No Rider Tim
1 Jorge Martín Ducati
2 Francesco Bagnaia Ducati
3 Jack Miller Ducati
4 Joan Mir Suzuki
5 Johann Zarco Ducati
6 Álex Rins Suzuki
7 Brad Binder KTM
8 Fabio Quartararo Yamaha
9 Takaaki Nakagami Honda
10 Valentino Rossi Yamaha
11 Franco Morbidelli Yamaha
12 Aleix Espargaró Aprilia
13 Andrea Dovizioso Yamaha
14 Maverick Viñales Aprilia
15 Iker Lecuona KTM
16 Danilo Petrucci KTM
17 Luca Marini Ducati
18 Enea Bastianini Ducati
19 Álex Márquez Honda
20 Miguel Oliveira KTM
21 Pol Espargaró Honda

Live Streaming MotoGP 2021 Valencia di Trans7

MotoGP 2021 Valencia digeber pada Minggu, 14 November 2021. Race utama akan dimulai pukul 20.00 WIB malam hari nanti dan dapat disaksikan via live streaming atau siaran langsung Trans7.

LINK LIVE STREAMING MOTOGP VALENCIA 2021

Baca juga artikel terkait MOTOGP 2021 atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Beni Jo
Penulis: Beni Jo
Editor: Iswara N Raditya