Menuju konten utama

Link Pendaftaran PPDB SMP Jogja 2021 Jalur Zonasi Mutu: Jadwal-Alur

PPDB Kota Yogyakarta tahun 2021 untuk SMP pada Jalur Zonasi Mutu akan dibuka pada 21 Juni-24 Juni 2021 secara daring.

Link Pendaftaran PPDB SMP Jogja 2021 Jalur Zonasi Mutu: Jadwal-Alur
Warga datang ke kantor Dinas Pendidikan Kota Yogyakarta untuk penerimaan peserta didik baru jenjang SMP (Antara/Forpi Yogyakarta)

tirto.id - Seleksi Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Kota Yogyakarta tahun 2021 untuk SMP pada Jalur Zonasi Mutu akan dibuka pada 21 Juni-24 Juni 2021 secara daring.

PPDB Kota Yogyakarta membagi Jalur Zonasi menjadi dua, yaitu Zonasi Wilayah dan Zonasi Mutu. Pendaftaran Jalur Zonasi Wilayah telah dibuka pada 13 Juni dan akan ditutup pada hari ini, Senin (21/6/2021).

Jalur zonasi adalah sistem penerimaan peserta didik baru menurut wilayah tempat tinggal. Perbedaan keduanya terletak pada objek seleksinya.

Zonasi wilayah akan menyeleksi calon peserta didik baru menurut jarak udara dari titik RW ke sekolah yang dituju.

Sementara, jalur zonasi mutu merupakan sistem penerimaan peserta didik baru menurut Hasil Assessment Standardisasi Pendidikan Daerah dan atau prestasi non-akademik untuk yang memiliki.

Kuota Jalur Zonasi untuk PPDB SMP Yogya 2021 paling sedikit 59 persen diatur sebagai berikut:

1. Jalur Zonasi Wilayah dengan kuota paling banyak 20 persen dari seluruh daya tampung SMP;

2. dan Jalur Zonasi Mutu dengan kuota paling sedikit 39 persen dari seluruh daya tampung SMP.

Jadwal Lengkap PPDB SMP Jogja 2021 Jalur Zonasi Mutu

  • Pengajuan pendaftaran online Online 21-24 Juni 2021 selama 24 jam.
  • Verifikasi pendaftaran di sekolah 22-24 Juni 2021, pukul 08:00-14:00 WIB.
  • Pengumuman hasil seleksi online pada 25 Juni 2021, pukul 10:00 WIB.
  • Daftar ulang sekolah diterima 25-28 Juni 2021, pukul 08:00-14:00 WIB.

Ketentuan PPDB SMP Yogya Jalur Zonasi Mutu

  1. Penduduk daerah;
  2. Telah lulus SD/MI/Paket A, yang dibuktikan dengan sekurang- kurangnya memiliki surat keterangan lulus;
  3. Memiliki Surat Keterangan Hasil Assessment Standar Pendidikan Daerah;
  4. Berusia paling tinggi 15 (lima belas) tahun pada tanggal 1 Juli 2021;

Tata Cara PPDB Jogja SMP 2021 Jalur Zonasi Mutu

  1. Calon siswa mendaftar secara online di laman https://yogya.siap-ppdb.com/#/020301/daftar/gabungan dan mengklik menu "Pendaftaran Online".
  2. Lalu, calon siswa dapat mencetak Tanda Bukti Pendaftaran dengan mengklik menu Cetak Ulang Pendaftaran Online pada laman yang telah disebutkan sebelumnya.
  3. Setelah itu, calon siswa menyerahkan Tanda Bukti beserta berkas persyaratan lain kepada operator untuk diverifikasi. Verifikasi pendaftaran dilakukan di sekolah.
  4. Setelah calon siswa menerima Tanda Bukti Verifikasi, calon siswa bisa melihat hasil secara daring, kapan saja dan di mana saja dari perangkat komputer jinjing, tablet, maupun telepon genggam.
  5. Pendaftaran dapat dilakukan secara daring mulai 21 Juni 2021, pukul 08:00 WIB hingga pendaftaran terakhir dapat dilakukan pada 24 Juni 2021, pukul 10.00 WIB di pranala (link) https://yogya.siap-ppdb.com/#/020301/daftar/gabungan.

Baca juga artikel terkait PPDB 2021 atau tulisan lainnya dari Yonada Nancy

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Yonada Nancy
Penulis: Yonada Nancy
Editor: Maria Ulfa