Menuju konten utama

Link Pengumuman PPDB Jakarta SMA-SMK Inklusi & Cara Lapor Diri

Link pengumuman hasil seleksi PPDB Jakarta untuk jenjang SMA dan SMK jalur inklusi yang diumumkan hari ini, Rabu 16 Juni 2021 pukul 17.00 WIB.

Link Pengumuman PPDB Jakarta SMA-SMK Inklusi & Cara Lapor Diri
Petugas memberikan arahan kepada orang tua siswa posko konsultasi Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) daring di Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kota Yogyakarta, Danurejan, Yogyakarta, Rabu (9/6/2021). ANTARA FOTO/Hendra Nurdiyansyah/foc.

tirto.id - Pengumuman hasil seleksi PPDB Jakarta untuk jenjang SMA dan SMK jalur inklusi disiarkan hari ini, Rabu 16 Juni 2021 pukul 17.00 WIB.

Link pengumuman hasil seleksi PPDB Jakarta untuk SMA dapat dilihat di situs https://ppdb.jakarta.go.id/#/030301/hasil/seleksi sedangkan calon siswa SMK dapat mengecek pengumuman di link https://ppdb.jakarta.go.id/#/040301/hasil/seleksi.

Bagi siswa yang diterima dalam PPDB SMA/SMK Jakarta, proses selanjutnya adalah lapor diri yang dijadwalkan mulai tanggal 17-18 Juni 2021. Lapor diri ini dilakukan secara online 24 jam. Lapor diri dibuka pukul 08:00 dan ditutup pukul 14:00 pada hari terakhir.

Jadwal Pelaksanaan PPDB SMA Jakarta Jalur Inklusi

KEGIATAN LOKASI HARI/TGL WAKTU
Pendaftaran atau Pemilihan Sekolah Online 14 - 16 Juni 2021 08:00 - 16:00 WIB (Pendaftaran ditutup Pukul 12:00 pada hari terakhir)
Verifikasi dokumen dan Proses Seleksi Online 14 - 16 Juni 2021 24 jam (Seleksi dimulai Pukul 08:00 dan ditutup pukul 15:00 pada hari terakhir)
Pengumuman Online 16 Juni 2021 17:00 WIB

Lapor diri Online 17 - 18 Juni 2021 24 jam (Lapor diri dibuka pukul 08:00 dan ditutup pukul 14:00 pada hari terakhir)

Jadwal Pelaksanaan PPDB SMK Jakarta Jalur Inklusi

KEGIATAN LOKASI HARI/TGL WAKTU
Pendaftaran atau Pemilihan Sekolah Online 14 - 16 Juni 2021 08:00 - 16:00 WIB (Pendaftaran ditutup Pukul 12:00 pada hari terakhir)
Verifikasi dokumen dan Proses Seleksi Online 14 - 16 Juni 2021 24 jam (Seleksi dimulai Pukul 08:00 dan ditutup pukul 15:00 pada hari terakhir)
Pengumuman Online 16 Juni 2021 17:00 WIB
Lapor diri Online 17 - 18 Juni 2021 24 jam (Lapor diri dibuka pukul 08:00 dan ditutup pukul 14:00 pada hari terkahir)

Tata Cara Lapor Diri Online PPDB Jakarta 2021

1. Mengakses laman PPDB Jakarta di ppdb.jakarta.go.id/;

2. Login dengan cara input nomor peserta dan password;

3. Klik tombol Lapor Diri;

4. Mencetak tanda bukti lapor diri.

Jalur inklusi merupakan sebuah sistem pendidikan yang ditujukan untuk siswa dengan kebutuhan khusus (disabilitas) atau memiliki kelainan tetapi berpotensi atau memiliki kecerdasan di atas rata-rata.

  1. Anak berkebutuhan khusus, dibuktikan dengan Surat Keterangan dari Psikolog/ Dokter/pihak yang berkompeten;
  2. dan Warga Provinsi DKI Jakarta, dibuktikan dengan Kartu Keluarga yang dikeluarkan oleh Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Provinsi DKI Jakarta dan tercatat dalam sistem data kependudukan paling lambat 1 Juni 2019.

Baca juga artikel terkait PPDB JAKARTA atau tulisan lainnya dari Aninda Lestari

tirto.id - Pendidikan
Penulis: Aninda Lestari
Editor: Yulaika Ramadhani