Menuju konten utama

Live Streaming Madrid vs Frankfurt & Jadwal Piala Super Eropa 2022

Live streaming Madrid vs Frankfurt, sesuai jadwal Piala Super Eropa 2022, bisa ditonton mulai pukul 02.00 WIB, Kamis dini hari, 11 Agustus 2022.

Live Streaming Madrid vs Frankfurt & Jadwal Piala Super Eropa 2022
Pemain Real Madrid Karim Benzema merayakan gol di laga Liga Champions Grup D, pertandingan Real Madrid vs Shakhtar Donetsk, di Santiago Bernabeu, Madrid, Spanyol, Rabu (3/11/2021). ANTARA FOTO/REUTERS/Sergio Perez/FOC/sa.

tirto.id - ve streaming Real Madrid vs Frankfurt dalam jadwal Piala Super Eropa 2022 malam ini tayang via platform Vidio. Jam tayang Madrid vs Frankfurt mulai pukul 02.00 WIB, Kamis dini hari, 11 Agustus 2022. Selain tayang via live streaming Vidio, laga ini juga bisa ditonton di siaran langsung SCTV.

Pertandingan di Stadion Olimpiade Helsinki, Finlandia, ini diprediksi berlagsung sengit. Kedua klub sama-sama mengusung misi kemenangan dengan alasan kuat.

Real Madrid mengejar gelar juara Piala Super Eropa ke-5. Jika berhasil memenangkan partai final kontra Frankfurt dini hari nanti, Los Blancos akan sejajar dengan Barcelona dan AC Milan sebagai peraih gelar terbanyak.

Peluang Madrid untuk memboyong trofi juara pun terbilang cukup besar. Dari segi kualitas tim, Los Blancos terbilang jauh lebih baik ketimbang sang lawan.

Di kubu seberang, Frankfurt juga mengusung misi khusus. Ini adalah kali pertama mereka terlibat di pertandingan Piala Super Eropa. Maka itu, Die Adler bertekad mencetak sejarah dengan meraih gelar juara Piala Super Eropa untuk pertama kalinya.

Jadwal Piala Super Eropa: Real Madrid vs Frankfurt

Salah satu bomber andalan Real Madrid, Karim Benzema, mengungkapkan optimismenya jelang laga final Piala Super Eropa 2022.

"Akan ada laga final [Piala Super UEFA] dan kami ingin memenangkannya. Tak ada opsi lain selain menang saat kami menjadi pemain Real Madrid. Tugas kami hanya memenangkan piala tersebut," ujar Benzema.

Benzema merupakan salah satu striker paling tajam yang dimiliki Real Madrid musim lalu. Dari 46 pertandingan yang dilakoni di semua ajang, striker Timnas Prancis tersebut sukses menyarangkan 44 gol dan menyumbang 15 assist.

Keyakinan akan ketajaman Benzema itulah yang membuat Real Madrid tidak mendatangkan striker baru pada bursa transfer musim panas. Alih-alih merekrut bomber anyar, Los Blancos memperkuat lini tengah dan barisan pertahanan.

Transfer terbesar yang dilakukan oleh Madrid di musim panas ini ialah untuk menggaet gelandang Aurélien Tchouaméni dan bek tengah Antonio Rudiger.

"Saya pikir kami telah merekrut dua pemain yang telah meningkatkan skuad pada tingkat teknis dan fisik," ungkap Ancelotti, dilansir Marca.

Meski secara garis besar kalah kualitas, Frankfurt enggan menyerah. Sang pelatih, Oliver Glasner, menyatakan bahwa timnya bakal berupaya sekuat tenaga mengacaukan rencana Real Madrid.

"Kami mampu menjuarai Europa League yang menjadi bukti bahwa selalu ada kesempatan dalam sepakbola. Kami akan bermain penuh percaya diri karena kami tahu bagaimana kemampuan kami sendiri," ucap Glasner.

Prediksi Susunan Pemain Madrid vs Frankfurt

Berikut ini prediksi line-up kedua tim jelang partai final Piala Super Eropa 2022:

Real Madrid: Thibaut Courtois; Dani Carvajal, Eder Militao, David Alaba, Ferland Mendy; Casemiro, Toni Kroos, Luka Modric; Rodrygo, Vinicius Junior, Karim Benzema. Pelatih: Carlo Ancelotti.

Eintracht Frankfurt: Kevin Trapp; Almamy Toure, Tuta, Evan Ndicka; Ansgar Knauff, Filip Kostic, Sebastian Rode, Djibril Sow; Mario Gotze, Daichi Kamada; Rafael Santos Borre. Pelatih: Oliver Glasner.

Head to Head (H2H) Real Madrid vs Frankfurt

Kali terakhir Real Madrid dan Frankfurt bertemu pada 6 dekade lalu, tepatnya saat babak final Liga Champions 1960/1961. Ketika itu, Los Blancos berhasil membekuk rivalnya dengan skor telak 7-3.

Hasil Laga Terakhir Real Madrid vs Frankfurt:

18-05-1960: Real Madrid vs Eintracht Frankfurt 7-3.

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Real Madrid:

30-07-2022: Real Madrid vs Juventus 2-0

26-07-2022: Real Madrid vs America 2-2

23-07-2022: Real Madrid vs Barcelona 0-1

29-05-2022: Liverpool vs Real Madrid 0-1

21-05-2022: Real Madrid vs Real Betis 0-0.

Hasil 5 Laga Terakhir Eintracht Frankfurt:

06-08-2022: Eintracht Frankfurt vs Bayern Munchen 1-6

01-08-2022: Magdeburg vs Eintracht Frankfurt 0-4

27-07-2022: Astoria Walldorf vs Eintracht Frankfurt 0-5

15-07-2022: Torino vs Eintracht Frankfurt 1-3

09-07-2022: LASK vs Eintracht Frankfurt 0-0.

Live Streaming Real Madrid vs Frankfurt & Link Nonton

Pertandingan Real Madrid vs Eintracht Frankfurt di Piala Super UEFA 2022 dapat Anda saksikan melalui siaran langsung SCTV dan live streaming Vidio Premier pada Kamis, 11 Agustus 2022, mulai pukul 02.00 WIB.

Untuk menonton via Vidio Premier, penggemar sepak bola perlu mengaktifkan paket berlangganan terlebih dahulu. Paket yang tersedia adalah Rp19.000 dalam 7 hari (seminggu), Rp29.000 dalam 30 hari (1 bulan), dan Rp199.000 dalam setahun.

Berikut tautan untuk menonton live streaming Madrid vs Frankfurt:

Link Live Streaming Real Madrid vs Frankfurt

* Jadwal dan stasiun televisi yang menayangkan UEFA Super Cup 2022 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait PIALA SUPER EROPA 2022 atau tulisan lainnya dari Muhammad Fadli Nasrudin Alkof

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Muhammad Fadli Nasrudin Alkof
Penulis: Muhammad Fadli Nasrudin Alkof
Editor: Addi M Idhom