Menuju konten utama
Liga Spanyol

Live Streaming Barcelona vs Atletico Madrid di beIN Sport 2 & SCTV

Live streaming Barcelona vs Atletico Madrid pada Minggu (7/4/2019) pukul 01.45 WIB dapat disaksikan melalui siaran langsung beIN Sports 2 dan SCTV.

Live Streaming Barcelona vs Atletico Madrid di beIN Sport 2 & SCTV
Atletico Madrid Antoine Griezmann dengan Diego Costa. REUTERS/Sergio Perez

tirto.id - Live streaming Barcelona vs Atletico Madrid di La Liga Spanyol pekan ke-31 pada Minggu (7/4/2019) pukul 01.45 WIB dapat dilakukan melalui siaran langsung SCTV dan live streaming beIN Sports 2. Pertandingan ini akan digelar di Stadion Camp Nou.

Barcelona saat ini memuncaki klasemen sementara La Liga Spanyol dengan torehan 70 angka. Mereka juga mampu mengoleksi 79 gol sepanjang laga di musim ini. Selain raihan poinnya paling tinggi, jumlah golnya juga terbanyak.

Dari total 79 gol, 44 di antaranya dicetak di Camp Nou. Sedangkan 35 lainnya saat melakoni laga tandang. Nama Lionel Messi muncul sebagai top skor klub sekaligus pencetak gol terbanyak La Liga untuk sementara, dengan lesakan 32 gol. Gol Messi berselisih 13 angka dengan sang runner up Luis Suarez.

Sementara Atletico Madrid sudah mengumpulkan 62 poin dan menempati peringkat kedua di Liga Spanyol. Tim sekota Real Madrid itu sudah mencetak 45 gol musim ini dengan perincian 25 gol kandang dan 20 gol tandang.

Dalam data Whoscored, Barcelona mempunyai rata-rata tembakan per laga sebanyak 15 kali musim ini. Angka ini adalah tertinggi kedua di Liga Spanyol 2018/2019 setelah Madrid yang melakukan 16,6 kali. Selain itu, Azulgrana juga mendapatkan rating 7,03 yang juga merupakan angka paling tinggi.

Sedangkan ATM mencatatkan rerata tembakan per laga sebanyak 11,7 kali. Angka ini adalah tertinggi ke-11 dari 20 klub yang bertanding di Liga Spanyol. Selian itu, mereka mendapatkan rating 6,94. Raihan yang menempatkan mereka pada posisi kedua setelah Barcelona.

Live Streaming Barcelona vs Atletico Madrid

Laga Barcelona vs Atletico Madrid pada Minggu (7/4/2019) pukul 01.45 WIB di Stadion Camp Nou bisa dinikmati di saluran beIN Sports 2 dan SCTV. Khusus pelanggan Telkomsel, operator seluler ini menghadirkan aplikasi video digital MAXstream dan beragam paket berlangganan menarik VideoMAX untuk menikmati laga Liga Spanyol itu via live streamingdi smartphone.

Dengan aplikasi MAXstream, pelanggan Telkomsel juga dapat mengakses channel beIN Sports 1 dan beIN Sports 3 yang menyiarkan pertandingan liga top Eropa, seperti Liga 1 Prancis, Liga Italia Serie A, dan liga top lainnya.

Aplikasi MAXstream tersedia untuk perangkat bergerak baik itu Android atau iOS yang bisa diunduh gratis di toko aplikasi masing-masing (Google Play Store atau App Store). Terkait paket VideoMax, Telkomsel menghadirkan kuota hingga 20GB dengan harga mulai dari Rp10.000.

Baca juga artikel terkait LIGA SPANYOL atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Olahraga
Penulis: Beni Jo
Editor: Fitra Firdaus