Menuju konten utama
Copa America 2019

Lionel Messi Janjikan Kemenangan Lawan Qatar di Copa America 2019

Lionel Messi menjanjikan kemenangan Argentina kontra Qatar di laga terakhir fase grup Copa America 2019.

Lionel Messi Janjikan Kemenangan Lawan Qatar di Copa America 2019
Reaksi Lionel Messi dari Argentina selama pertandingan sepak bola Copa America Group B di Arena Fonte Nova di Salvador, Brasil, Sabtu, 15 Juni 2019. Natacha Pisarenko / AP

tirto.id - Lionel Messi menjanjikan kemenangan bagi Argentina dalam laga terakhir penyisihan Grup B Copa America 2019 melawan Qatar. Dalam laga kontra Paraguay pada Kamis (20/6/2019) tim Tango bermain imbang 1-1. Sementara di laga perdana, mereka takluk 0-2 atas Kolombia.

"Tim ini yakin bahwa kami akan memenangkan pertandingan berikutnya," beber Messi, dikutip akun Twitter resmi AFA, (Federasi Sepakbola Argentina), Kamis (20/6).

Argentina kini menyisakan satu laga di fase grup melawan Qatar. Peluang mereka lolos ke perempat final cukup tipis, setelah Kolombia, pemuncak klasemen Grup B, sudah memastikan diri sebagai tim pertama yang lolos perempat final Copa America 2019.

Lionel Messi menganggap laga berikutnya bagi Argentina memang akan berlangsung cukup sulit. Tapi dirinya tetap mengharapkan dapat meraih hasil yang terbaik bagi La Albiceleste.

"Kami tahu ini akan menjadi pertandingan yang cukup sulit. Anda harus berpikir positif dan memiliki kepercayaan diri. Kami harus meningkatkan [permainan] dan mendapatkan yang terbaik pada pertandingan berikutnya," tambah penggawa asal klub Barcelona itu.

Meladeni Paraguay, Argentina justru tertinggal 0-1 pada babak pertama ketika Richard Sanchez mampu menjebol gawang Franco Armani. Tim Tango pun memaksakan hasil seri dan akhirnya terhindar dari kekalahan setelah Messi mencetak gol penalti pada menit ke-57.

Dalam data Whoscored, Argentina sebenarnya mampu meraih keunggulan dalam penguasaan bola sebesar 55,5 persen berbanding 44,5 persen milik lawan. Tapi, mereka hanya melepaskan tujuh kali tembakan. Sementara La Albirroja melakukan 10 kali.

Messi berhasil menyumbangkan tiga kali tembakan pada laga itu, melakukan lima kali dribel, dengan akurasi umpan 64 persen dan memperoleh rating 7,56 versi Whoscored.

Hasil imbang membuat Argentina baru meraih satu poin dari dua kali duel dan menduduki posisi buncit di bawah Kolombia, Paraguay, dan Qatar. Mereka akan berduel melawan Qatar pada Senin (24/6) di Arena do Gremio. Sementara di waktu yang sama, Kolombia menghadapi Paraguay di Arena Fonte Nova.

Baca juga artikel terkait COPA AMERICA 2019 atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Olahraga
Penulis: Beni Jo
Editor: Fitra Firdaus