Menuju konten utama

Live Streaming beIN 1 Barcelona vs Valencia 15 September 2019

Live streaming Barcelona vs Valencia dapat dipantau di beIN Sports 1 dengan berlangganan beIN Sports Connect.

Live Streaming beIN 1 Barcelona vs Valencia 15 September 2019
Antoine Griezmann FC Barcelona, ​​kanan, dan Luis Suarez selama pertandingan sepak bola trofi Joan Gamper antara FC Barcelona dan Arsenal di stadion Camp Nou di Barcelona, ​​Spanyol, Minggu, 4 Agustus 2019. (Foto AP / Joan Monfort)

tirto.id - Live streaming Barcelona vs Valencia dalam jornada keempat La Liga Spanyol 2019/2020 akan berlangsung pada Minggu (15/9/2019) pukul 02.00 WIB. Laga ini dapat disaksikan melalui siaran beIN Sport 1 yang digelar di Camp Nou.

Di kandang sendiri, Barcelona kembali dipastikan tidak dapat diperkuat oleh Lionel Messi. Ernesto Valverde menyatakan, kondisi La Pulga masih belum fit dan berharap penyerang asal Argentina itu dapat segera tampil bersama timnya.

"Faktanya tanpa ada dia itu sangat penting, saya tidak akan menyangkal itu. Dia penentu tim, terutama saat melawan tim yang bermain lebih mendalam. Kami berharap dia segera kembali dengan baik karena kami tidak ingin mengambil langkah yang salah," ujar Valverde, melansir Marca, Jumat (13/9).

Berkaitan dengan lawan yang akan dihadapi, juru taktik berusia 55 tahun itu mengungkapkan bahwa pergantian pelatih yang dialami oleh Valencia tidak akan berdampak perubahan pada yang signifikan.

Menurutnya, Los Che akan tetap mengandalkan formasi bakunya 4-4-2 seperti saat kedua tim berhadapan di final Copa del Rey 2018/2019 silam. Ketika itu, Valencia menang dengan skor 1-2.

"Mereka ganti pelatih, tetapi itu baru beberapa hari. Saya tidak berpikir akan banyak perubahan. Mereka datang dengan susunan pemain yang sama. Memiliki permainan klasik 4-4-2 dan bagus dalam serangan balik, seperti di final Copa del Rey," beber Valverde.

Sedangkan Albert Celades yang menggantikan posisi Marcelino Garcia Toral sebagai arsitek Valencia, mengaku optimistis dalam penampilan perdananya mendampingi Daniel Parejo dan kolega pada laga ini.

Meskipun lawan yang dihadapi kali ini adalah Barcelona, anak asuhnya akan tampil dengan mengandalkan mentalitas yang terbaik dan tetap menjaga konsentrasi penuh selama jalannya pertandingan.

"Ketika Anda bermain melawan tim yang bagus [seperti Barcelona], Anda perlu konsentrasi penuh selama 90 menit, karena mereka dapat menghukum Anda atas kesalahan apa pun.

"Kami tahu tentang kualitas mereka, tetapi kami juga optimistis. Kami datang kesana dengan mentalitas terbaik dan menggunakan strategi yang terbaik," ujar Celades, dikutip situs web resmi klub.

Live Streaming Barcelona vs Valencia

Pertandingan Barcelona vs Valencia dalam pekan keempat Liga Spanyol 2019/2020 yang digelar di Stadion Camp Nou pada Minggu (15/9/2019) pukul 02.00 WIB dapat disaksikan melalui layanan live streaming di beIN Sport 1. Menikmati siaran tersebut dapat dilakukan dengan berlangganan di beIN Connect.

Perkiraan Susunan Pemain

Barcelona (4-3-3): Marc-Andre ter Stegen; Jordi Alba, Clement Lenglet, Gerard Pique, Nelson Semedo; Sergi Roberto, Sergio Busquest, Frenkie de Jong; Antoine Griezmann, Luis Suarez, Carles Perez.

Valencia (4-4-2): Jasper Cillesen; Daniel Wass, Ezequiel Garay, Gabriel Paulista, Jose Gaya; Ferran Torres, Daniel Parejo, Geoffrey Kondogbia, Goncalo Guedes; Kevin Gameiro, Rodrigo Moreno.

Baca juga artikel terkait LIGA SPANYOL atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Beni Jo
Penulis: Beni Jo
Editor: Ibnu Azis