Menuju konten utama

Lirik Lagu "Sayang" Gamma 1 yang Viral di Tiktok dan Maknanya

Berikut ini adalah lirik lagu "Sayang" yang dipopulerkan Gamma1 dan viral di TikTok.

Lirik Lagu
Ilustrasi Tik Tok. tirto.id/Nadya

tirto.id - Lagu bertajuk "Sayang" milik Gamma1, saat ini tengah viral di TikTok saat dibawakan oleh Yeni Inka. Lagu ini kerap digunakan sebagai backsound konten yang menampilkan balas-balasan chat.

Miliki makna tersendiri serta penggalan lirik lagu yang mudah dihapal membuat banyak orang bisa menyanyikan lagu "Sayang" dan menjadi viral.

Diciptakan oleh Heri, sang vokalis, mulanya lagu ini dibuat dalam irama musik Pop Melayu dan dinyanyikan seperti dialog sepasang kekasih yang saling merindukan tapi tak kunjung bisa bertemu.

Video klip "Sayang" dirilis pada tahun 2015 silam melalui kanal YouTube Trinity Optima Production dan telah ditonton hampir 41 juta kali.

Selain lewat lagu "Sayang", Gamma1 juga dikenal dengan lagu-lagu lain, seperti "Jomblo Happy", "Bapakku Dokter Cinta", dan "Bukan Cinta 1 Atau 2".

Bagi yang ingin menyanyikannya, berikut lirik lagu Sayang yang dipopulerkan Gamma1. Selain itu, lagu ini bisa dinikmati di Spotify melalui tautan berikut.

Lirik Lagu "Sayang" Gamma1

Sayang, ada sesuatu yang ingin ku sampaikan

Mungkin malam ini ku tak bisa datang

Temani dirimu sayang

Dayang, kabar itu tak perlu engkau sampaikan

Namun bisakah engkau beri alasan

Agar ku merasa tenang

Aku kecapekan seharian cari uang

Badanku meriang, habisku diguyur hujan

Selalu begitu alasan dirimu

Kalau gak kecapekan, kamu bilang cari uang

Habis itu macet di jalanan

Sayang, ku percaya apa yang engkau katakan

Sebenarnya ku hanya ingin kau paham

Ku merindukanmu sayang

Sayang (abang sayang) cintaku ini hanya untukmu sayang

Jadi jangan kau pikir ku beralasan (alasan apa)

Karena ku tak bisa datang

Aku kecapekan seharian cari uang

Badanku meriang, habisku diguyur hujan

Selalu begitu alasan dirimu

Kalau gak kecapekan, kamu bilang cari uang

Habis itu macet di jalanan

Jujur ku katakan, bukanlah alasan

Kan kamu sendiri yang bilang tahun ini juga

Kau minta minta untuk dilamar ooh

Wooo uooo uooo uooouououooo

Selalu begitu (bukan maksudku) alasan dirimu

Kalau gak kecapekan, kamu bilang cari uang

Habis itu macet di jalanan

Jujur ku katakan (katakan sayang), bukanlah alasan (jujur katakan)

Kan kamu sendiri yang bilang tahun ini juga

Kau minta minta untuk dilamar

Baca juga artikel terkait LIRIK LAGU atau tulisan lainnya dari Ai'dah Husnala Luthfiyyah Ans

tirto.id - Musik
Kontributor: Ai'dah Husnala Luthfiyyah Ans
Penulis: Ai'dah Husnala Luthfiyyah Ans
Editor: Maria Ulfa